8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!

Meski tak bersatu, tapi cinta #EreMika selalu dikenang

Attack on Titan resmi tamat pada 2023 ini dan membawa ending yang cukup anti mainstream di mana sang MC alias main character kita, Eren Yeager malah meninggal dunia.

Kendati membawa kisah gelap mengenai peperangan antara manusia dengan titan atau pun manusia dengan manusia, tapi rupanya ada sedikit bumbu romansa dalam anime ini.

Sosok Eren Yeager dan Mikasa Ackerman resmi saling menyimpan rasa yang terkonfirmasi di episode terakhir anime ini. Lantas bagaimana kisah keduanya? Simak di ulasan berikut ini! 

1. Takdir mempertemukan Eren dengan Mikasa yang kehilangan keluarganya

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Masa kecil Eren dan Mikasa (Dok. Wit Studio/Attack on Titan)

Sebagai keturunan klan Asia dan Ackerman yang dianggap membahayakan keluarga kerajaan, keluarga Mikasa pun dibantai.

Tersisa Mikasa yang selamat setelah hampir diculik pedagang budak yang akhirnya diadopsi oleh keluarga Grisha Yeager yang selama ini jadi dokter keluarga Ackerman. 

Semenjak itulah hubungan Eren dan Mikasa tak terpisahkan. Mikasa terlihat sangat protektif dengan Eren, sedangkan Eren menganggap Mikasa sebagai teman dan orang terdekatnya seperti Armin.

2. Syal merah menjadi saksi pertemuan dan penguat hubungan Eren dan Mikasa

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Eren memberikan syal merah ke Mikasa (Dok. Wit Studio/Attack on Titan)

Eren memasangkan syal merah miliknya ke Mikasa yang baru saja kehilangan keluarganya guna menenangkan anak itu dari rasa trauma.

Semenjak hari itu, Mikasa sama sekali tak pernah melepas syal merah tersebut bahkan memperlakukannya bak harta karun berharga.

3. Kematian keluarga Eren dalam insiden jebolnya tembok Distrik Shiganshina membuat Eren dan Mikasa bergantung satu sama lain

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Eren, Mikasa, dan Armin sama-sama yatim piatu (Dok. Wit Studio/Attack on Titan)

Sama-sama menjadi yatim piatu, Eren, Mikasa, dan juga Armin bertahan hidup dan menyimpan rasa benci dengan titan yang telah merenggut kehidupan orang terdekatnya.

Eren pun bergabung dengan militer dan Mikasa yang ikut join karena ingin menjaga Eren. Bersama dengan Armin, keduanya pun mulai menguak rahasia dan teka-teki mengenai titan dan dunia di luar tembok. 

Baca Juga: Penjelasan Ending Attack on Titan Season 4 Part 4, Akhirnya Selesai?

4. Berhadapan dengan Smilling Titan, kata-kata terima kasih Mikasa kepada Eren sangat menyentuh

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Mikasa berterima kasih ke Eren saat keduanya dikepung titan (Dok. Wit Studio/Attack on Titan)

Setelah Eren diketahui seorang Attack on Titan, mereka pun mulai menghadapi tantangan yang mengancam nyawa. Termasuk ketika anggota Survey Corps telah dikepung oleh para Titan, Eren mencoba berubah menjadi Titan setelah melihat monster yang telah membunuh ibunya. Namun, Eren tidak mampu melakukannya, dan dia menyesali betapa lemahnya dia sebenarnya.

Hal ini mendorong Mikasa untuk mengucapkan selamat tinggal yang penuh air mata, yang mendorong Eren untuk melakukan satu tindakan terakhir yang tanpa sadar mengaktifkan koordinat. Semua titan memutuskan untuk memakan bentuk titan Dina Fritz dan Survey Corps berhasil melarikan diri.

Thank you for always being with me. Thank you... for wrapping this scarf around me! - Mikasa

5. Pernyataan cinta Eren yang tersirat saat menanyakan status dirinya dan Mikasa

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Eren bertanya mengenai statusnya ke Mikasa (Dok. MAPPA/Attack on Titan Final Season)

Dalam misi pengintaian di luar Pulau Paradise, Eren sempat menanyakan bagaiman Mikasa mengangap dirinya saat ini yang dijawab Mikasa dengan terbata-bata sebagai keluarga.

