5 Sosok Idola Warga Bikini Bottom dalam Kartun Spongebob Squarepants

Mermaid Man dan Barnacle Boy pastinya masuk

Meskipun Spongebob adalah bintangnya dalam kartun tersebut. Namun, ada beberapa karakter di Spongebob Squarepants yang menjadi idola para penduduk Bikini Bottom.

Kebanyakan, mereka diidolakan karena mempunyai kemampuan yang berhasil bikin orang kagum. Seperti lima karakter di Spongebob Squarepants yang diidolakan para penduduk Bikini Bottom. Siapa saja?

1. Kenny the Cat

5 Sosok Idola Warga Bikini Bottom dalam Kartun Spongebob Squarepantspeople.com

Sebelum kebohongannya terbongkar, Kenny the Cat pernah diidolakan karena merupakan binatang darat yang bisa bertahan hidup di laut tanpa alat bantu. Semua orang mengidolakan kecuali, Sandy yang meragukan karena dia yang juga hewan darat tapi harus pakai alat bantu.

Hingga saat ketika diundang ke Krusty Krab, Kebohongannya terbongkar karena selama ini menggunakan alat bantu yang diselipkan dalam tubuhnya. Tokoh Kenny the Cat ada di episode yang sama dengan namanya. Suara Kenny The Cat ternyata diisi oleh rapper hits 1980-an, Biz Markine.

2. Larry the Lobster

5 Sosok Idola Warga Bikini Bottom dalam Kartun Spongebob Squarepantsspongebob.fandom.com

Badan yang atletis serta kebaikan hatinya dalam menolong orang, menjadi alasan mengapa Larry the Lobster sangat diidolakan oleh kaum perempuan.

Bukti Larry diidolakan ada di episode 'SpongeGuard on Duty', episode tersebut menampilkan beberapa cewek yang mengidolakan Larry. Bahkan, pada episode tersebut sepasang lansia juga menyatakan bahwa Larry sosok yang sopan terhadap orang tua.

Baca Juga: Selain Koki, Ini 5 Pekerjaan yang Pernah Dikerjakan SpongeBob!

3. The Boys Who Cry

5 Sosok Idola Warga Bikini Bottom dalam Kartun Spongebob Squarepantsspongebob.fandom.com

Boys Who Cry ibaratnya boyband favorit di Bikini Bottom. Boyband ini menjadi salah satu artis yang ada di list hadiah ulang tahun Pearl. Spongebob berhasil memanggil mereka untuk tampil pada ulang tahun Pearl sebagai kejutan besar. Boy Who Cry untuk pertama kalinya muncul di episode, 'Whale of a Birthday'.

4. Mermaid Man dan Barnacle Boy

5 Sosok Idola Warga Bikini Bottom dalam Kartun Spongebob Squarepantsgetyarn.io

Kalau yang satu ini sudah pasti menjadi idola warga Bikini Bottom terutama anak-anak, khususnya Spongebob dan Patrick. Mermaid Man dan Barnacle Boy diidolakan karena mampu membasmi musuh dengan kekuatan super mereka.

Ada dua bukti keduanya diidolakan. Pertama, pada episode 'Ditchin', saat itu para warga Bikini Bottom antre saat meminta tanda tangan keduanya saat peluncuran buku komiknya.

Kedua, pada episode 'Mermaid Man vs Spongebob', mereka sampai menjadi maskot utama restoran Krusty Krab dan berhasil menarik perhatian konsumen khususnya anak-anak.

5. Jim

5 Sosok Idola Warga Bikini Bottom dalam Kartun Spongebob Squarepantssponge.fandom.com

Jim pernah diidolakan karena sukses menciptakan Krabby Patty menjadi makanan yang berkelas. Ternyata, Jim sempat menjadi koki di Krusty Krab sebelum Spongebob.

Tapi, memilih keluar karena tidak ada peningkatan gaji. Jim juga sempat bernostalgia ke Krusty Krab pada episode 'The Original Fry Cook'.

 

Itulah lima sosok yang diidolakan dalam kartun Spongebob Squarepants. Pastinya, ada alasan mengapa mereka diidolakan. Ada episode yang sudah pernah kamu tonton?

Baca Juga: Selain Gary, 5 Hewan Ini Pernah Jadi Peliharaan Spongebob!

Amanda R Putri Photo Verified Writer Amanda R Putri

23. Part time content writer and legal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya