Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Film dan Serial Indonesia yang Pernah Syuting di Kota Tua Jakarta

film 2nd Miracle in Cell No. 7
film 2nd Miracle in Cell No. 7 (dok. Falcon Pictures)
Intinya sih...
  • Film dan serial Indonesia sering menggunakan Kota Tua Jakarta sebagai lokasi syuting, seperti Mencuri Raden Saleh (2022) yang memanfaatkan Museum Seni Rupa dan Keramik.
  • 2nd Miracle in Cell No. 7 (2025) juga mengambil latar di Kota Tua, termasuk Museum Mandiri, sementara Bad Guys (2025) memilih beberapa titik wilayah Kota Tua untuk syuting.
  • Kota Tua Jakarta telah menjadi latar belakang untuk berbagai film dan serial, seperti Benyamin Biang Kerok (2018), Soekarno (2013), dan Gak Konek (2025).
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Kota Tua di Jakarta kerap menjadi tempat wisata yang asyik bagi sebagian masyarakat Indonesia. Banyak juga lho selebritis Hollywood, Korea Selatan, hingga Jepang yang mampir ke sana buat sekadar foto-foto dengan vibe Jakarta di masa lampau.

Nah, pesona Kota Tua ini juga ternyata sering bikin sutradara atau tim produksi film dan serial kepincut. Sehingga mereka memutuskan untuk memakai Kota Tua sebagai latar lokasi syuting untuk proyek mereka. Ada apa saja, nih?

1. Mencuri Raden Saleh (2022)

film Mencuri Raden Saleh
film Mencuri Raden Saleh (dok. Visinema Pictures)

Menurut akun Instagram resmi @kotatua.jkt, film Mencuri Raden Saleh mengambil lokasi syuting di kawasan Kota Tua dan Museum Seni Rupa dan Keramik. Latar gedung berarsitektur kolonial ini nyatu banget sama tema film yang dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan, yang kesannya megah dan misterius.

2. 2nd Miracle in Cell No. 7 (2025)

film 2nd Miracle in Cell No. 7 (dok. Falcon Pictures)
film 2nd Miracle in Cell No. 7 (dok. Falcon Pictures)

Film sekuel Miracle in Cell versi Indonesia ini juga disebut menggunakan bangunan di kawasan Kota Tua sebagai latar lokasinya. Salah satunya adalah Museum Mandiri, yang identik sama lorong-lorong panjang dan ruangan yang berarsitektur tua jadi andalan.

3. Bad Guys (2025)

serial Bad Guys
serial Bad Guys (dok. Vidio)

Pada awal 2025 kemarin, Vidio merilis serial thriller berjudul Bad Guys yang dibintangi oleh Randy Pangalila, Oka Antara, dan Dwi Sasono. Serial ini juga memilih lokasi syuting di beberapa titik wilayah Kota Tua, salah satunya di bagian basement. Bahkan, lokasi tersebut diakui oleh para cast sebagai salah satu yang paling menantang selama syuting berlangsung.

4. Benyamin Biang Kerok (2018)

film Benyamin Biang Kerok
film Benyamin Biang Kerok (dok. Falcon Pictures)

Film yang dibintangi oleh Reza Rahadian ini cukup jelas memperlihatkan pemandangan Kota Tua, Jakarta di filmnya. Sudut-sudut Kota Tua berhasil menghidupkan kembali suasana klasik Jakarta.

5. Kota Tua Jakarta (2014)

film Kota Tua Jakarta
film Kota Tua Jakarta (dok. Studio Sembilan Production)

Film horor yang dibintangi Ajun Perwira dan Kirana Larasati ini gak cuma mengambil nama Kota Tua untuk judul film, tapi juga latar lokasinya. Di Kota Tua, mereka mencari salah satu temannya yang hilang sebelum mengalami kejadian-kejadian tak biasa di sana.

6. Soekarno (2013)

film Soekarno
film Soekarno (dok. MVP Pictures)

Pada 2013, Hanung Bramantyo mengarahkan film yang menceritakan tentang presiden pertama Republik Indonesia, Soekarno. Beberapa titik lokasi di kawasan Kota Tua dipakai sebagai latar syuting, mulai dari Museum Fatahillah hingga Museum Keramik.

7. Gak Konek (2025)

serial Gak Konek
serial Gak Konek (dok. Catchplay+)

Dalam mempromosikan pariwisata DKI Jakarta, Dinas Pariwisata DKI Jakarta juga sempat membuat web series berjudul Gak Konek. Serial ini menggandeng beberapa komedian seperti Yono Bakrie, Arif Brata, hingga Reinold Lawalata. Salah satu tempat yang ditonjolkan adalah beberapa tempat wisata di wilayah Kota Tua.

Karena punya nuansa klasik dan misterius, kawasan Kota Tua Jakarta ini memang cukup mendukung untuk beberapa genre produksi film atau serial, ya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Indra Zakaria
EditorIndra Zakaria
Follow Us

Latest in Hype

See More

7 Serial Barat Non-Netflix Tayang Februari 2026, Ada Godzilla!

29 Jan 2026, 23:19 WIBHype