Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Kenapa Episode Terakhir My Dearest Nemesis Tayang Hari Senin?

Still cut drama Korea My Dearest Nemesis (Instagram.com/tvn_drama)
Still cut drama Korea My Dearest Nemesis (Instagram.com/tvn_drama)

Dilansir Nielsen KoreaMy Dearest Nemesis (2025) mengalami kenaikan rating di episode 10 menjadi 4,2 persen, sementara di episode sebelumnya harus berpuas diri dengan 3,7 persen. Pada Selasa (18/3/2025), tvN mengumumkan perubahan jadwal tayang dua episode terakhir drakor ini.

Sebelumnya, My Dearest Nemesis (2025) tayang setiap hari Senin dan Selasa, baik melalui tvN, maupun platform Vidio. Simak jadwal tayang, sekaligus alasan perubahannya di bawah ini.

1. My Dearest Nemesis akan menayangkan episode 11 dan 12 hari Senin

My Dearest Nemesis (Instagram.com/tvn_drama)
My Dearest Nemesis (Instagram.com/tvn_drama)

Jadwal tayang drakor My Dearest Nemesis (2025) di tvN sebelum adalah Senin dan Selasa pukul 20.50 KST. Melalui Instagram @tvn_drama, jadwal penayangan drakor ini berubah.

"Untuk menenangkan hati yang sedih menunggu episode terakhir pada Selasa depan. My Dearest Nemesis akan menemuimu pada Senin, 24 Maret pukul 20.50 KST secara berturut-turut (langsung episode 11 dan 12)," ungkap tvN pada Selasa (18/3/2025).

2. Vidio pun akan menayangkan episode 11 dan 12 di hari yang sama

My Dearest Nemesis (dok. Vidio/My Dearest Nemesis)
My Dearest Nemesis (dok. Vidio/My Dearest Nemesis)

Drakor My Dearest Nemesis (2025) bisa ditonton secara legal oleh penonton Indonesia melalui Vidio. Jadwal penayangan drakor ini di Vidio setiap hari Senin dan Selasa pukul 19.50 WIB.

Mengikuti perubahan jadwal tvN, My Dearest Nemesis episode 11 dan 12 akan tayang pada Senin (24/3/2025). Namun, untuk jam tayangnya belum dibagikan, apakah tetap pukul 19.50 WIB atau berubah.

3. Alasannya karena ada North and Central America World Cup 2026 pada hari Selasa

Still cut drama Korea My Dearest Nemesis (Instagram.com/tvn_drama)
Still cut drama Korea My Dearest Nemesis (Instagram.com/tvn_drama)

Dilansir Star Today, kualifikasi babak ketiga dari North and Central America World Cup 2026 akan diselenggarakan pada Selasa (25/3/2025) pukul 20.00 KST. Tim nasional yang bergabung di grup B akan bertanding di Suwon World Cup Stadium di hari tersebut.

Meskipun tvN tidak menyiarkan sepak bola, tetapi mereka mengubah jadwal tayang My Dearest Nemesis (2025) episode 11 dan 12 untuk menghindari penyiaran pertandingan olahraga, seperti sepak bola karena rating.

Kamu bisa menyaksikan akhir kisah Baek Soo Jung dan Ban Joo Yeon lebih cepat, nih. Menurutmu, mereka bakal berakhir bahagia, gak?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Triadanti N
Aulia Supintou
Triadanti N
EditorTriadanti N
Follow Us

Latest in Korea

See More

3 Keputusan Nekat Kang Tae Poong di Typhoon Family, Mengancam Nyawa!

01 Nov 2025, 05:06 WIBKorea