Banyak fans yang berteori jika Mikasa menjawab dengan jawaban lain, mungkin saja Eren akan membatalkan rumbling.

6. Sebelum Eren tewas, ia sempat mengungkap isi hatinya mengenai Mikasa ke Armin

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Eren mengaku tak ingin dilupakan Mikasa (Dok. MAPPA/Attack on Titan Final Season)

Pada momen rumbling, Armin dan Eren sempat bertemu di path dan saling mengutarakan isi hati dan pemikiran masing-masing mengenai keputusan memusnahkan manusia di muka bumi.

Saat disinggung Armin mengenai perasaan Mikasa yang bisa saja berubah dan meninggalkan Eren dengan pria lain. Adik Zeke itu langsung tantrum dan mengungkap isi hatinya yang tak mau mati dan Mikasa berpaling ke pria lain. Eren ingin Mikasa mengingat dirinya selama hidupnya atau paling tidak selama 10 tahun setelah kematiannya.

No, I don't want that! Mikasa finding another man? I want her to think about me and no one else for the rest of her life! Even after I die, I want her to hold me in her heart for a long time! 

7. Pertemuan Mikasa dan Eren di path yang seolah memperlihatkan kehidupan mereka jika memilih berpaling dari rumbling dan peperangan

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Eren dan Mikasa (Dok. MAPPA/Attack on Titan Final Season)

Mikasa dan Eren bertemu di sebuah kabin yang dikelilingi kebun dan pegunungan hijau nan asri. Dalam momen itu Eren menjelaskan bahwa mereka menjalani kehidupan setelah memilih lari dari peperangan.

Tapi keduanya sadar bahwa mereka berada dalam path dan bukan dunia nyata, Eren pun berpesan kepada Mikasa untuk melupakan dirinya dan membuang syal pemberiannya. 

Throw this scarf out once I'm dead. You have a long life ahead of you. So forget about me. Be free please, Mikasa. Forget about me

8. Ciuman pertama dan terakhir Mikasa untuk Eren, menutup kisah cinta keduanya

8 Perjalanan Cinta Eren dan Mikasa di Attack on Titan, Couple Tragis!Mikasa mencium Eren setelah menebas kepalanya (Dok. MAPPA/Attack on Titan Final Season)

Mikasa kembali ke dunia nyata, ia menguatkan dirinya dengan syal sembari mengingat saat Eren mengajarinya bertahan hidup ketika mereka masih anak-anak.

Mikasa telah menerima bahwa Eren harus mati dan dialah yang akan melakukannya. Dengan bantuan Levi, dia berhasil memasuki mulut titan Eren saat tombak petir menghancurkan dua gigi mulut titan tersebut, Mikasa kemudian menemukan kepala pria terkasihnya menempel di ujung sumsum tulang belakang.

Eren yang sepanjang rumbling menutup mata, mendadak membuka kedua netranya. Mereka berdua bertatapan sejenak sebelum Mikasa akhirnya memenggal kepalanya sepenuhnya.

Mikasa menangis mengucapkan selamat tinggal kepada Eren, sementara di dunia nyata dia menciumnya selamat tinggal sambil memegang kepalanya, Ymir Fritz ditampilkan di latar belakang sambil tersenyum pada keduanya.

Nah, meski sama-sama memiliki rasa satu sama lain, tapi latar cerita peperangan yang kelam memaksa cerita cinta mereka berakhir. Kendati demikian kisah cinta Eren dan Mikasa membuat alur Attack on Titan semakin berbekas di hati penonton. Kisah cinta Eren Mikasa atau EreMika ini memang bikin banjir air mata, ya! 

Baca Juga: 5 Penyesalan Terbesar Mikasa Ackerman di Attack on Titan!

Annisa Marifah Photo Verified Writer Annisa Marifah

music enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya