Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Ini

Karena semua selalu punya batas wajar

Tidak ada yang salah dengan memiliki gairah dan frekuensi seks yang tinggi bersama pasangan. Toh selain menyenangkan, seks yang sehat juga terbukti memberikan dampak positif bagi kesehatan fisik, mental, dan hubungan bersama yang tersayang.

Walau begitu, ada yang perlu dicermati di sini. Seperti yang disebutkan sebelumnya, tidak ada yang salah sama sekali dengan memiliki gairah seks tinggi. Namun, boleh jadi kondisi ini sudah memasuki keadaan yang tidak sehat bila menunjukkan beberapa hal seperti berikut.

1. Tidak selalu melibatkan perasaan

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Inichuckingrocks.com

Buatmu, seks tidak harus dengan melibatkan perasaan di dalamnya. Kamu merasa baik-baik saja hook up dengan orang yang baru dikenal sekalipun. Kalau sudah seperti ini, besar kemungkinan bahwa kamu bukan lagi hanya sebatas memiliki gairah seks tinggi, melainkan termasuk dalam kategori kecanduan (sex addicted).

2. Mulai kehilangan fokus

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Initheconversation.com

Kalau kamu sampai mengabaikan tugas dan tanggung jawab di tempat kerja, rumah, atau yang lainnya hanya untuk mengejar seks, hati-hati. Gairah seks tinggi yang sampai mengakibatkanmu kehilangan fokus dan tidak memenuhi kewajiban serta membiaskan tujuan adalah gairah seks yang sama sekali tidak sehat.

3. Merasa tidak puas dengan pasangan

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Inird.com

Sebagai seseorang dengan gairah yang tinggi, kamu juga tentu mengharapkan pasangan yang dapat mengimbangi. Sayangnya, yang seperti ini tidak selalu terjadi dengan mudah. Kenyataannya, banyak pula yang merasa hubungan intim bersama pasangan menjadi kurang menyenangkan dan memengaruhi hubungan mereka lantaran ketidakmampuan pasangan untuk mengimbangi libido mereka.

Baca Juga: 8 Tanda Di Luar Sadar Ketika Wanita Sedang "ON" Terangsang & Bergairah

4. Membuat kehidupan sosial jadi terkesampingkan

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Iniwoodlandhillsmagazine.com

Saking tingginya gairah seks yang dimiliki, kamu jadi sering menolak ajakan hang out bersama lingakaran sosial. Sebagai gantinya, kamu malah sibuk melingkari kalender dengan rencana-rencana hook up. Hmm... kalau kamu sampai ke tahap ini, ada baiknya untuk benar-benar mulai merefleksi diri. 

5. Menjadikan seks sebagai obat dan pelarian

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Inird.com

Seks memang menyenangkan, tetapi bukan berarti kamu menjadikannya sebagai obat untuk semua masalah. Kamu tidak sebaiknya menjadikan kegiatan seksual sebagai pelarian setiap kali merasa marah, sedih, kecewa, cemas, depresi, dan sebagainya. Meski ada kesenangan dan ketenangan yang kamu peroleh dari aktivitas ini, hal tersebut tidak akan berlangsung lama.

6. Mencoba untuk tidak memikirkannya... tetapi tidak bisa

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Ininaukrinama.com

Kalau kamu sudah kecanduan, seks akan menjadi satu-satunya hal yang terus menerus memenuhi pikiramu dan menggantung di lidahmu untuk terucap. Mayoritas waktumu akan dihabiskan dengan berfantasi dan bahkan mungkin menyalurkan 'kebutuhanmu' di tengah-tengah rutinitas.

7. Terjebak di dalam sarang kebohongan

Libido Tinggi Itu Sangat Wajar, Kecuali Kalau Kamu Sudah Mengalami Inihealthista.com

Tanda lain yang menunjukkan bahwa gairah seks tinggimu sudah tidak sehat adalah bila kamu terus menerus menyampaikan kebohongan. Baik kepada diri sendiri maupun orang lain, kamu jadi selalu berdalih untuk memenuhi kebutuhan hasrat seksual. 

Pada dasarnya, gairah dan seks merupakan hal yang sangat manusiawi sebagai makhluk seksual. Kamu pun semestinya juga tidak perlu malu jika mengalami kondisi ini. Namun, agar kamu pun tidak semakin terbelenggu dan justru tersiksa di kemudian hari dengan candu dan obsesi ini, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan terapis terbaik.

Baca Juga: Ini 7 Faktor Penyebab Libido Rendah Paling Umum, Jadi Kurang Greng Deh

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya