7 Act of Service Lee Gang pada Park Dal Yi Moon River, Bikin Melting!

Setelah 5 tahun terakhir belum bisa ikhlas atas kematian putri mahkota yang merupakan istrinya, Lee Gang (Kang Tae Oh) dalam drakor Moon River terus menerus merasa merana. Selama lima tahun terakhir, kepribadian Lee Gang juga banyak berubah dan menjadi lebih dingin. Kini, tiba-tiba saat sedang dalam penyamarannya di luar istana, Lee Gang bertemu seorang gadis yang memiliki wajah sangat mirip dengan putri mahkota.
Gadis itu ternyata adalah Park Dal Yi (Kim Se Jeong) seorang penjaja. Meski percaya jika Park Dal Yi bukanlah putri mahkota, Lee Gang terus merasa tersesat dan selalu ingin bertemu Park Dal Yi. Tak bisa mengabaikan kehadiran gadis itu, Lee Gang memberikan tujuh act of service di bawah ini kepada Park Dal Yi seolah gadis itu adalah putri mahkota.
1. Saat keduanya beristirahat sejenak di sebuah gua, Lee Gang sengaja menutupi arah matahari agar tak mengenai wajah Dal Yi yang sedang tidur

2. Waktu Dal Yi kesulitan menaiki kuda, Lee Gang juga menawarkan tangannya sebagai bantuan

3. Ada lagi, saat tahu tumit Dal Yi lecet karena memakai sepatu baru, Lee Gang segera membelikan sepatu lain yang lebih nyaman

4. Lee Gang juga sengaja pergi ke rumah tabib agar telapak tangan Dal Yi yang melepuh bisa dapat pengobatan

5. Saat Dal Yi dibawa ke pengadilan khusus penjaja karena dituduh mencuri, Lee Gang juga segera berlari demi bisa selamatkan gadis itu

6. Lee Gang rela membuat keributan dan menggunakan kekuasaannya agar Dal Yi bisa dibebaskan

7. Waktu Dal Yi akan pergi ke Sinjusa, Lee Gang mengajaknya pergi bersama karena khawatir gadis itu seorang diri

Sejumlah act of service Lee Gang di atas acapkali membuat Park Dal Yi salah paham, nih. Karena Lee Gang terus berbuat dan melakukan hal-hal manis di depannya, Park Dal Yi mengira jika Lee Gang menyukainya. Saat tahu jika mendiang istri Lee Gang memiliki wajah yang mirip dengannya, Park Dal Yi segera kecewa. Kini, tiap kali Lee Gang berbuat baik padanya, Park Dal Yi selalu mengira jika pria itu hanya sedang melampiaskan kerinduan terhadap mendiang istrinya.



















