5 Perkembangan Kasus Build Jakapan, Diduga Diperas dan Diancam

Build Jakapan dan pengacara ke pengadilan pada 21 Februari

Buid Jakapan tengah menjadi pusat kontroversi dalam beberapa minggu terakhir. Pada 22 Januari, penulis novel KinnPorsche, Poi Patchayamon, mengunggah beberapa tuduhan terhadap aktor Thailand tersebut. 

Build Jakapan dituduh telah mencuri ide cerita untuk proyek drama terbarunya, berselingkuh, hingga melakukan kekerasan fisik terhadap perempuan yang mengaku pernah jadi pacarnya tersebut. Sempat dihujat sampai memutuskan vakum dan keluar dari agensi Be On Cloud (BOC), belakangan muncul perkembangan kasus yang membuat skandal ini semakin mencuri perhatian. 

1. Build Jakapan dihujat usai penulis novel KinnPorsche menggunggah sejumlah tuduhan terhadapnya di sosial media

5 Perkembangan Kasus Build Jakapan, Diduga Diperas dan DiancamAktor Thailand Build Jakapan (Instagram.com/buildurluve)

Pada 22 Januari 2023, Poi Patchayamon, mengunggah thread yang berisi tuduhan terhadap Build Jakapan. Ia menyebut bahwa pemeran Pete di KinnPorsche The Series (2022) itu telah mencuri idenya untuk dijadikan ide proyek drama terbaru BOC yang berjudul 4 Minute.

Tak berhenti sampai di situ, Poi mengaku pernah menjalin hubungan dengan Build dan membuatnya bisa mendapatkan peran di drama. Ia menyebut bahwa selama pacaran, Build sering meminta uang, melakukan kekerasan fisik, hingga berselingkuh.

Menurut Poi, ia telah membiayai hidup sang aktor dan menghujaninya dengan banyak hadiah mewah selama dua tahun terakhir. Penulis yang tergabung dalam duo Daemi itu juga mengunggah sejumlah foto yang diklaim sebagai bukti kelakuan buruk Build selama menjadi kekasihnya. Dalam waktu singkat tuduhan ini jadi viral. Fans dan netizen ramai-ramai menghujat aktor muda itu. 

Di hari yang sama, Build sempat mengunggah tangkapan layar percakapan chat yang dikirim Poi kepadanya. Di dalamnya terlihat bahwa sang penulis novel itu membombardirnya dengan kata-kata makian dan kutukan.

Namun, tak lama kemudian, sang aktor segera menghapus cuitan itu serta menonaktifkan seluruh akun sosial medianya. Masih di hari yang sama, BOC mengumumkan penghentian aktivitas Build sebagai aktor mereka.

2. Build Jakapan akhirnya memutuskan mundur dari Be On Cloud dan mengklarifikasi kalau tak semua tuduhan itu benar

5 Perkembangan Kasus Build Jakapan, Diduga Diperas dan DiancamAktor Thailand Build Jakapan (Instagram.com/buildurluve)

Pada 28 Januari 2023, Build Jakapan muncul untuk pertama kalinya sejak skandalnya menyeruak sejak satu minggu sebelumnya. Ia hadir dalam siaran live di YouTube BOC untuk menyatakan bahwa dirinya mundur dari agensi yang mengangkat namanya tersebut.

Di kesempatan yang sama, ia juga menyatakan bahwa tuduhan yang dijatuhkan kepadanya tak sepenuhnya benar. Ia merasa kehidupan dan kariernya hancur. Bukan meminta maaf atau mengakui tuduhan yang dilayangkan Poi Patchayamon, Build justru mengumumkan bahwa ia akan membawa kasus ini ke pengadilan.

"Mulai saat ini, saya minta semua kebenaran diungkap di pengadilan. Saya akan terus berjuang untuk orang-orang yang saya sayangi dan untuk orang-orang yang menyayangi dan mempercayai saya. Termasuk keluarga dan diri saya sendiri," kata aktor kelahiran 1994 itu.

Di waktu yang berdekatan, terungkap bahwa beberapa foto yang pernah diunggah oleh Poi ternyata bukan foto asli miliknya. Melainkan diambil dari website seperti Pinterest. Dalam salah satu tanggapannya terhadap netizen, penulis novel tersebut mengaku menggunakan beberapa foto milik orang lain untuk 'mengekspresikan suasana hatinya.'

Baca Juga: Kronologi Aktor Thailand Build Jakapan Dituduh Kekerasan pada Pacar

3. Muncul rekaman telepon berdurasi 40 menit antara Build dan Poi yang tunjukkan fakta baru

5 Perkembangan Kasus Build Jakapan, Diduga Diperas dan DiancamBuild Jakapan (Instagram.com/buildurluve)

Pada 30 Januari muncul perkembangan mengejutkan lain mengenai kasus ini. Sebuah audio rekaman percakapan telepon antara Build Jakapan dan Poi Patchayamon tersebar. Rekaman suara berdurasi 40 menit itu diduga terjadi tak lama sebelum Poi menyebarkan tuduhan terhadap Build Jakapan.

Secara garis besar, Build dan Poi membicarakan tentang perselisihan di antara mereka. Poi terdengar histeris dan berkali-kali menuduh Build mencuri idenya. Hal ini juga berkali-kali dibantah oleh Build yang terdengar menangis. 

Dalam rekaman itu juga terungkap bahwa Poi pernah meminta Build memberinya uang sebanyak THB 10 juta, selain menuntunnya mengembalikan uang dan hadiah-hadiah lain yang pernah diterima. Namun, meski Build sudah menuruti kemauan Poi, sang penulis tetap terdengar marah dan mengaku tak menginginkan semua itu. 

"Uang 10 juta baht itu... jika aku mau... aku tidak mau. Tapi itu adalah satu-satunya cara untuk membuatmu jadi milikku. Aku mungkin egois, tapi kamu paling tahu aku. Aku hanya ingin mengancammu," bunyi rekaman suara Poi di salah satu bagian.

Hal ini membuat opini publik mulai berubah. Rekaman ini seolah mengindikasikan bahwa Poi pernah melakukan pengancaman dan pemerasan terhadap Build, sebelum akhirnya tetap mengunggah sejumlah tuduhan terhadap sang aktor di akun sosial medianya. 

Selain itu Poi juga mengundang keraguan netizen setelah mengaku pernah berpacaran dengan Junho 2PM dalam rekaman tersebut. Ia mengklaim memacari idol KPop itu dalam usahanya untuk move on dari Build Jakapan. Sosok perempuan di rekaman itu juga menyebut bahwa pihak Netflix menuntut Poi atas ide yang menurutnya dicuri oleh Build. Kedua klaim ini dianggap mengada-ada dan tak masuk akal. 

4. Kuasa hukum Build Jakapan menuntut pihak-pihak yang memfitnahnya

5 Perkembangan Kasus Build Jakapan, Diduga Diperas dan DiancamBuild Jakapan (Instagram.com/buildurluve)

Pada 1 Februari, beredar kabar bahwa Build Jakapan telah mengajukan laporan dan tuntutan terhadap beberapa akun yang memfitnahnya di sosial media. Salah satunya adalah akun @vq8slwp milik seorang remaja berusia 17 tahun yang mengaku mengetahui masa lalu Build Jakapan.

Ia menuduh Build pernah mengajak kawan-kawannya semasa SMA untuk melakukan kekerasan seksual terhadap mantan pacarnya pada kala itu. Namun, hal ini ternyata terbukti hoaks dan cerita karangan. Netizen tersebut akhirnya membuat pernyataan permintaan maaf dan menghapus cuitannya dari sosial media. 

Build juga dikabarkan telah menuntut beberapa akun lain yang menyebarkan berita bohong dan menyerang fansnya. 

5. Hampir sebulan menghilang, Build Jakapan dikabarkan akan mengajukan tuntutan hukum ke Pengadilan Kriminal di Ratchada, Bangkok

5 Perkembangan Kasus Build Jakapan, Diduga Diperas dan DiancamBuild Jakapan (Instagram.com/buildurluve)

Pada Senin (20/2/2023) sejumlah media Thailand mengumumkan bahwa Build Jakapan akan kembali muncul ke publik pada Selasa (21/2/2023) di Pengadilan Kriminal di Ratchada, Bangkok. Menurut Thairath, Build akan datang dengan pengacaranya, Ronakrit Sripremhathai, untuk mengajukan tuntutan hukum dan menyerahkan bukti-bukti terkait. 

Meski tidak disebut siapa pihak tergugat dalam langkah hukum ini, namun dikabarkan Build mengajukan tututan untuk membersihkan nama baik dan reputasinya. Fans pun menyambut gembira kabar ini, pasalnya sang aktor sudah hampir sebulan tak terlihat di muka umum sejak skandal ini pertama menyeruak.

Baca Juga: Build Jakapan Mundur dari Be On Cloud, Akan Maju ke Meja Hijau

Pinggala Nilakandi Photo Verified Writer Pinggala Nilakandi

Suka nonton drama dan serial

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya