Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Karakter yang Berhasil Selamat di Duty After School Part 2

Kim Ki Hae dan Choi Moon Hee di Duty After School (instagram.com/tving.official)

Duty After School part 2 memiliki akhir yang kontroversial. Banyak warganet yang kurang puas dengan ending dari drakor adaptasi webtun ini sebab ada terlalu banyak karakter yang berakhir meninggal dunia.

Dalam drakor orisinal TVING ini, hanya ada sedikit karakter yang berhasil selamat hingga akhir. Yuk, simak deretan tokoh yang selamat di ending Duty After School part 2.

Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.

1. Kim Won Bin

Lee Soon Won di Duty After School (instagram.com/tving.official)

Sersan Kim Won Bin (Lee Soon Won) memang gak diceritakan keberadaannya di sepanjang empat episode Duty After School part 2. Namun, ia bisa diasumsikan selamat karena gambarnya gak ada di altar peringatan korban meninggal pada cerita part 1.

Beberapa hari setelah part 2 dirilis, beredar penjelasan mengenai karakter Kim Won Bin di Instagram pribadi pemerannya, yakni Lee Soon Won. Sang aktor menjelaskan bahwa Kim Won Bin kembali ke camp pusat bersama tiga siswa yang selamat di part 1 sebab mereka mengalami cedera dan gak bisa melanjutkan misi.

2. Kim Chi Yeol

Kim Ki Hae di Duty After School (instagram.com/tving.official)

Keseluruhan drakor Duty After School memang kerap dibahas dari perspektif Kim Chi Yeol (Kim Ki Hae). Maka gak heran, ia termasuk salah satu tokoh yang selamat hingga akhir.

Meski begitu, ia merasakan duka mendalam setelah kematian teman-temannya. Ia sering bermimpi dan membayangkan jika peperangan gak pernah terjadi lalu mereka hanya siswa kelas 12 biasa yang menunggu kelulusan.

3. Lee Na Ra

Choi Moon Hee di Duty After School (instagram.com/tving.official)

Lee Na Ra (Choi Moon Hee) adalah salah satu karakter siswi tangguh di Duty After School. Pancarkan aura girl crush, ia berani, gak pernah mengeluh, dan jago menembak tepat sasaran.

Seperti di versi webtun, ia termasuk karakter yang berhasil selamat dari penembakan massal Kook Young Soo (Ahn Do Kyu). Ia juga sempat menembak Kook Young Soo dua kali untuk menghentikan penyerangan.

4. No Ae Seol

Lee Yeon di Duty After School (instagram.com/tving.official)

Pada part 1, No Ae Seol (Lee Yeon) bikin geregetan dengan sikapnya yang lamban. Namun di part 2, ia jadi salah satu penembak jitu berkat latihan dan usaha keras.

Walau sempat bikin emosi di episode 8 dan 9, No Ae Seol berjasa besar dalam ending Duty After School part 2. Ia yang menembak mati Kook Young Soo sehingga bisa menghentikan serangan yang dilakukan pemuda itu.

5. Yoo Ha Na

Kim So Hee dan Hwang Se In di Duty After School (instagram.com/tving.official)

Yoo Ha Na (Hwang Se In) sebetulnya bukan salah satu karakter favorit. Ia bahkan kerap bikin geregetan karena gak mau terlibat langsung dalam misi dan hanya ingin tinggal di base camp dengan pura-pura sakit.

Dalam penembakan massal yang dilakukan Kook Young Soo, ia berhasil keluar dan kabur dari ruang kelas lewat pintu belakang. Yoo Ha Na jadi satu-satunya yang selamat tanpa terluka dalam insiden tragis tersebut.

Kelima karakter di atas berhasil selamat hingga akhir berkat keahlian bertahan hidup dan keberuntungan. Kamu bisa menonton kisah mereka lebih lengkap di Duty After School yang telah dirilis hingga tamat.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Izza Namira
EditorIzza Namira
Follow Us