7 Pandangan Anti-Marriage yang Realistis di Positively Yours

Drama rom-com Positively Yours mungkin dibungkus dengan kisah cinta yang manis, tetapi di baliknya tersimpan pandangan yang cukup berani tentang pernikahan.
Dibintangi Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo, drama ini sejak awal menegaskan bahwa pernikahan bukan tujuan hidup semua orang. Lewat karakter Kang Du Jun dan Jang Hui Won, Positively Yours menyajikan sudut pandang anti-marriage yang realistis.
Berikut tujuh pandangan anti-marriage yang diinisiasi Du Jun dan Hui Won di drama Positively Yours.
1. Puncak kebahagiaan itu bukanlah pernikahan. Begitulah yang dipikirkan Du Jun dan Hui Won yang merasa hidup utuh tidak harus ditandai dengan status

2. Anti-marriage bisa berasal dari sumber trauma masa kecil. Seperti Hui Won yang tumbuh dalam keluarga yang pernikahannya gagal dan penuh konflik

3. Du Jun secara terang-terangan menyebut pernikahan sebagai sistem dengan biaya tinggi dan keuntungan rendah. Baginya, pernikahan itu seperti lotre

4. Alih-alih terdengar sarkastik, sudut pandang Du Jun sebenarnya cukup kritis dan modern. Pernikahan bukan hanya status, tapi juga keberlangsungan hidup

5. Keputusan Hui Won menolak pernikahan bukan karena takut sendirian, melainkan karena ia merasa sudah cukup utuh dengan dirinya sendiri

6. Hal ini jadi bukti lagi pada anggapan bahwa menikah bukanlah satu-satunya cara untuk tidak kesepian. Banyak hal yang bisa dilakukan, selain menikah

7. Terpenting, cinta tak harus selalu terikat pernikahan. Mereka membangun koneksi emosional, tapi tanpa komitmen lewat institusi pernikahan

Lewat Positively Yours, pernikahan tidak lagi diposisikan sebagai akhir bahagia yang mutlak. Drama ini justru mengajak penonton mempertanyakan apakah menikah selalu berarti bahagia atau justru tidak menikah selalu berarti gagal?
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.


















