Wali Guncang Pasar Malem Narasi, Penonton Semangat meski Diguyur Hujan

Jakarta, IDN Times – Suasana Pasar Malem di Hutan Kota GBK, Sabtu (25/10/2025) malam, semakin pecah ketika Wali Band naik ke panggung utama sekitar pukul 20.00 WIB. Meski hujan gerimis masih turun, semangat penonton sama sekali tak luntur.
Penonton tetap bertahan di depan panggung sambil mengenakan jas hujan warna-warni, menciptakan pemandangan yang justru makin meriah. Bahkan, meski Faank cs ingin menyudahi penampilan mereka karena cuaca yang kurang mendukung, penonton tetap gak mau bubar!
1. Cari Berkah (CABE) jadi lagu pembuka yang apik!

Wali Band membuka apik penampilan mereka dengan membawakan lagu “Cari Berkah (CABE).” Sorot lampu panggung yang menari terang, berpadu dengan dentuman drum yang menggema, langsung membangkitkan energi penonton.
Para penonton pun langsung terpancing untuk berteriak dan bernyanyi bersama, menciptakan suasana malam yang meriah. Meski gerimis masih turun dan tanah sudah becek, tak ada yang merasa terganggu. Semuanya asyik bergoyang dengan jas hujan warna-warni, seolah menikmati momen langka itu dengan sepenuh hati.
2. Faank notice Najwa Shihab yang ikut sing along di bawah gerimis

Semangat penonton semakin membara ketika Wali melanjutkan penampilan mereka dengan menyanyikan lagu “Si Udin Bertanya.” Di tengah-tengah penampilannya, Faank menyerukan, “Ya Allah, jadikan tetes air hujan yang mengenai tubuh kami adalah rahmat buat kami.” Sontak, kata-kata Faank tersebut langsung disambut gemuruh suara penonton yang serempak meneriakkan “Aamiin!” membuat momen malam itu terasa sangat berkesan.
Momen menarik tercipta saat Faank menyadari sosok yang tak asing di antara lautan penonton. Ternyata, Najwa Shihab ikut berdiri di antara kerumunan dan terpantau asyik bernyanyi sambil tersenyum menikmati lagu. Melihat hal itu, Faank spontan tersenyum lebar dan berkata, “Masya Allah, Mbak Nana… Mbak Najwa Shihab.”
Faank kemudian mengucapkan terima kasih karena Narasi sudah mengundang Wali. Vokalis bernama asli Farhan Zainal Muttaqin itu kemudian mendoakan agar Najwa Shihab selalu sehat.
3. Penonton gak mau pulang, meski diguyur hujan, Faank: Allahu Akbar!

Setelah membawakan beberapa lagu, Wali sempat ingin menutup penampilan mereka lebih awal. Faank tampak cukup khawatir melihat gerimis yang mengguyur area Hutan Kota GBK, sementara penonton masih bertahan di bawah jas hujan dan payung seadanya. Namun siapa sangka, bukannya bubar, para penonton malah kompak berteriak “Lagi… lagi… lagi!”
“Ya Allah, masih pada kuat emang? Allahu Akbar!” respons Faank yang tampak speechless karena semangat penonton saat itu.
Melihat antusiasme penonton yang tak surut, Wali akhirnya memutuskan untuk melanjutkan penampilan mereka dengan membawakan sejumlah lagu, termasuk “Emang Dasar”, yang langsung membuat penonton kembali bernyanyi serentak.
Sebelum melanjutkan ke lagu berikutnya, Faank sempat meminta maaf kepada penonton lantaran Apoy gak bisa bergabung karena sakit. Ia pun memohon doa agar sang gitaris segera sembuh.


















