Gusur Adhikarya Penulis Lupus Meninggal Dunia, Ini 3 Faktanya

Gusur Adhikarya menciptakan Lupus dan Saras 008

Kabar duka datang dari dunia sastra dan perfilman Indonesia. Gusur Adhikarya, pengarang novel Lupus serta kreator superhero Saras 008 dikabarkan telah meninggal dunia.

Gusur meninggal pada Jumat (18/6/2021) di usia 59 tahun. Jenazahnya dimakamkan pada Sabtu (19/6/2021) di TPU Selapajang, Tangerang. Ini lima fakta kepergian sang penulis legendaris.

1. Gusur Adhikarya meninggal pada Jumat (18/6/2021) diduga akibat COVID-19

Gusur Adhikarya dikabarkan telah meninggal dunia pada Jumat (18/6/2021). Sang penulis meninggal di usia 59 tahun.

Sejumlah rekan penulis kondang lain, seperti Gol A Gong dan Hilman Hariwijaya, mengunggah informasi duka ini via sosial media. "Gusur Adhikarya wafat. Diawali sakit, diduga oleh dokter terkena Covid-19," tulis Gol A Gong. 

2. Jenazah Gusur Adhikarya dimakamkan di TPU Selapanjang, Tangerang

Gusur Adhikarya Penulis Lupus Meninggal Dunia, Ini 3 FaktanyaGusur Adhikarya meninggal dunia (Instagram.com/thehilmanhariwijaya)

Jenazah sang penulis akhirnya dimakamkan pada Sabtu (19/6/2021) pukul 10 pagi di TPU Selapanjang, Tangerang. Pemakaman dihadiri oleh sahabat-sahabat dekat dan putra Gusur, Tegar.

Hilman Hariwijaya, salah satu sahabat dekat dan co-creator Lupus mendokumentasikan prosesi mengharukan tersebut.

Baca Juga: Fuad Alkhar 'Wan Abud' Meninggal Dunia, Ini 10 Perjalanan Kariernya

3. Gusur Adhikarya merupakan penulis Lupus dan juga pengarang Saras 008

Penulis legendaris ini begitu berjasa dalam kehidupan anak 90-an. Karyanya seperti Lupus berperan besar dalam menghibur generasi millennials. Lupus telah diadaptasi menjadi sejumlah film dan serial televisi.

Selain itu, pada awal 2000-an, Gusur kembali mencetak kesuksesan lewat Saras 008. Tokoh superhero asli Indonesia tersebut sukses dibuat menjadi sinetron, komik, dan berbagai merchandise laris manis lainnya. 

4. Ucapan duka juga mengalir dari para artis

Gusur Adhikarya Penulis Lupus Meninggal Dunia, Ini 3 FaktanyaGusur Adhikarya meninggal dunia (Facebook.com/artdhikarya)

Selain dari para penulis Indonesia, ucapan bela sungkawa juga hadir dari sejumlah artis tanah air. "Innalillahi Wa Inailaihirojiuun .. turut berduka ya Mas," tulis Tengku Firmansyah.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun alfatihah," doa Zee Zee Shahab via sosial media. Kang Maman hingga Dewi Lestari pun ikut mengirimkan ungkapan duka cita mereka.  Selamat jalan Gusur Adhikarya, jasamu akan selalu dikenang oleh para penikmat literatur Indonesia.

Baca Juga: Meninggal, Aktor Komedian Wan Abud Sempat Kesulitan Cari Rumah Sakit

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya