9 Masalah Hidup Jang Tae Sang di Drakor Gyeongseong Creature

Setelah 3 tahun vakum dari dunia drakor, aktor Korea Park Seo Joon akhirnya comeback melalui serial orisinal Netflix Gyeongseong Creature. Di drama yang tayang pada penghujung tahun 2023 tersebut, ia membawakan karakter bernama Jang Tae Sang.
Jang Tae Sang adalah pria kaya raya di Gyeongseong, tepatnya di Bonjeong. Ia adalah pemilik rumah pegadaian terbesar di daerah tersebut. Ia dijuluki sebagai "informan nomor 1". Saking pentingnya posisi yang ia miliki, banyak orang yang akan mengatakan, baik itu uang, barang, orang, atau nyawa, semuanya bisa didapatkan dari Jang Tae Sang.
Walaupun hidup dengan bergelimang harta, Jang Tae Sang ternyata harus menghadapi banyak masalah dalam hidupnya. Bahkan, statusnya sebagai warga Joseon yang berpengaruh terkadang tak mampu membantunya menyelesaikan masalah. Apa saja kira-kira yang harus dihadapi Jang Tae Sang di drama ini? Yuk, simak penjelasannya berikut!
1. Jang Tae Sang lahir di zaman kolonial tanpa dampingan seorang ayah. Ia juga mendapati ibunya dibunuh saat ia masih kecil

2. Ia diperintahkan mencari Myeong Ja, selingkuhan komisaris kepolisian Jepang yang hilang. Jika gagal, semua hartanya akan disita

3. Disiksa dengan kejam, ia juga akan kehilangan orang-orang yang ia anggap keluarga jika tidak menemukan Myeong Ja

4. Selain mendapat ancaman, Jang Tae Sang juga kerap diremehkan preman-preman dari Jepang yang terkenal tak segan berbuat semena-mena

5. Jang Tae Sang harus mencari pelukis bernama Sachimoto. Di tengah usahanya, ia harus berkelahi dengan para preman Jepang hingga babak belur

6. Terlibat kerja sama yang serius, Jang Tae Sang harus menyelamatkan Yoon Chae Ok (Han So Hee), seorang pelacak jejak yang terjebak di RS Ongseong

7. Ia juga dihadapkan dengan kebimbangan, antara menyelesaikan tugasnya atau menyelamatkan anak-anak Joseon yang akan dijadikan eksperimen

8. Jang Tae Sang menghadapi monster mengerikan ketika memasuki RS Ongseong. Lukanya bertambah, padahal yang lama belum sembuh

9. Demi menyelamatkan banyak orang, Jang Tae Sang memutuskan tidak ikut melarikan diri. Ia pun jadi buruan tentara Jepang penjaga RS Ongseong

Masalah yang dihadapi Jang Tae Sang ternyata sangat banyak. Semua masalah itu belum selesai di Gyeongseong Creature part 1. Semoga di Gyeongseong Creature part 2 yang tayang pada Januari 2024 mendatang, Jang Tae Sang dapat menyelesaikan semua masalahnya, ya.