5 KDrama Ini Bukti Jadi Menantu di Keluarga Elit yang Toxic Itu Susah

Ceritanya bikin gemas sendiri!

Drama Korea selalu mengangkat cerita dengan tema yang menarik lengkap dengan pesan moral yang bisa diambil dan dijadikan pelajaran oleh penonton. Tidak hanya kisah romantis yang membuat baper. Beberapa drama Korea juga bercerita tentang sulitnya menjadi menantu dalam keluarga elit yang toxic yang mampu mengaduk emosi para penonton.

Nah, berikut 5 drama Korea yang bakal membuat emosimu naik turun seperti roller coaster, sudah siap?

1. Let Me Introduce Her (2018)

5 KDrama Ini Bukti Jadi Menantu di Keluarga Elit yang Toxic Itu Susahhancinema.net

Dibintangi Nam Sang Mi, Kim Jae Won dan Jo Hyun Jae, drama SBS ini bercerita tentang Ji Eun Han (Nam Sang Mi) seorang wanita yang dinikahi presenter terkenal dari keluarga kaya raya.

Tidak hanya sering disiksa suaminya yang tukang selingkuh, Ji Eun Han yang berasal dari keluarga tidak mampu sering mendapat perlakuan buruk dari ibu mertuanya. Dibantu oleh seorang dokter bedah bernama Han Kang Woo (Kim Jae Won), Ji Eun Han berjuang untuk keluar dari rumah tersebut bersama putrinya yang menderita afasia.

2. Loving You a Thousand Times (2009)

5 KDrama Ini Bukti Jadi Menantu di Keluarga Elit yang Toxic Itu Susahthemoviedb.org

Drama SBS berjumlah 55 episode ini bercerita tentang Ko Eun Nim (Lee So Kyung) seorang wanita dari keluarga kurang mampu yang menikah dengan kekasihnya Baek Kang Ho (Jung Gyu Woon) pria dari keluarga kaya raya. Setelah menikah, Eun Nim sering mendapat perlakuan kasar dan hinaan dari ibu mertuanya yang dari awal tidak menyetujui pernikahan tersebut.

Masalah pun semakin runyam ketika rahasia Eun Nim yang pernah menjadi ibu pengganti agar mendapatkan uang untuk operasi ayahnya, hampir terbongkar karena anak tersebut merupakan cucu kesayangan keluarga elite tersebut.

Baca Juga: 6 KDrama yang Menjadi Debut Aktor Keren, Wajib Banget Ditonton

3. Marry Me Now (2018)

5 KDrama Ini Bukti Jadi Menantu di Keluarga Elit yang Toxic Itu Susahkbsworld.kbs.co.kr

Marry Me Now  merupakan drama berjumlah 50 episode yang dibintangi Lee Sang Woo dan Han Ji hye. Drama ini bercerita tentang seorang wanita yang bernama Park Yoo Ha (Han Ji Hye) yang menikah dengan pemilik perusahaan besar di Korea dari keluarga yang kaya raya.

Tidak hanya mendapat perlakuan buruk dari suaminya, Park Yoo Ha dan putrinya juga dilarang bertemu dengan keluarganya karena dianggap akan mencemarkan nama baik keluarga mertuanya.

Semakin tak bisa menahan penderitaan, akhirnya Park Yoo Ha bercerai dengan sejumlah syarat yang harus ia dilakukan untuk menjaga nama baik mantan suaminya. Setelah bercerai, Park Yoo Ha melanjutkan pekerjaannya sebagai dokter dan bertemu dengan Jung Eun Tae (Lee Sang Woo), dokter muda tampan dan baik hati yang merawat putri Park Yoo Ha dengan penuh kasih sayang.

4. Emergency Couple (2014)

5 KDrama Ini Bukti Jadi Menantu di Keluarga Elit yang Toxic Itu Susahcinemur.fr

Tayang di tvN, drama berjumlah 21 episode ini, bercerita tentang Oh Jin Hee ( Song Ji Hyo) yang menikah dengan Oh Chang Min (Choi Jin Hyuk) calon dokter muda dari keluarga elite pemilik rumah sakit terbesar di Korea.

Pernikahan mereka yang tak pernah disetujui oleh ibu Chang Min membuat Jin Hee tertekan hingga selalu bertengkar dengan Chang Min. Pertengkaran mereka selalu berakhir saling menyakiti hingga membuat mereka memutuskan untuk bercerai.

Setelah bertahun-tahun kemudian, mereka bertemu sebagai teman kerja di rumah sakit dan sama-sama menjadi dokter magang. Hal itu membuat ibu Chang Min marah besar dan berusaha mengeluarkan Jin Hee dari pekerjaannya.

Namun, tak disangka Jin Hee lah yang justru menyelamatkan mantan ibu mertuanya ketika hampir meninggal.

5. Goddess of Marriage (2013)

5 KDrama Ini Bukti Jadi Menantu di Keluarga Elit yang Toxic Itu Susahviki.com

Goddess of Marriage merupakan drama berjumlah 36 episode yang tayang di SBS. Drama yang dibintangi Nam Sang Mi dan Lee Sang Woo ini bercerita tentang seorang wanita bernama Song Ji Hye (Nam Sang Mi), yang menikah dengan Kang Tae Wook (Kim Ji Hoon), pria dari keluarga kaya raya yang berwatak arogan dan ambisius.

Setelah menikah, Ji Hye menderita depresi akibat tekanan dari keluarga Tae Wook. Tidak hanya harus patuh pada semua perintah ibu mertuanya yang otoriter, Ji Hye juga kerap mendapat hinaan atas latar belakang keluarganya yang kurang mampu.

Perilaku suaminya yang sering kasar juga membuat Ji Hye memutuskan untuk bercerai, meskipun hal itu butuh perjuangan yang sangat besar.

Nah, itulah 5 drama Korea yang bercerita tentang perjuangan seorang menantu dalam keluarga kaya raya yang toxic. Mana nih, yang paling membuatmu terkesan? Share ya di kolom komentar!

Baca Juga: 5 Drama Korea Bertema Fantasi Ini Siap Bikin Baper

Fuska Soewito Photo Verified Writer Fuska Soewito

Kapan tubuhmu belajar kerja keras kalau bukan sekarang?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya