Disebut Mirip, 10 Adu Pesona Felicya Angelista dan Go Yoon Jung

Persoalan pergantian female lead di KDrama Alchemy of Souls (2022) berhasil mencuri perhatian. Sosok pemain baru yakni Go Yoon Jung pun tak lepas dari sorotan publik.
Bahkan, selebritas perempuan Indonesia, yakni Felicya Angelista bahkan disebut mirip dengan aktris Yoon Jung, lho. Lantas, seperti apa adu pesoannya? Yuk, simak potretnya di bawah ini!
1. Inilah dia pesona Felicya Angelista, aktris Indonesia yang disebut mirip dengan Go Yoon Jung
2. Dan inilah sosok Go Yoon Jung, aktris Korea yang menjadi sorotan saat didapuk sebagai pengganti pemeran utama di Alchemy of Souls
3. Felicya adalah seleb dan pengusaha yang lahir pada 2 November 1994. Ia juga sudah jadi ibu untuk Bible, salah satu bayi artis paling gemes!
4. Sementara itu Go Yoon Jung diketahui lahir pada 22 April 1996 di Seoul, Korea Selatan. Selisih 2 tahun aja
5. Felicya memulai kariernya sebagai aktris sinetron pada tahun 2012
Editor’s picks
Baca Juga: 5 Fakta Pergantian Female Lead Alchemy of Souls, Diganti Go Yoon Jung?
6. Awali karier sebagai model, Go Yoon Jung akhirnya terjun ke dunia akting di tahun 2019
7. Memiliki bentuk mata dan hidung yang hampir mirip dengan Felicya membuat Yoon Jung disebut bak kakak-adik, nih
8. Apalagi saat melihat side profile Felicya dan Yoon Jung. Bak anak kembar!
9. Namun, ada juga yang menyebutkan jika Felicya terlihat manis dengan pipi chubby, sedangkan Yoon Jung versi tirusnya
10. Netizen pun beramai-ramai berdecak kagum atas kemiripan wajah Felicya Angelista dan Go Yoon Jung. Bagaimana menurutmu?
Wah, ternyata banyak yang merasa Felicya Angelista dan Go Yoon Jung terlihat mirip walau sekilas, ya. Dua-duanya pun sama-sama sukses di jalan masing-masing.
Baca Juga: Profil dan Biodata Go Yoon Jung, Geser Jung Soo Min di Alchemy of Soul