Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Alasan Lim Hyeon Jun Kembali Perankan Pil Gu di Nice to Not Meet You

Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) dalam drakor Nice to Not Meet You
Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) dalam drakor Nice to Not Meet You (dok. Prime Video/Nice to Not Meet You)

Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) membuat keputusan tak terduga di drakor Nice to Not Meet You. Dirinya menerima tawaran untuk kembali memerankan tokoh Kang Pil Gu dalam drakor Detektif Kang Pil Gu yang Baik. Padahal, sebelumnya ia berusaha keras untuk tidak terlibat dalam proyek season ke-5 drakor yang telah melambungkan namanya itu.

Lantas, apa yang membuat Lim Hyeon Jun memutuskan untuk kembali memerankan tokoh Kang Pil Gu si detektif baik hati? Berikut ini beberapa alasannya.

1. Lim Hyeon Jun tidak mendapatkan tawaran peran lain

Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) dalam drakor Nice to Not Meet You
Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) dalam drakor Nice to Not Meet You (dok. Prime Video/Nice to Not Meet You)

Setelah 7 tahun memerankan tokoh Kang Pil Gu, Lim Hyeon Jun dianggap telah melekat dengan sosok tersebut. Apalagi, dirinya juga berhasil membuat citra publik yang sama baiknya dengan sosok detektif yang ia perankan itu. Tak jarang, di dunia nyata, beberapa orang bahkan memanggilnya dengan nama Kang Pil Gu.

Hal ini membuat tim produksi drakor lain tak berani mengambil risiko. Mereka menganggap bahwa penonton akan lebih sulit berempati pada seorang tokoh, jika tokoh tersebut diperankan oleh Lim Hyeon Jun. Tak heran, beberapa sutradara menawarkan Lim Hyeon Jun untuk memulai peran di drakor lain dengan memainkan peran yang minim risiko, yaitu sebagai figuran.

2. Lim Hyeon Jun mencoba peruntungan dengan ikut casting film Hollywood. Sayangnya, ia mendapat penolakan

Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) dalam drakor Nice to Not Meet You
Lim Hyeon Jun (Lee Jung Jae) dalam drakor Nice to Not Meet You (dok. Prime Video/Nice to Not Meet You)

Demi keluar dari bayang-bayang tokoh Kang Pil Gu, Lim Hyeon Jin mencoba peruntungan dengan mengikuti beberapa casting untuk film Hollywood. Ia mengirim video ke beberapa agensi luar negeri, dan berharap dirinya akan ditawari untuk berperan dalam sebuah proyek. Ia bahkan tak berharap mendapat proyek besar. Yang pasti, Hyeon Jun ingin mencoba memerankan tokoh baru.

Sayangnya, Lim Hyeon Jun akhirnya menyadari bahwa menembus pasar internasional tidak semudah yang ia bayangkan. Hal tersebut ia sadari setelah mendapat penolakan langsung dari beberap agensi. Hyeon Jun pun merasa bahwa usahanya sia-sia. Penolakan itu juga membuat dirinya semakin kehilangan arah.

3. Peramal menyarankannya Lim Hyeon Jun untuk tetap melakukan pekerjaannya saat ini

cuplikan drakor Nice to Not Meet You
cuplikan drakor Nice to Not Meet You (dok. Prime Video/Nice to Not Meet You)

Suatu hari, Lim Hyeon Jun merasa ingin berkonsultasi dengan peramal. Dirinya ingin tahu, berapa lama lagi ia akan terjebak dalam kehidupan yang membosankan karena rutinitas yang monoton ini. Ia juga ingin tahu apakah dirinya harus terus mengejar keinginannya untuk keluar dari tokoh Kang Pil Gu.

Sayangnya, jawaban sang peramal tak sesuai dengan yang ia harapkan. Peramal itu menyebut bahwa dalam beberapa waktu ke depan, Hyeon Jun masih akan menghadapi kehidupan yang sama. Ia juga tak menyarankan Hyeon Jun untuk keluar dari zona nyamannya saat ini. Apalagi, zona tersebut bukan hanya nyaman, melainkan membuat dirinya meraih popularitas dan kesuksesan yang diinginkan banyak orang. Lim Hyeon Jun bahkan dianggap serakah, jika menginginkan hal lain dan berusaha melepaskan karier yang ia miliki saat ini.

Lantas, apa risiko yang akan dihadapi Lim Hyeon Jun setelah memutuskan untuk kembali memerankan tokoh Kang Pil Gu di drakor Detektif Kang Pil Gu yang Baik season 5? Temukan jawabannya di drakor Nice to Not Meet You yang tayang setiap Senin dan Selasa

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ananda Zaura
EditorAnanda Zaura
Follow Us

Latest in Korea

See More

5 Momen Picu Kedekatan Min Hak dan Yeon San di The 4th Love Revolution

17 Nov 2025, 11:41 WIBKorea