5 Drama yang Dibintangi Nobuyuki Suzuki, Member Gekidan EXILE

Terbaru, Nobuyuki Suzuki akting bareng Mio Imada

Nobuyuki Suzuki merupakan salahs satu anggota grup Gekidan EXILE yang bernaung di bawah agensi LDH. Selain dikenal sebagai dancer grup ini, Nobuyuki juga sudah sering membintangi drama maupun film, lho.

Ia meraih kepopuleran berkat karakter antagonis yang sering diperankannya. Sebut saja pada drama Waterpolo Yankees dan film Wolf Girl and Black Prince

Buat kalian yang penasaran, berikut adalah beberapa drama yang pernah dibintangi aktor pemegang Guinness World Record sebagai salah satu dari dua orang yang dapat memasukkan marshmallow terbanyak ke mulut dalam waktu satu menit ini. Keep scrolling, ya.

1. Waru: Hataraku no ga Kakko Warui Nante Dare ga Itta? (2022) 

5 Drama yang Dibintangi Nobuyuki Suzuki, Member Gekidan EXILENobuyuki Suzuki dalam Waru (twitter.com/waru_ntv)

Dorama Waru: Hataraku no ga Kakko Warui Nante Dare ga Itta? atau yang biasa disingkat Waru merupakan drama terbaru Nobuyuki Suzuki. Drama ini bercerita tentang seorang karyawan baru bernama Maririn Tanaka (Mio Imada).

Maririn yang baru saja lulus kuliah dan diterima bekerja di sebuah perusahaan IT. Ia ditempatkan di divisi manajemen peralatan, sebuah divisi yang dicap tidak berguna di perusahaan tersebut.

Dengan semangatnya yang luar biasa, Maririn bekerja dengan sepenuh hati walaupun sang bos berkata bahwa ia tak perlu mengerjakan apa-apa. Ia pun percaya bahwa suatu hari ia akan menemukan jodohnya yang berinisial T di tempat kerjanya. 

Nobuyuki sendiri berperan sebagai Tadashi Ono, love interest karakter utama di dorama ini. Ia tampil necis ala mas-mas kantoran dengan jas dan dasi.

2. Koi Desu: Yankee-kun to Hakujou Garu (2021) 

5 Drama yang Dibintangi Nobuyuki Suzuki, Member Gekidan EXILENobuyuki Suzuki dalam Koi desu (dok.NTV/Yangaru)

Drama komedi romantis Koi Desu: Yankee-kun to Hakujou Garu menceritakan tentang seorang gadis bernama Yukiko Akaza (Hana Sugisaki) yang memiliki masalah dengan penglihatannya. Ia bisa dibilang buta, namun masih bisa membedakan warna dan dapat membaca dari jarak dekat. 

Suatu hari Yukiko tak sengaja bertemu seorang yankee (preman) bernama Morio Kurokawa (Yosuke Sugino). Awalnya ia tak menyukai lelaki itu, namun pelan-pelan ia mulai menerima Morio yang telah jatuh cinta duluan padanya.

Yukiko tinggal bersama ayah dan kakaknya, Akaza Izumi (Nao). Karakter yang diperankan Nobuyuki, Shishio Kanazawa, nantinya akan menjadi love interest dari sang kakak Akaza yang bekerja di sebuah salon kecantikan.

Baca Juga: 10 Potret Nobuyuki Suzuki, Pemeran Kiyomasa di Film Tokyo Revengers

3. Watashitachi wa Douka Shiteiru (2020) 

5 Drama yang Dibintangi Nobuyuki Suzuki, Member Gekidan EXILENobuyuki Suzuki dalam Watadou (twitter.com/watadou_ntv)

Watashitachi wa Douka Shiteiru atau yang biasa disingkat Watadou merupakan dorama yang mengusung tema mistery dengan sentuhan romansa. Nao (Minami Hamabe) merupakan putri seorang pembuat kue yang bekerja di toko kue tradisional Jepang. Suatu hari ketika ia berusia 6 tahun, sang ibu dituduh membunuh putra pemilik toko kue bernama Itsuki Takatsuki (Nobuyuki Suzuki) dan dipenjara.

15 tahun berlalu, Nao kembali ke toko tersebut dengan identitas yang disamarkan. Ia berusaha mencari kebenaran dari pembunuhan putra pemilik toko dan membersihkan nama sang ibu yang telah tiada. 

4. Radiation House (2019)  

5 Drama yang Dibintangi Nobuyuki Suzuki, Member Gekidan EXILENobuyuki Suzuki dalam Radiation House (dok. Fuji TV/Radiation House)

Drama Radiation House merupakan drama medis yang berpusat pada kisah ahli radiologi di sebuah rumah sakit umum. Iori Igarashi (Masataka Kubota) merupakan seorang radiographer sukses baru saja kembali dari Amerika Serikat dan mulai bekerja di rumah sakit di Jepang.

Bersama An Amakasu (Tsubasa Honda), radiologis sekaligus putri mantan direktur RS tersebut, keduanya bekerja sama untuk menolong pasien. Nobuyuki sendiri berperan sebagai dokter ortopedi bernama Shuntaro Tsujimura di rumah sakit yang sama.

 5. Kyou Kara Ore wa!! (2018) 

5 Drama yang Dibintangi Nobuyuki Suzuki, Member Gekidan EXILENobuyuki Suzuki dalam Kyou Kara Ore Wa (dok. NTV/Kyou Kara Ore Wa)

Bagi para penggemar dorama Jepang tentunya Kyou Kara Ore wa sudah tak asing lagi di telinga. Dorama yang mengusung tema komedi ini sukses mengocok perut penonton karena melihat aksi duo preman sekolah, Takashi Mitsuhashi (Kento Kaku) Shinji Ito (Kentaro Ito) ketika bertarung.

Mitsuhashi baru saja pindah sekolah dan memutuskan untuk menjadi preman. Bersama dengan sahabatnya Ito, keduanya tak segan untuk melakukan cara licik untuk memenangi tawuran antarsekolah. Salah satu musuh bebuyutan mereka adalah Satoshi Katagiri (Nobuyuki Suzuki) dan Takeshi Sagara (Hayato Isomura). 

Meskipun sering berperan sebagai pemeran pendukung, Nobuyuki Suzuki sering mencuri perhatian para penggemar karena aktingnya yang ciamik. Di tengah kesibukannya sebagai dancer untuk Gekidan EXILE, ia terus mengasah bakat aktingnya dengan membintangi banyak film dan drama. Kamu sudah nonton yang mana saja, nih?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Jepang yang Dibintangi Machida Keita

Velini Riskia Photo Verified Writer Velini Riskia

movie and drama enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya