[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama Korea

Gaho komentari fans Indonesia yang sering muncul di IG-nya

Kalau kamu suka nonton drama Korea, suara Gaho pasti gak asing lagi. Yap, Gaho kerap mengisi OST drama Korea hits, seperti Itaewon Class hingga Start-Up. Kali ini, Gaho merilis full album pertamanya yang ia beri judul Fireworks, nih.

IDN Times melakukan wawancara eksklusif dengan penyanyi-penulis lagu sekaligus King of OST drama Korea Selatan ini. Dalam wawancara ini, Gaho cerita soal perjalanan karier hingga album barunya. Penasaran, kan, gimana serunya wawancara eksklusif dengan Gaho? Langsung simak aja, yuk!

1. Hai Gaho, boleh dong menyapa para pembaca IDN Times dulu

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (twitter.com/PLT_twt)

Halo semuanya di IDN Times, saya Gaho. Apa kabar?

2. Momen apa yang membuat kamu yakin pengin jadi musisi? Gimana, sih, perjalanan kamu mengawali karier sebagai musisi?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (twitter.com/PLT_twt)

Saat aku kelas 1-2 SMA, kalau tidak salah, aku bertemu dengan teman yang melakukan musik, dan karena itu jadi tertarik dengan kegiatan membuat musik.

3. Kamu bermusik sejak SMA, lalu seperti apa Gaho sebelum debut?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Sebelum debut, aku adalah orang yang sering bercanda dan memiliki banyak sekali energi. Jadi aku selalu mencari hal yang bisa kulakukan untuk menyalurkan energiku. Sejak mengenal musik, musik menjadi tempatku untuk menyalurkan energi itu. Kayaknya karena itu juga, aku jadi serius mengerjakan musik.

4. Kapan kamu menyadari kalau kamu terkenal dan merasa kayak, ‘Sekarang aku artis dan orang-orang mengenalku, nih!’

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Di aplikasi streaming Spotify ada angka jumlah pendengar bulanan dan ternyata jumlah (pendengar bulananku) hitunganya tidak rendah. Karena melihat itu, aku jadi berpikir, “ternyata orang-orang mendengar (musikku) ya…”

Di YouTube pun, jumlah subscribers-ku kayaknya akan terus bertambah dan di situ juga aku merasa (kalau aku terkenal). Terlebih lagi saat melihat jumlah views dan komentar.

5. Korea terkenal karena boyband-nya, kenapa kamu pilih jadi solois alih-alih jadi seorang idol?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Sejak aku pertama kali masuk ke agensiku, aku sudah berpikir kalau aku tidak akan berada di grup dan menari bersama grupku. Kalau solo, sejak SMA aku sudah ingin jadi seorang singer-songwriter dan aku mulai melakukan musik yang seperti itu.

Agensiku tempatku pun menaungi musisi yang seperti itu, karena mayoritas singer-songwriter adalah penyanyi solo, jadi ya begitulah.

6. Di Indonesia, kami mengenal Gaho sebagai penyanyi OST drama Korea. Apa pendapatmu soal ini?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Secara pribadi, aku merasa dikenal orang melalui OST merupakan hal yang bagus. Aslinya banyak yang nanya ke aku, “Gak mau mengubah titelmu?”, “Bukannya lebih bagus kalau orang-orang suka lagu kamu seperti mereka suka lagu OST kamu?”, banyak yang seperti itu.

Sebenarnya, kan banyak yang tahu suaraku dari OST dan drama, OST drakor itu masih satu jalur dengan KPop, jadi menurutku ya sama saja. Aku akan tetap mengisi OST dan aku juga akan melakukan musikku sendiri.

7. Apa bedanya membuat lagu untuk musikmu sendiri dengan OST drama Korea? Plus minusnya apa?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Untuk OST, dibandingkan menunjukkan cerita sesuai keinginanku, lebih ke menaruh suaraku di tengah-tengah cerita sebuah drama, sebuah lagu yang dipenuhi dengan tema dari drama, feel dari drama itu. Karena itu, jadi ada keasyikan yang beda lagi dibandingkan dengan merilis laguku sendiri.

Saat membuat laguku sendiri, aku menyampaikan pemikiranku sendiri, tapi saat untuk OST drama tentu tidak begitu. Keduanya seru dan aku merasa keduanya cocok untukku.

Baca Juga: 5 OST Drama Korea yang Dibawakan Gaho, Ada OST dari 'Stranger 2'

8. Selamat untuk album barunya! Boleh dijelaskan dong tentang album ini dan apa yang ingin kamu tunjukkan kepada fans?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (twitter.com/PLT_twt)

Semuanya, aku baru saja merilis full album-ku. Judul title track-nya adalah Right Now dan aku punya alasan khusus untuk menjadikannya title track.

Aku membuat lagu ini bersama teman-teman KAVE dan saat kami mengerjakannya, kami semua merasakan perasaan yang membuncah di saat yang bersamaan. Saat itu juga kami semua langsung berkata, “Ini… semoga semua orang merasakan hal yang sama.”

Jadi akhirnya lagu ini menjadi title song dan lagu ini berisi perasaan yang membuncah itu dan pesan mengenai harapan. Jadi, kalau kalian merasa lelah, dengarkan laguku ya!

9. Di antara semua lagu kamu, mana yang jadi OST terbaik kamu? Nyanyiin sedikit, dong!

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

OST terbaikku… sebenarnya banyak. Selain Start Over (Itaewon Class), pun ada banyak lagi. Tapi bagaimana pun juga, kayaknya (aku memilih) OST pertamaku, dari drama berjudul Time, lagunya berjudul Time. Aku akan nyanyikan sedikit, tapi sudah lama sekali sejak aku menyanyikan lagu ini.

Gaho pun menyanyikan secuil bait dari lagu tersebut.

10. Apa yang kamu tahu tentang Indonesia?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Aku belum pernah ke Indonesia dan untuk tur sebenarnya ada rencana ke sana, tapi tidak jadi karena corona. Untuk hal yang aku tahu, ada tempat yang didatangi orang-orang Korea, Bali.

Kalau makanan, ada satu yang sering aku makan kalau di tempat makan, yaitu nasi goreng. Jadi aku ingin sekali pergi ke sana untuk merasakan dan makan langsung di tempat.

11. Siapa penyanyi favoritmu?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (twitter.com/PLT_twt)

Sebenarnya banyak penyanyi yang aku suka, tapi aku suka banget sama mantan personelnya One Direction, Zayn. Dia memiliki warna musiknya sendiri dan di lagunya ada nuansa India, ternyata aku suka nuansa yang seperti itu.

12. Pernah gak, sih, gak sengaja dengar lagu kamu di area publik, kayak kafe? Gimana perasaanmu ketika dengar lagu sendiri?

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (twitter.com/TonzMj)

Sejujurnya, aku banyak mendengar laguku di tempat publik. Selain lagu-lagu OST-ku yang terkenal, aku juga sering mendengar laguku sendiri. Seperti di minimarket dan kafe, sampai aku kadang berpikir, “Kok bisa tahu lagu yang ini ya? Ini, kan, laguku pas zaman debut?” dan pastinya exciting banget.

Soalnya kalau OST, tuh, pas lagi terkenal dan sering dimainkan di mana-mana, aku berpikir, ‘Oh ya, memang lagu ini lagi naik,’ tapi kalau mendengar laguku yang dirilis sebelum aku terkenal, saat aku baru debut, benar-benar exciting. Kadang aku juga berpikir, “Jangan-jangan yang punya tempat ini kenalanku ya, hehehe.”

13. Untuk mengakhiri sesi wawancara, boleh, dong, kasih pesan untuk para fans Indonesia!

[EKSKLUSIF] Ngobrol Bareng Gaho, Raja OST Drama KoreaGaho (instagram.com/ad_gaho)

Untuk penggemarku di Indonesia, aku senang sekali bisa ketemu kalian seperti ini. Aku sudah menyiapkan satu hal, kalau terdengar aneh pun harap dimaklumi ya. ‘Aku cinta kalian,’ terima kasih.

Sampai jumpa lagi, Indonesia. Terima kasih. Dadah~

Eits, tunggu dulu, Gaho juga membacakan pesan dari fans di sosmed, lho! Penyanyi 24 tahun ini juga menyanyi sedikit untuk kalian. Simak selengkapnya dalam video berikut. Jangan lupa untuk support album baru Gaho!

Wawancara ini merupakan kolaborasi dengan MJ TONZ Entertainment.

https://www.youtube.com/embed/ubbF3AG5ZaI

Baca Juga: Bersinar di 'Start-Up', 10 Fakta Menarik Gaho yang Bikin Jatuh Hati

Topik:

  • Nabila Dyahtasya
  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya