Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di Dunia

Mayoritas penduduknya adalah warga sejahtera

Kekayaan sebuah negara merupakan salah satu faktor yang menentukan tingkat pendapatan dari mayoritas penduduk atau warganya. Biasanya, negara-negara dengan sumber daya alam melimpah dan pemilik perusahaan-perusahaan raksasa dianggap sebagai negara yang kaya dan sanggup berdiri secara mandiri.

Nah, ada banyak negara kaya di dunia ini. Beberapa di antaranya bahkan menjadi pemimpin puncak dalam urusan kekayaan dan pendapatan. Penasaran dengan negara-negara tersebut? Ini dia!

1. Kanada

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Skitterphoto

Kanada menjadi salah satu negara terkaya di dunia. Selain sumber daya alam, Kanada memiliki banyak perusahaan-perusahaan raksasa yang mendunia. Penghasilan rata-rata penduduk Kanada pun juga sangat tinggi.

Menurut laman Compare Your Income, penghasilan rata-rata warga Kanada adalah 44 ribu sampai 56 ribu dolar Kanada atau sekitar Rp725 juta per tahun. Jika dibagi rata-rata dalam sebulan, satu orang Kanada bisa menghasilkan sekitar Rp60 juta.

Untuk pendapatan negara Kanada sendiri mencapai 1,7 triliun dolar AS per tahunnya, dicatat dalam laman World Bank. Pendapatan negara Kanada yang terbesar didapatkan dari minyak bumi, automotif, industri penerbangan, mineral, dan industri makanan olahan.

2. Arab Saudi

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Konevi

Arab Saudi masuk ke dalam daftar negara terkaya di dunia dan memiliki pendapatan negara mencapai 1,6 triliun dolar AS per tahun, seperti ditulis dalam laman USA Today. Negara berpopulasi 34 juta jiwa ini memiliki beberapa sumber pendapatan besar untuk menopang perekonomian mereka.

World's Top Exports mencatat bahwa sumber penghasilan Arab Saudi berasal dari minyak bumi, industri plastik, aluminium, besi, dan industri kimia. Komoditas tersebut menjadi penyumbang terbesar (96 persen) dari ekspor dan pengiriman globalnya.

3. Hong Kong

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Ben Cheung

Hong Kong merupakan negara semi berdaulat karena meskipun Hong Kong memiliki mata uang, sistem pemerintahan, bendera, dan paspornya sendiri, namun khusus administrasi militer diserahkan pada Tiongkok.

Menjadi salah satu negara paling sibuk di Asia, Hong Kong mampu masuk ke dalam daftar negara terkaya di dunia. Menurut data dari World Bank, pendapatan per kapita di Hong Kong mencapai angka 50 ribu dolar AS atau setara Rp700 juta per tahun. Jika dibagi, maka dalam sebulan penduduk Hong Kong mampu menghasilkan Rp58 juta.

Laman Commodity mencatat bahwa penghasilan utama Hong Kong berasal dari emas, berlian, perak, dan batu mulia lainnya. Selain itu, beberapa perusahaan keuangan dunia juga berkantor pusat di Hong Kong sehingga perekonomian negara dengan 7,5 juta penduduk tersebut dapat berputar secara cepat.

4. Irlandia

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Lukas Kloeppel

Meskipun hanya memiliki luas wilayah yang tidak seberapa, Irlandia mampu memiliki perekonomian yang dianggap sebagai salah satu yang tertinggi di Eropa. Maklum saja, Irlandia merupakan salah satu negara yang termasuk ke dalam naungan Britania Raya.

Bahkan, menurut laman Irish Times, kekayaan rata-rata orang Irlandia meningkat, meskipun berada di tengah wabah COVID-19. Data yang diambil merupakan data tahunan yang melibatkan penerimaan gaji dan pajak secara rata-rata sepanjang 2020.

5. Inggris

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaUnsplash.com/Henry Be

Melansir laman Equality Trust, pendapatan rata-rata negara Inggris dinilai cukup tinggi dan bisa bersaing dengan negara-negara hebat lainnya. Negeri Ratu Elizabeth ini memiliki kekayaan koefisien GINI (distribusi pendapatan) sebesar 73,2 persen. Itu artinya, nyaris semua penduduk Inggris dapat hidup mapan dan layak dengan standar Eropa.

Sumber kekayaan negara berpopulasi 57 juta jiwa ini kebanyakan berasal dari industri automotif, gas alam, emas, industri penerbangan, telekomunikasi, produk kecantikan, dan industri hiburan serta olahraga.

6. Kuwait

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di Duniacruisemapper.com

Negara dengan jumlah penduduk sekitar 4 juta jiwa ini termasuk sebagai negara kaya karena minyak buminya. Menurut laman Forbes, GDP per kapita Kuwait mencapai 29 ribu dolar AS per tahun atau sekitar Rp420 juta. Jika dibagi secara bulanan, maka rata-rata orang Kuwait mampu menghasilkan Rp35 juta.

Produksi minyak bumi Kuwait menjadi salah satu yang tertinggi di dunia, yakni mencapai 2,8 hingga 3 juta barel per hari, dicatat dalam laman Statista. Kawasan kaya minyak yang terdapat di Kuwait adalah Burgan Field yang bahkan dulunya nyaris diperebutkan dalam peristiwa Perang Irak.

7. Brunei Darussalam

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di Duniainsider.com

Brunei Darussalam merupakan salah satu negara terkaya di Asia Tenggara dan bahkan dunia. Menurut data dari Trend Economy, produk terbesar yang diekspor oleh Brunei Darussalam adalah produk migas, produk kimia, dan baja.

Pada 2019 lalu, GDP per kapita dari negara yang dipimpin oleh sultan ini mencapai 31 ribu dolar AS atau Rp450 juta per tahun, ditulis dalam World Bank. Jadi, para pekerja di Brunei Darussalam mendapatkan penghasilan rata-rata Rp37 juta per bulan, jauh di atas pendapatan rata-rata negara Asia Tenggara lainnya.

Baca Juga: 7 Negara yang Paling Sering Dilanda Gempa, Indonesia Salah Satunya! 

8. Norwegia

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Ela Yudhanira

Sebagai negara Nordik, tentunya Norwegia memang pantas disebut sebagai salah satu negara terkaya di Eropa dan bahkan dunia. Menurut data dari World Bank, pendapatan per kapita masyarakat Norwegia mencapai 75 ribu dolar AS atau Rp1 miliar per tahunnya.

Itu berarti, dalam satu bulan, orang yang bekerja di Norwegia akan mendapatkan penghasilan rata-rata Rp90 juta. Produk-produk tambang mineral dan minyak bumi masih mendominasi perolehan pendapatan negara dengan populasi 5,5 juta jiwa itu. Bahkan ekspor migas Norwegia pada 2019 lalu mencapai nyaris Rp1.000 triliun, dicatat dalam Worlds Top Exports.

9. Israel

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaUnsplash.com/Shai Pal

Britannica dalam lamannya mengungkap bahwa selain politik dan militer, Israel juga sangat getol dan berambisi menguasai perekonomian dunia. Faktanya, ada banyak produk-produk buatan mereka yang diekspor ke banyak negara di dunia, seperti teknologi, peralatan elektronik, produk kedokteran dan medis, serta peralatan perang.

GDP per kapita Israel mencapai 42 ribu dolar AS atau setara Rp600 juta per tahun. Oh ya, beberapa hak paten yang berkaitan dengan teknologi komputer, termasuk internet, merupakan salah satu penyumbang terbesar untuk pendapatan negara sekutu terdekat dari Amerika tersebut.

10. Amerika Serikat

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Roberto Vivancos

Amerika Serikat menjadi satu-satunya negara dengan produksi minyak bumi terbesar di dunia, bahkan melampaui negara-negara di Teluk Arab. Faktanya, produksi minyak mentah yang dilakukan oleh Amerika mencapai angka rata-rata 11 juta hingga 13 juta barel per hari, dilansir dalam Energy Information Administration.

Dengan diklaimnya wilayah Arktika atau Kutub Utara, jumlah cadangan minyak bumi yang dikuasai oleh Amerika juga melonjak menjadi 300 miliar barel atau nyaris seperempat dari jumlah cadangan minyak bumi di dunia. Tak mengherankan jika pendapatan Negeri Paman Sam termasuk yang tertinggi di dunia.

Produk-produk Amerika sudah sangat mendunia, mulai dari teknologi, makanan olahan, automotif, industri penerbangan, industri hiburan, pangan, dan manufaktur lainnya menjadi fondasi bagi negara berpopulasi 330 juta jiwa tersebut. World Bank menyebut bahwa Amerika memiliki GDP per kapita sebesar 65 ribu dolar AS per tahun.

11. Uni Emirat Arab

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Mo Ismail

Sudah diketahui secara umum bahwa Uni Emirat Arab (UEA) merupakan salah satu negara terkaya di Teluk Arab dan bahkan di seluruh dunia. Global Economic Data dalam lamannya menulis bahwa UEA memiliki GDP per kapita sebesar 45 ribu dolar AS atau Rp650 juta per tahun.

Tentu saja minyak bumi masih menjadi komoditas utama yang menyumbang sebagian besar pendapatan bagi UEA. Selain minyak bumi, beberapa produk lainnya seperti logam, aluminium, dan plastik juga menjadi produk andalan mereka untuk diekspor ke banyak negara.

12. Swiss

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Nextvoyage

Negara indah dengan populasi 8,7 juta jiwa ini juga rupanya tak mau kalah dalam hal kesejahteraan. Pasalnya, Swiss merupakan negara dengan GDP per kapita yang sangat tinggi, yakni 82 ribu dolar AS atau setara Rp1,1 miliar, melansir data World Bank. Jadi dalam satu bulan, pekerja di Swiss mampu menghasilkan pendapatan sebesar Rp90 juta.

Produk apa yang menonjol dari Swiss? Mungkin ada banyak orang mengira bahwa Swiss hanya menonjol dalam pembuatan jam tangan dan pariwisatanya. Namun, faktanya, Swiss memiliki sistem perbankan yang digunakan di hampir semua negara di dunia, dicatat dalam Britannica. Sistem keuangan global ini membuat Swiss menjadi salah satu negara dengan pendapatan tertinggi di dunia.

13. Singapura

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaPexels.com/Timo Volz

Singapura adalah negara terkaya di Asia Tenggara, meskipun Singapura tidak memiliki sumber daya alam layaknya negara lain. Menurut laman Trading Economics, warga Singapura memiliki pendapatan per kapita sebesar 58 ribu dolar AS atau Rp840 juta per tahun.

Dari mana Singapura mendapatkan penghasilan yang cukup masif? Menurut data dari The Observatory of Economic Complexity, produk ekspor utama Singapura adalah komponen elektronik, emas, kontraktor migas, perbankan, dan jasa. Singapura juga menjadi gerbang perdagangan penting bagi banyak negara di Asia dan dunia.

14. Luksemburg

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di Duniatravelguideline.net

Tahukah kamu bahwa Luksemburg terkenal sebagai negara surga bagi pajak? Yup, negara berpopulasi 700 ribu jiwa ini memang terkenal dengan beban pajaknya yang sangat tinggi. Namun, hal itu juga dibarengi dengan pendapatan per kapita yang juga sangat tinggi.

Data yang didapat dari laman World Bank, mencatat bahwa Luksemburg memiliki pendapatan per kapita sebesar 121 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,7 miliar per tahunnya. Jika dibagi dalam bulan, maka seorang warga Luksemburg mampu berpenghasilan Rp140 juta setiap bulannya.

Itu sebabnya, Luksemburg menjadi negara paling makmur di Eropa secara finansial. Produk ekspor Luksemburg yang paling dominan adalah baja, alat mekanikal, berlian, produk makanan, dan bahan kimia. Oh ya, sistem perekonomian Luksemburg juga menjadi percontohan bagi banyak negara di dunia.

15. Qatar

Makmur dan Berpendapatan Tinggi, Ini 15 Negara Terkaya di DuniaUnsplash.com/Elissar Haidar

Sudah beberapa tahun ini Qatar selalu masuk dalam daftar 3 besar sebagai negara terkaya di dunia. Faktanya, Qatar memang negara terkaya di muka Bumi. Menurut catatan World Bank, pada 2012 lalu Qatar memiliki GDP per kapita sebesar 141 ribu dolar AS atau Rp2 miliar per tahun.

Namun, GDP per kapita Qatar mengalami penurunan dalam beberapa tahun. Pada 2019 lalu, GDP per kapita Qatar hanya menyentuh angka 94 ribu dolar AS atau setara Rp1,3 miliar per tahun. Jika dibagi dalam setahun, maka pendapatan orang Qatar adalah Rp113 juta per bulan.

Mengapa Qatar bisa menjadi negara yang kaya raya? Menurut laman Love Money, negara kecil tersebut bisa menjadi kaya karena Qatar merupakan negara penghasil gas alam terbesar dunia. Selain itu, negara berpopulasi 2,7 juta jiwa tersebut juga memiliki ladang minyak mentah yang siap mereka olah dalam jumlah masif.

Nah, bagaimana? Rupanya, pendapatan per kapita dari negara-negara kaya tersebut memang sangat besar, ya! Semoga artikel ini bisa menambah wawasan kamu, ya!

Baca Juga: 8 Negara Paling Ramah Terhadap Hewan dan Lingkungan Hidup, Mana Saja?

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya