Bright Norraphat sebagai Tham
Jan Ployshompoo sebagai Aim
Nok Chatchai sebagai Jom
Ice Panuwat sebagai Chat
Poon Mitpakdee sebagai Win
Sydney Supitcha sebagai Rada
Phe Paythai sebagai Mac
Sinopsis dan Jadwal Tayang Missing, Drama Thailand Adaptasi Drakor

- Sinopsis Missing - Drama Thailand adaptasi drakor populer, Missing, menggabungkan genre thriller-mystery dengan kisah nyata orang hilang dan dunia arwah.
- Daftar Pemain Missing - Dibintangi oleh Bright Norraphat, Jan Ployshompoo, Nok Chatchai, Ice Panuwat, Poon Mitpakdee, Sydney Supitcha, dan Phe Paythai.
- Jadwal Tayang Missing - Teaser dirilis pada 24 Desember 2025 dan drama ini tayang perdana pada 15 Januari 2026 dengan total 10 episode.
Pada Oktober 2025, True CJ Creations mengadakan acara besar untuk merayakan ulang tahun mereka yang ke-9. Dalam acara tersebut mereka meluncurkan 9+1 The New Originals TRUE CJ UNIVERSE. Proyek ini berisi judul drama yang akan mereka produksi pada tahun 2026.
Missing menjadi proyek drama pertama yang ditayangkan True CJ Creations di tahun 2026. Drama ini merupakan adaptasi dari drakor populer Missing: The Other Side (2020). Kombinasi genre thriller-mystery, berikut adalah sinopsis, daftar pemain, dan jadwal tayang Missing.
1.Sinopsis Missing

Disutradarai oleh Off Monthon, Missing terinspirasi dari kasus nyata orang hilang yang ditangani oleh sebuah yayasan nonpemerintah di Thailand bernama Mirror Foundation. Kisah nyata ini dikombinasikan dengan cerita supranatural antara dunia manusia dan dunia arwah. Premis Missing menggambarkan bahwa manusia dan arwah masih mempunyai ikatan meskipun telah berbeda dunia.
Berlatar desa misterius yang dihuni oleh arwah yang jasadnya tidak pernah ditemukan. Missing menceritakan perjalanan manusia mengurai teka-teki untuk mencari kebenaran di balik kematian yang penuh misteri. Di antara dunia orang-orang yang masih hidup dan arwah yang tertinggal, kisah di drama ini merefleksikan gagasan tentang pentingnya berbuat baik kepada sesama sebelum terlambat.
2.Daftar pemain Missing

Mempunyai premis cerita yang menarik, Missing dibintangi oleh sederet artis papan atas Thailand. Berikut adalah daftar pemain Missing:
3.Jadwal tayang Missing

Perilisan Missing pertama kali diumumkan pada 2 Oktober 2025. Tidak perlu waktu lama, pada 22 Desember 2025, True CJ Creations merilis poster terbaru dan mengumumkan jadwal tayang resmi Missing. Teaser Missing dirilis pada 24 Desember 2025, sehari kemudian disusul oleh trailer resminya. Ditayangkan oleh TrueVisions NOW, Missing dijadwalkan tayang perdana pada 15 Januari 2026. Berjumlah 10 episode, drama ini tayang setiap hari Kamis dan Jumat.
Menghadirkan cerita yang menarik, dibintangi oleh sederet artis ternama, dan digarap oleh sutradara berbakat. Selain itu, Missing juga menyimpan banyak pesan kehidupan yang berkaitan dengan hubungan sesema manusia. Hal ini membuat Missing menjadi drama Thailand awal tahun yang sayang untuk dilewatkan.



















