5 Tanda Bahwa Kamu Termasuk Orang yang Beruntung 

Bersyukurlah karena kamu masih menjadi orang beruntung

Kata beruntung artinya sesuatu yang telah digariskan oleh Tuhan tanpa adanya campur tangan manusia. Kata beruntung kerap kali diartikan sebagai takdir indah tentang sesuatu yang bernilai tinggi, di mana tidak semua orang bisa mendapatkannya.

Namun, arti kata beruntung tidak sesempit itu lho. Keberuntungan yang didapatkan tidak melulu soal cara memperolehnya sulit. Hal-hal sederhana pun yang kita dapatkan juga bisa dikatakan beruntung. Penasaran apa saja hal sederhana yang bisa dikatakan beruntung itu? Yuk, simak tanda-tandanya!

1. Karunia atas nikmat sehat

5 Tanda Bahwa Kamu Termasuk Orang yang Beruntung ilustrasi sehat (unsplash.com/Pablo Merchan Montes)

Kesehatan yang kita miliki saat ini merupakan karunia yang sangat berharga bagi kita. Coba renungkan, di luar sana banyak sekali orang yang saat ini mengalami rasa sakit sebab gangguan kesehatan yang menimpanya. Jangankan untuk bebas beraktivitas, untuk melawan rasa sakitnya mereka membutuhkan segala upaya yang tidak mudah.

Beruntunglah bagi kita yang saat ini diberi kesehatan. Mampu beraktivitas semau kita, melakukan hal-hal yang menyenangkan, tanpa memikirkan yang lainnya. Nikmat sehat ini sungguh tiada bandingannya, maka kita sangat beruntung bila saat ini diberi kesehatan.

2. Dikelilingi orang-orang tersayang 

5 Tanda Bahwa Kamu Termasuk Orang yang Beruntung ilustrasi sahabat (unsplash.com/Simon Maage)

Tak banyak yang beruntung, seseorang bisa dikelilingi oleh orang-orang tulus dan sayang dihidupnya. Banyak juga orang yang berpura-pura mengaku teman tapi ketika teman tersebut sedang dalam masalah, ia pergi menigggalkannya begitu saja.

Seseorang yang benar-benar tulus akan terus berada disamping kita. Bagaimanapun keadaan hidup kita, seburuk dan sebahagia yang kita miliki orang tersayang tetap mengiringi perjalanan kita. Maka kita termasuk orang-orang yang beruntung jika saat ini, disekitar kita masih ada orang yang sayang pada kita.

Baca Juga: 5 Fakta Japanese Bobtail, Kucing yang Jadi Simbol Keberuntungan

3. Bisa makan tiga kali sehari 

5 Tanda Bahwa Kamu Termasuk Orang yang Beruntung ilustrasi makan (unsplash.com/Farhad Ibrahimzade)
dm-player

Makan tiga kali sehari adalah kebutuhan pokok kita yang harus dipenuhi. Sumber energi yang didapat juga dari makanan yang kita konsumsi. Dengan mengkonsumsi makanan yang cukup dan makanan bergizi, tubuh seseorang akan dapat bekerja secara optimal.

Disisi lain, ternyata banyak yang nasibnya tidak sebaik kita. Untuk makan saja mereka harus bersusah payah terlebih dahulu. Terlebih lagi orang-orang miskin yang tidak jarang makan hanya sekali sehari karena keterbatasan ekonomi. Jadi, kita termasuk orang yang beruntung jika masih bisa makan tiga kali sehari. Maka syukuri karunia ini.

4. Mempunyai kualitas diri 

5 Tanda Bahwa Kamu Termasuk Orang yang Beruntung ilustrasi wanita mandiri (unsplash.com/Candice Picard)

Keberuntungan juga bisa diusahakan. Dari kerja keras yang kita lakukan, kita bisa mendapatkan sesuatu yang belum tentu orang lain dapatkan. Misalnya kualitas diri yang terbentuk dari skill. Segala hal yang diusahakan dengan sungguh-sungguh pasti suatu saat akan tercapai.

Jadi keberuntungan selain digariskan oleh Tuhan, keburuntungan juga bisa diupayakan terlebih dahulu meski final akhir keputusan ada di tangan Tuhan. Berbangga dirilah bagi kamu yang mau menjemput keberuntungan dengan berupaya tanpa pangku tangan saja.

5. Pekerjaan tetap 

5 Tanda Bahwa Kamu Termasuk Orang yang Beruntung ilustrasi bekerja (unsplash.com/Ami Hirschi)

Mendapatkan perkerjaan merupakan sebuah berkah yang tiada tara. Dengan memiliki pekerjaan seseorang akan semakin semakin semangat menjalani hidup. Sebab dengan bekerja akan mendapatkan imbalan dalam bentuk upah untuk memenuhi kebutuhan.

Saat ini sempitnya lahan pekerjaan membuat orang-orang bersaing demi mendapatkannya. Banyak juga dari mereka yang menganggur tidak diterima kerja dimanapun, sampai sudah lelah berusaha. Jika kamu saat ini memiliki pekerjaan apapun itu, kamu termasuk orang yang beruntung.

 

Itu tadi beberapa tanda kamu merupakan orang-orang pilihan yang diberi keberuntungan dengan mendapatkan segala kenikmatan diatas. Jangan sia-siakan anugrah itu, tidak semua orang seberuntung kamu.  

Baca Juga: 5 Zodiak Hokinya Bagus 6 April 2022, Pisces Diliputi Keberuntungan

Maftukhatul Azizah Photo Verified Writer Maftukhatul Azizah

Berbagi energi positif melalui tulisan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya