9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen 

Satoru Gojo ternyata pencinta Digimon, lho

Satoru Gojo sudah menjadi karakter ikonik di manga dan anime Jujutsu Kaisen. Bukan tanpa sebab, pria berambut silver ini memang memiliki kekuatan yang sulit ditandingi.

Kamu yang sudah membaca manga atau menonton anime Jujutsu Kaisen, pasti sudah cukup mengenal sosok Satoru. Meski begitu, fakta tentang Satoru Gojo di bawah ini mungkin belum kamu ketahui atau belum kamu sadari selama ini.

1. Matanya selalu tertutup tapi bukan karena buta

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Satoru memiliki gaya yang khas, yaitu sering menutupi kedua matanya dengan saputangan atau perban. Bukan karena sakit atau punya masalah penglihatan, namun ini ia lakukan demi kekuatannya.

Dengan selalu menutupi penglihatannya, Satoru sebenarnya sedang mengasah kekuatan matanya lebih dalam dan tajam lagi.

2. Terampil dalam memanipulasi cursed energy

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Tak bisa dimungkiri, Satoru Gojo adalah penyihir terkuat di unverse Jujutsu Kaisen. Ia dapat melakukan banyak hal dengan kekuatannya yang tidak bisa dilakukan penyihir lain.

Jika kebanyakan penyihir hanya bisa memakai Domain Expansion sehari sekali, Satoru bisa melakukannya beberapa kali. Dia juga bisa dengan mudah menggabungkan cursed energy positif dan negatif. Satoru juga jadi satu-satunya penyihir yang dalam 1 abad terakhir, memiliki teknik limitless dan six eyes.

3. Teknik limitless dari warisan keluarga

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Satoru Gojo mendapatkan teknik limitless itu dari warisan keluarga Gojo. Teknik ini sudah jadi teknik yang wajib dikuasai oleh penyihir dari keluarganya.

Teknik yang dikuasai Satoru ini memiliki kapasitas yang berbeda. Ia bisa melakukan penolakan terhadap gaya gravitasi, menciptakan ruang hampa dari ruang negatif, dan menggunakan paradoks ruang dan energi untuk membuatnya seperti melambatkan jalannya waktu.

4. Menguasai teknik penghalang jujutsu

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Cursed energy bisa digunakan dengan berbagai cara. Nah, Satoru Gojo ini jadi salah satu penyihir yang menguasai beberapa teknik penghalang jujutsu yang berbeda-beda.

Salah satu yang terlihat sudah dipraktekkan adalah teknik curtain. Di mana, Satoru menciptakan penghalang yang menjebak orang di dalam atau luar suatu area.

Sementara teknik yang paling mematikan adalah unlimited void. Hanya berlangsung 0,2 detik, tapi itu adalah teknik pengeboman metafisik yang bisa mematikan korbannya.

5. Kemampuan six eyes turunan keluarga yang misterius

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Satoru Gojo sudah menjadi penyihir yang terampil sejak awal kemunculannya. Salah satu buktinya adalah ia menguasai teknik six eyes yang diwariskan dari keluarganya.

Salah satu teknik limitless itu efeknya belum sepenuhnya diungkap. Namun, yang pasti saat menggunakannya, Satoru bisa bertarung tanpa mengurangi energi terkutuknya sama sekali. Artinya ia tidak akan pernah kehabisan energi dalam pertarungan selama menggunakan teknik limitless dan six eyes.

Baca Juga: Jujutsu Kaisen: 5 Murid yang Berpotensi Mengalahkan Satoru Gojo

6. Seorang penggemar Digimon

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Secara umum, Jujutsu Kaisen bergenre aksi dan horor. Namun, banyak elemen-elemen penyeimbang seperti sedikit slice-of-life dan komedi yang dimasukkan ke ceritanya.

Satoru merupakan seorang penggemar Digimon sejak SMP. Menariknya, pengisi suara Satoru di anime juga pernah menjadi pengisi suara karakter di anime Digimon.

7. Guru terbaik di Tokyo Metropolitan Curse Technical College

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Jujutsu Kaisen tidak hanya berkutat di cerita pembasmi kutukan dan iblis saja. Untuk kasus Satoru, ia juga menjadi seorang guru terbaik di kampus Tokyo Metropolitan Curse Technical alias SMA Jujutsu berkat kemampuan sihir jujutsu-nya selama beberapa tahun terakhir.

Usianya kini 28 tahun, ia telah menjadi figur mentor bagi Yuji Itadori dan mahasiswa Curse Technical lainnya.

8. Sangat peduli dengan generasi penerus

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Meski punya kemampuan sihir yang tak tertandingi, Satoru Gojo sebisa mungkin menghindari konflik-konflik mematikan. Hal ini ia lakukan demi generasi penerus, agar terus bisa dimentori dan belajar banyak ilmu dari tekniknya.

Satoru merupakan sosok penting bagi perjalanan sihir Yuji Itadori dan teman-temannya. Ia lebih mementingkan murid-muridnya itu di atas kepentingan lainnya.

9. Michizane Sugawara adalah leluhur kunonya

9 Fakta Satoru Gojo, Penyihir yang Paling Ditakuti di Jujutsu Kaisen fakta Satoru Gojo (jujutsu-kaisen.fandom.com)

Jujutsu Kaisen menceritakan dosa-sosa masa lalu akan tetap terhubung dan menghantui ke generasi penyihir jujutsu berikutnya. Lewat koneksi tersebut, diketahui Michizane Sugawara adalah leluhur kuno dari Satoru Gojo.

Michizane merupakan penyihir jujutsu terkenal yang menjadi salah satu Tiga Besar Roh Pendendam. Beberapa kali Satoru merasa terhubung dengan ancaman tersebut secara aneh. Uniknya, dalam sejarah Jepang, memang pernah ada sosok berpengaruh yang bernama serupa lho!

Hingga saat ini Satoru Gojo masih menjadi penyihir jujutsu yang belum ada tandingannya. Kalau lihat dari fakta-fakta ini, gak heran sih karena dia memang sekuat itu.

Baca Juga: 6 Karakter Jujutsu Kaisen Terkuat yang Berasal dari SMA Jujutsu Kyoto

Topik:

  • Triadanti
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya