3 Karakter Pelaku Kriminal di Drakor Delightfully Deceitful

Ada komplotan penipu ulung

Ceritanya semakin terasa seru, Delightfully Deceitful menyorot kehidupan dari seorang wanita yang pernah tertuduh menjadi pelaku pembunuhan dan kini menjalani kehidupan sebagai penipu ulung. Hidup di penjara selama 10 tahun ternyata tak membuat perempuan ini takut melakukan tindakan kriminal yang sangat mungkin mampu menjebloskannya ke penjara lagi.

Dalam menjalankan aksi kriminalnya sebagai penipu, perempuan ini pun dibantu oleh beberapa orang lainnya. Ada sosok perempuan yang telah mahir menjalankan aksinya layaknya seorang penipu ulung serta beberapa kaki tangannya, berikut merupakan sederet karakter pelaku kriminal di drakor Delightfully Deceitful.

Baca Juga: 3 Takdir Masa Lalu Karakter  Drakor Delightfully Deceitful, Sadis!

1. Lee Ro Um (Chun Woo Hee)

3 Karakter Pelaku Kriminal di Drakor Delightfully Deceitfulpotret karakter Lee Ro Um di drakor Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

Harus menghabiskan masa remajanya dengan hidup di penjara setelah dituduh membunuh kedua orang tuanya, memori kelam itu ternyata tak membuat Lee Ro Um takut dengan akibat dari menjadi seorang pelaku kriminal. Setelah menjalani setengah dari hukumannya, Lee Ro Um ternyata tak terbukti bersalah atas kasus pembunuhan yang menewaskan kedua orang tuanya. Ia pun kemudian dibebaskan dan bisa kembali menghirup udara segar di luar penjara.

Namun setelahnya, Lee Ro Um nyatanya memilih jalan kehidupan yang bisa membuatnya kembali ke penjara. Dengan kecerdasan di atas rata-rata yang dimilikinya, Lee Ro Um menjalani kehidupan sebagai penipu. Lee Ro Um pun selalu menjalankan aksinya ini dengan sangat rapi layaknya seorang penipu ulung hingga bisa mengumpulkan ratusan bahkan milyaran won dengan jejak yang sulit dilacak oleh polisi.

2. Jung Da Jung (Lee Yeon)

3 Karakter Pelaku Kriminal di Drakor Delightfully Deceitfulpotret karakter Jung Da Jung di drakor Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

Keberhasilan Lee Ro Um dalam setiap aksi penipuan ini pun kebanyakan turut dibantu oleh seorang hacker yang tak kalah jenius, bernama Jung Da Jung. Jung Da Jung digambarkan sebagai sosok yang pendiam dan terlihat anti sosial. Kemampuan hacking dari Jung Da Jung ini telah dikuasainya sejak ia kecil.

Namun sama seperti Ro Um, sayangnya Jung Da Jung juga tak menggunakan kecerdasannya sebagai hacker ini untuk hal-hal yang bersifat legal dan justru turut berkomplotan dengan Ro Um untuk menjalankan aksi penipuan. Peran Da Jung sendiri biasanya bertugas untuk membobol kata sandi, mencari informasi identitas dari target, hingga mengintai gerak-gerik target melalui ponselnya. Dari sikap Da Jung yang begitu tertutup, disinyalir ada sebuah memori kelam di masa lalu yang masih menghantui hidup Da Jung.

Baca Juga: 7 Fakta Karakter Yoon Park di Drakor Delightfully Deceitful

3. Ringo (Hong Seung Bum)

3 Karakter Pelaku Kriminal di Drakor Delightfully Deceitfulpotret karakter Ringo di drakor Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

Kaki tangan aksi penipuan Ro Um selanjutnya yaitu ada sosok pria muda bernama Ringo. Dikenalkan sebagai sosok yang mudah berbaur dan bekerja di pusat bantuan, semua itu ternyata merupakan salah satu taktik yang digunakan untuk menyamarkan aksi penipuannya. Ringo juga memiliki kecerdasan yang tak kalah menakjubkan dari dua rekannya, di mana ia mampu menguasai beberapa bahasa asing sekaligus.

Saat melakukan aksi penipuannya sendiri, Ringo diketahui juga melakukan bisnis penjualan rekening bank palsu. Suatu ketika, ia terlibat dengan organisasi ilegal yang menjadi tempatnya menjual rekening palsu tersebut dan dituduh telah mengkhianati mereka. Sebelum akhirnya berkelut di dunia kriminal, Ringo ternyata memiliki masa lalu kelam yang juga menjadi cikal bakal ia menjadi penipu seperti saat ini.

Namun selain Ringo, Ro Um dan Da Jung ternyata juga memiliki masa kecil yang kelam hingga menjadi cikal bakal mereka terjerumus ke dunia kriminal ini. Asal-usul dari ketiga karakter ini jugalah yang menjadi salah satu misteri yang akan terungkap secara perlahan-lahan di setiap episode Delightfully Deceitful.

Baca Juga: 7 Karakter Psikolog di Drakor, Ada Mo Jae In di Delightfully Deceitful

Kastil Imaji Photo Verified Writer Kastil Imaji

Instagram: @kastil.imaji

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya