7 Momen Marshel Widianto di Nikahan Mahalini-Iky, Foto sama Jokowi

Beberapa waktu lalu, pasangan Rizky Febian alias Iky resmi mempersunting Mahalini. Pernikahan itu digelar mewah dengan mengundang banyak artis tanah air. Salah satu yang hadir yakni komedian Marshel Widianto yang mengajak sang istri, Yansen Indiani atau biasa disapa Cesen.
Selama di acara resepsi, Marshel tampak akrab dengan tamu undangan yang lain. Salah satunya ia bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang hadir bersama Iriana Jokowi. Tak ingin melewatkan kesempatan, ia pun foto bersama. Intip, yuk, momennya di bawah ini!
1. Sudah kenal sejak lama, Marshel menghadiri undangan pernikahan Iky-Mahalini. Ramai bareng artis lain!

2. Ia mengajak sang istri, Cesen yang tampil anggun dengan gaunnya. Keduanya pun tampak serasi mengenakan busana warna senada

3. Di momen itu, ia tampak akrab dengan rekan artis lain seperti Ria Ricis, Shandy Purnamasari, Wanda Harra, dan masih banyak lagi

4. Hadir di pernikahan seperti ini jadi ajang reuni Marshel dengan rekan-rekan yang lain, ya. Dijamin seru!

5. Tak lupa, foto bersama jadi momen yang tak dilewatkan begitu saja. Marshel pun tampak sangat happy!

6. Momen berharga lainnya yaitu ia bisa bertemu Presiden Jokowi dan Ibu Iriana dengan menghampiri mejanya. Beruntung banget!

7. Marshel dan Cesen pun tampak happy, nih, apalagi Pak Jokowi dan Ibu Iriana juga tersenyum semringah saat diajak berfoto

Menghadiri undangan pernikahan kali ini menjadi momen yang tak terlupakan bagi Marshel Widianto. Pasalnya, ia bisa bertemu Presiden Jokowi dan foto bareng. Beruntung banget, ya!
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.