5 Survival Tips di Gunung yang Harus Kamu Pelajari Sebelum Mendaki

Semuanya demi keselamatanmu sendiri

Bagi sebagian orang, mendaki gunung merupakan aktivitas yang menyenangkan dan dapat menghilangkan stres. Pemandangan di puncak gunung yang begitu indah memang menjadi daya tarik tersendiri, walaupun tidak mudah untuk mencapainya dan butuh perjuangan.

Kalau saat ini kamu memiliki keinginan untuk mendaki, ada beberapa hal yang harus dipelajari agar perjalananmu lebih aman. Kira-kira apa saja ya? Simak penjelasannya di bawah ini, yuk !

1. Pemahaman tentang shelter

5 Survival Tips di Gunung yang Harus Kamu Pelajari Sebelum Mendakiilustrasi mendirikan tenda (freepik.com/freepik)

Shelter adalah tempat untuk singgah dan berlindung bagi para pendaki dari berbagai ancaman atau gangguan. Terkadang, shelter memang tersedia di beberapa jalur pendakian. Namun, tidak semuanya menyediakan dan kamu harus mampu menyediakan sendiri dengan membawa tenda yang kokoh.

Pelajari tentang bagaimana cara mendirikan tenda tersebut dan pahami tentang kriteria tempat yang layak untuk dijadikan shelter selama pendakian. Pastikan kamu mendirikan tenda di tempat yang aman, tidak ada pohon yang hampir tumbang dan tidak terlalu dekat dengan sungai untuk menghindari hewan buas yang sedang mencari air.

2. Skill mencari sumber air di hutan

5 Survival Tips di Gunung yang Harus Kamu Pelajari Sebelum Mendakifreepik.com/wirestock

Pada saat berada di hutan, kita harus selalu siap dengan keadaan apa pun. Sebab, bisa saja kita menghadapi hal buruk secara tiba-tiba, misalnya kehabisan perbekalan air padahal jarak tempuh masih jauh.

Skill mencari sumber air di hutan adalah keterampilan wajib yang harus dikuasai. Sebelum mendaki, pelajari cara mencari air dari tanaman di hutan, mencari sumber mata air dan menjernihkan air yang berasal dari kubangan. Skill ini akan sangat membantu menyelamatkanmu  ketika menghadapi hal-hal buruk yang tak terduga.

Baca Juga: 5 Manfaat Hobi Mendaki Gunung bagi Tubuh yang Jarang Diketahui  

3. Skill membuat api unggun

dm-player
5 Survival Tips di Gunung yang Harus Kamu Pelajari Sebelum Mendakiilustrasi api unggun (freepik.com/racool_studio)

Skill ini adalah hal wajib yang harus dikuasai, karena membuat api unggun merupakan hal yang mesti dilakukan ketika kamu mendaki gunung. Seperti kita ketahui suhu di gunung sangat dingin, bahkan bisa menyebabkan hipotermia. Maka dari itu, dibutuhkan api unggun untuk menghangatkan badan saat beristirahat.

Kamu perlu mengetahui cara mencari ranting kering di hutan dan cara menyalakan apinya. Selain itu, jangan lupa untuk mempelajari cara mematikan api dengan benar. Kamu tidak boleh meninggalkan api unggun yang masih menyala karena itu bisa menyebabkan kebakaran hutan.

4. Skill berburu makanan di hutan

5 Survival Tips di Gunung yang Harus Kamu Pelajari Sebelum Mendakiilustrasi hewan liar (pixabay.com/pexels)

Skill ini berguna ketika kamu menghadapi situasi sulit, seperti kehabisan perbekalan. Sebenarnya alam sudah menyediakan semuanya. Kita sebagai manusia harus bisa beradaptasi agar dapat bertahan hidup.

Ada dua sumber makanan yang tersedia di hutan, yaitu tumbuhan dan hewan. Kamu harus mempelajari bagaimana cara mencari tanaman yang aman dan tidak mengandung racun. Selain itu, berburu hewan di hutan juga penting untuk mendapatkan sumber makanan hewani.

5. Skill berkomunikasi apabila kamu tersesat

5 Survival Tips di Gunung yang Harus Kamu Pelajari Sebelum Mendakiilustrasi hutan (pixabay.com/free_photos)

Kita sering mendengar kejadian hilangnya pendaki saat berada di gunung. Sebagian ada yang berhasil bertahan hidup, ada yang ditemukan dalam keadaan meninggal, ada juga yang tidak bisa ditemukan sama sekali.

Apabila kamu tersesat saat mendaki, skill komunikasi sangat penting untuk memberi petunjuk pada tim penyelamat. Kamu bisa menggunakan media suara dengan membunyikan peluit, dengan memberikan tanda dan tulisan di tempat yang kamu lewati, atau bisa juga dengan membuat kepulan asap dari benda yang sengaja dibakar.

Nah, demikian beberapa survival tips yang harus dikuasai sebelum kamu memutuskan untuk mendaki gunung. Perlu diingat, kamu harus membawa peralatan yang lengkap dan pastikan ditemani oleh seorang professional demi keselamatanmu. Jadi gimana, sekarang sudah siap untuk mendaki gunung?

Baca Juga: 7 Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum Mendaki Gunung, Tertarik Bro?

Lula Lula Photo Verified Writer Lula Lula

you can reach me on my IG @lulumaryamah23

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya