Sinopsis Queen Cleopatra, Serial Dokumenter Netflix yang Kontroversial

Belum tayang, Queen Cleopatra sudah dihujani kritikan

Netflix baru saja merilis trailer dari Queen Cleopatra. Sayangnya, serial dokumenter itu menuai kontroversi, karena sosok Cleopatra ditampilkan sebagai perempuan berkulit hitam. Alhasil, Netflix dituding sejumlah orang memalsukan sejarah.

Sebuah petisi online bahkan muncul untuk membatalkan serial yang bakal tayang 10 Mei mendatang itu. Bagi kalian yang penasaran dengan sinopsis serta pemain Queen Cleopatra, berikut informasi lengkapnya.

1. Sinopsis Queen Cleopatra

Sinopsis Queen Cleopatra, Serial Dokumenter Netflix yang Kontroversialcuplikan Queen Cleopatra (dok. YouTube/Netflix)

Sesuai judulnya, Queen Cleopatra bakal menyuguhkan penonton kehidupan sosok legendaris Cleopatra dalam bentuk serial dokumenter. Namun, serial dengan empat episode itu hadir dengan perspektif yang berbeda. Alih-alih fokus pada kecantikan dan romansa sang Ratu Mesir Kuno, serial ini bakal berpusat pada kecerdasannya.

Cleopatra dikenal sebagai Ratu Kerajaan Mesir yang sangat cantik. Tapi tidak hanya itu, ia juga pemimpin yang disegani, karena cerdas, kuat, dan ahli dalam berpolitik. Dalam serial dokumenter ini, ia bakal ditampilkan sebagai wanita berpendidikan dan ratu yang rela berkorban demi melindungi negaranya.

2. Pemain Queen Cleopatra

Sinopsis Queen Cleopatra, Serial Dokumenter Netflix yang Kontroversialcuplikan trailer Queen Cleopatra (dok. YouTube/Netflix)

Serial dengan Jada Pinkett Smith sebagai eksekutif produser ini menggandeng Adele James sebagai pemeran Cleopatra. Berikut daftar lengkap pemainnya:

  • Adele James sebagai Cleopatra
  • John Partridge sebagai Julius Caesar
  • Craig Russell sebagai Mark Antony
  • Michael Greco sebagai Pothinus
  • Jada Pinkett Smith sebagai eksekutif produser dan narator

3. Queen Cleopatra tuai kontroversi

Sinopsis Queen Cleopatra, Serial Dokumenter Netflix yang Kontroversialcuplikan Queen Cleopatra (dok. YouTube/Netflix)

Belum tayang, Queen Cleopatra sudah menuai kontroversi. Pasalnya, serial dokumenter itu menampilkan sosok Cleopatra berkulit hitam yang diperankan oleh Adele James. Hal ini diyakini orang Mesir melenceng dari fakta sejarah bahwa sang ratu bukan seorang hitam.

Petisi online muncul di webstie change.org yang telah mengumpulkan 60 ribu lebih tanda tangan. Petisi itu dibuat oleh orang Mesir yang merasa sejarah Mesir dalam Queen Cleopatra disajikan dengan salah. Namun entah mengapa petisi tersebut kini telah dihapus.

Sementara laman Greek City Times menyebut bahwa serial dokumeter itu problematik, karena mempromosikan afrosentrisme, di mana ideologi itu mendukung orang Afrika-Amerika sebagai orang Mesir asli. Serial itu juga dinilai membuat warga Mesir tersinggung, karena merasa identitas mereka dicuri. Netflix belum merilis tanggapannya.

Baca Juga: Cleopatra Philopator: Ratu Kerajaan Mesir Kuno yang Melegenda

4. Fakta seputar Queen Cleopatra

Sinopsis Queen Cleopatra, Serial Dokumenter Netflix yang Kontroversialcuplikan Queen Cleopatra (dok. YouTube/Netflix)
  • Jada Pinkett Smith terlibat sebagai eksekutif produser dan narator
  • Serial ini menampilkan Ratu Cleopatra dengan perspektif yang berbeda, yakni kecerdasannya
  • Zahi Hawass, mantan Menteri Mesir, untuk urusan kepurbakalaan mengkritik serial tersebut menyebarkan informasi palsu
  • Petisi online sempat muncul untuk membatalkan serial ini
  • Sejumlah netizen Mesir juga bersuara di Twitter mengkritik pemilihan aktris berkulit hitam untuk Cleopatra

5. Jadwal tayang

Sinopsis Queen Cleopatra, Serial Dokumenter Netflix yang Kontroversialcuplikan Queen Cleopatra (dok. YouTube/Netflix)

Serial dokumenter Queen Cleopatra bakal dirilis pada 10 Mei mendatang. Dengan empat episode, penonton bakal disajikan sosok Cleopatra sebagai Ratu Mesir Kuno yang tidak hanya cantik, namun juga cerdas dan ahli dalam memimpin. Kamu bisa menyaksikannya di Netflix. 

Baca Juga: 10 Fakta Gal Gadot yang Akan Perankan 'Cleopatra' 

fira padila Photo Verified Writer fira padila

lagi kuliah sastra inggris

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zahrotustianah
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya