Selain Joker, 5 Film Ini Juga Menampilkan Badut Sebagai Sosok Seram

Bisa bikin fobia sama badut huhuhu

Harus diakui bahwa film Joker telah membawa penonton pada level yang lebih tinggi dalam menikmati sebuah karya perfilman. Namun bukan hanya Joker, yang dapat tampil sebagai badut yang menakutkan. Bahkan dibandingkan dengan badut-badut ini, Joker terbilang kalah sadis. Bagaimanapun maniaknya seorang Joker, dia gak pernah makan manusia bulat-bulat, bukan?

Inilah lima film tentang badut yang bisa kamu jadikan rekomendasi, lumayan untuk kamu jadikan pengantar tidur.

1. Zombieland

https://www.youtube.com/embed/OK7Hm5IztPc

Zombieland adalah film bertema tentang wabah zombie. Film yang dirilis pada 2009 silam ini sebetulnya tidak menampilkan sosok badut sebagai tokoh utama, namun bisa dibilang, badut yang muncul di akhir cerita cukup menyeramkan. Ditambah lagi badut tersebut telah menjadi zombie.

Jika kamu suka dengan film zombie yang berdarah-darah, ditambah dengan kemunculan sosok badut, maka film yang disutradarai oleh Ruben Fleischer ini bisa kamu nikmati sembari leyeh-leyeh.

2. IT

https://www.youtube.com/embed/xhJ5P7Up3jA

It adalah film horor garapan New Line Cinema dan seri pertamanya dirilis pada 2017 silam. Film ini menceritakan tentang teror supranatural dari badut yang memakan korban manusia.

Seri keduanya dirilis pada 2019 dan mendapat sambutan positif dari para penonton. Nah, kamu yang nge-fans sama buku-buku horor karangan Stephen King, kamu bisa memasukkan It dan It Chapter Two ke dalam koleksi kamu.

Baca Juga: 5 Film Horor Komedi yang Tayang di 2019, Wajib Nonton

3. Clownhouse

https://www.youtube.com/embed/3GCxN9UJkTQ

Clownhouse merupakan film lawas yang disutradarai oleh Victor Salva. Film yang dirilis pada 1990 ini menceritakan tentang maniak badut pembunuh yang meneror manusia.

Kalau kamu penasaran dengan film lawas berdurasi 81 menit ini, kamu tonton saja langsung filmnya. Tapi jika kamu gak suka dengan film lawas, mungkin ada baiknya kamu skip saja.

4. All Hallows' Eve

https://www.youtube.com/embed/OCbgfnVXM3I

Bagaimana jika badut benar-benar meneror pada saat Halloween? Cerita ini yang diangkat dalam film yang dirilis pada 2013 silam. Beberapa adegan cukup terlihat sadis, jadi tentunya hanya ditonton untuk dewasa.

Penasaran dengan cerita badut ala Halloween ini? Tonton saja film yang dibintangi oleh Katie Maguire ini.

5.Clown

https://www.youtube.com/embed/GkwHXxcBr1A

Clown adalah film badut yang cukup bagus dan mengerikan, meskipun ada beberapa adegan yang cukup menjijikkan. Film ini dirilis perdana pada 2014 silam di Italia, disusul dua tahun kemudian di Amerika Serikat.

Menceritakan tentang seorang ayah yang menjadi badut di ulang tahun anaknya. Namun sialnya, kostum yang ia kenakan ternyata kostum iblis yang membuatnya harus menjadi badut pemakan manusia. Tertarik menontonnya? Kamu bisa langsung tonton film yang berdurasi 100 menit ini.

Nah, itulah lima film yang memunculkan tokoh badut sebagai sosok yang menyeramkan. Apakah kamu berani menontonnya?

Baca Juga: 10 Pemicu Seseorang Takut Melihat Badut

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya