Sneakers Lovers, Ini 5 Kolaborasi Air Force One yang Paling Terkenal

Nike gaet Supreme hingga bintang K-Pop, G-Dragon

Sepatu Air Force 1 keluaran Nike merupakan smodel yang cukup terkenal di berbagai kalangan. Sepatu ini di desain oleh Bruce Kilgore pada tahun 1980-an. Mantan pemain NBA, Jerry Stakhouse, telah didapati bermain menggunakan sepatu Air Force 1.

Air Force 1 sendiri saat ini terkenal dalam kalangan pencinta hip-hop, tak heran bila banyak pencinta streetwear dan hip-hop menggunakan sepatu ini. Berikut adalah 5 kolaborasi Nike Air Force yang menarik para penggemarnya. 

1. Supreme

Sneakers Lovers, Ini 5 Kolaborasi Air Force One yang Paling Terkenalhypebeast.com

Untuk koleksi Spring/Summer 2020, Supreme kembali menghibur penggemarnya melalui produk apparel dan masih banyak lagi. Selain cookies Oreo yang menghebohkan, Supreme juga mengeluarkan sepatu Air Force 1 dengan detail tulisan Supreme pada bagian ankle dan tali sepatu. 

Sepatu Air Force kolaborasi Nike dan Supreme ini hadir dalam warna hitam dan putih. Tulisan logo Supreme berwarna merah juga memberikan kesan yang kontras pada sepatu ini. Kolaborasi ini tidak menghilangkan siluet dan warna khas Air Force 1 yang hadir dengan warna hitam dan putih. 

2. CLOT

Sneakers Lovers, Ini 5 Kolaborasi Air Force One yang Paling Terkenalhypebeast.com

Kolaborasi sepatu Air Force 1 dan CLOT juga menarik banyak perhatian. CLOT merupakan streetwear brand yang didirikan oleh Edison Chen dan Kevin Poon, keduanya ingin menggabungkan budaya Timur dan Barat dalam bentuk fesyen. Kolaborasi antara Nike dan CLOT ini menghadirkan sepatu Air Force 1 yang memiliki detail pattern kain sutra khas Tiongkok. Dengan pattern tersebut, sepatu ini memiliki kesan street dan classy di saat yang bersamaan. Sepatu ini sempat mengeluarkan biru, hitam, rose gold dan putih. 

Baca Juga: Saking Cepatnya, Nike Vaporfly Bisa Dilarang Dipakai Atlet Saat Lomba

3. VLONE

Sneakers Lovers, Ini 5 Kolaborasi Air Force One yang Paling Terkenalhypebeast.com

Nike juga sempat mengeluarkan sepatu bergaya 90-an ini bersama brand VLONE. VLONE merupakan brand milik A$AP Bari, salah satu member dari grup hip-hop asal New York A$AP Mob. Kolaborasi antara Nike dan VLONE ini menghadirkan sepatu Air Force 1 dengan detail swoosh berwarna oranye yang memberikan kesan kontras. Kolaborasi dari keduanya ini cocok digunakan oleh orang-orang yang mencintai street style. 

4. Travis Scott

Sneakers Lovers, Ini 5 Kolaborasi Air Force One yang Paling Terkenalhypebeast.com

Rapper Travis Scott juga sempat mengeluarkan kolaborasinya bersama Nike. Air Force 1 kolaborasi milik Travis Scott ini memiliki warna ungu, cokelat dan biru tua. Sepatu ini memiliki tulisan doodle "cactus jack". Kolaborasi ini terinspirasi dari kota asal Travis Scott, yaitu Texas, sepatu ini juga menggunakan bahan patchwork  yang memberikan kain bekasSebelumnya Travis juga telah berkolaborasi bersama Nike melalui sepatu Air Jordan. 

5. G-Dragon

https://www.youtube.com/embed/5L04JwtimN0

Rapper dan produser asal Korea Selatan, G-Dragon juga mengeluarkan kolaborasinya bersama Nike Air Force 1 pada akhir 2019 lalu. Sepatu ini memiliki warna hitam yang kemudian dapat mengelupas. Hasil dari proses pengelupasan itu akan memperlihatkan karya abstract milik G-Dragon. Sepatu ini juga akan memberikan detail bunga daisy milik pria kelahiran Seoul pada 1988 itu. 

Sepatu Air Force 1 sendiri telah menjadi sepatu favorit kalangan anak muda. Berkat modelnya yang simple, sepatu ini pun mudah dipadukan dengan berbagai busana. Itulah 5 kolaborasi Air Force yang terkenal. 

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Nike, Brand Sport Legendaris Asal Amerika 

Yohana Belinda Photo Verified Writer Yohana Belinda

you only live once

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya