7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerja

Selamat memasuki fase yang baru!

Tidak dimungkiri ada banyak sekali dari kita yang masih canggung atau tidak tahu harus melakukan hal apa di kala pertama kali memasuki dunia kerja. Hal ini disebabkan karena masih minimnya edukasi soft-skill seperti cara berkomunikasi yang tepat di lingkungan kerja sewaktu masih menempuh pendidikan di universitas.

Tentu pelatihan-pelatihan soft-skill bisa kamu dapatkan di luar institusi pendidikan formal atau dengan memanfaatkan informasi di internet.

Nah, untuk kamu yang akan memasuki dunia kerja ada 7 tips, nih yang bisa buat kamu curi start dahulu dibanding teman-teman yang lain!

1. Alih-alih menunda pekerjaan sebaiknya selesaikan pekerjaan kamu tepat waktu. Gunakan waktu di luar jam bekerja untuk bersantai dan menenangkan pikiran

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/christinamorilo

Umumnya waktu kerjamu akan dimulai dari pukul 9 pagi sampai 5 sore. Datanglah tepat waktu dan kerjakan pekerjaanmu dari yang prioritas dan bersifat segera terlebih dahulu. Terlalu banyak membuang waktu di kantor dengan bermain media sosial hanya akan membuang waktumu secara sempurna.

Gunakan waktu setelah kerja untuk bersantai di rumah, berkumpul bersama sahabat-sahabatmu, bahkan belajar hal-hal baru.

2. Hubungan kamu dan perusahaan ialah transaksi bisnis, ya! Jadi hindari sebisa mungkin membawa ranah hubungan pribadi ke dunia profesional

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/fox

Jadilah orang yang bisa memisahkan mana hubungan pribadi dan mana hubungan profesional. Bagaimana pun kamu harus bekerja dengan baik dan maksimal untuk membawa kebaikan yang berdampak bagi perusahaanmu maupun dirimu sendiri. Kalau kamu bekerja tidak total maka sama saja artinya kamu mendegradasi talenta dan kemampuanmu.

Baca Juga: 6 Penyebab yang Membuatmu Lelah Bekerja saat Berada di Kantor

3. Ingatlah bahwa penilaian performa dilihat dari hasil pekerjaan yang kamu lakukan. Bekerja secara cerdas dengan hasil maksimal adalah kemampuan yang harus kamu optimalkan

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/lukas

Ini berkaitan dengan sikapmu dalam mengatur waktu untuk mengambil keputusan. Apabila kamu hanya mengandalkan kerja keras yang akan membuatmu stagnan di tempat yang sama. Lebih baik kamu belajar mengambil keputusan dengan efektif dan efisien sehingga pekerjaan yang kamu hasilkan berjalan sesuai target pekerjaan kamu dan tim.

dm-player

4. Belajarlah beradaptasi dengan setiap hal baru, tidak perlu idealis ataupun realistis. Kamu perlu belajar bagaimana caranya menjadi pribadi yang pragmatis yang bisa menyesuaikan diri

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/mentatfgt

Learn to adapt! Dunia berubah begitu cepat setiap hari, kalau kamu tidak beradaptasi kamu akan dikalahkan oleh disrupsi. Belajarlah idealis dan realitis sesuai dengan porsinya masing-masing.

5. Hormati rekan kerja kamu dan jaga nama baik perusahaan tempat kamu bekerja, ya

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/christinamorilo

Meskipun kamu adalah serang yang dituakan atau dipercayakan sebagai kepala proyek di usiamu yang masih muda, bukan berarti kamu memiliki alasan untuk memandang rendah teman-teman kerjamu. Jadilah pribadi yang disenangi teman kerjamu, tidak berarti kamu harus bersikap berlebihan. Mulailah dengan menaruh rasa hormat.

6. Hargailah privasi teman-teman kantormu, tidak semuanya urusan mereka menjadi urusanmu dan begitu juga sebaliknya

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/kaboompic.com

Tidak ada satu kebaikan yang akan kamu terima kalau kamu menjelek-jelekkan rekan kantormu yang satu. Simpan semua masalah pribadimu sendiri. Ingatlah bahwa teman di lingkungan kantor adalah teman bekerja profesional.

7. Teruslah belajar dan mengembangkan kemampuan, baik hard skill ataupun soft-skill. Hal ini sangat berguna untukmu kelak

7 Hal yang Tidak Boleh Terlambat Kamu Sadari di Dunia Kerjapexel/elevate

Dihadapkan dengan deadline demi deadline setiap harinya, tidak menjadi alasan untuk kamu berhenti belajar ya apalagi sampai berhenti mengembangkan diri. Dirimu butuh banyak amunisi untuk menghadapi hari esok yang penuh ketidakpastian dan belajar adalah salah-satu hal yang bisa kamu lakukan. Manfaatkan waktu weekend-mu, ya!

Nah, sudah tahu kan 7 hal wajib yang harus kamu ketahui di dunia kerja? Selamat bekerja, jangan lupa pakai hati, ya!

Baca Juga: 5 Hal Tidak Profesional yang Sering Dilakukan Millennial di Kantor

Sindi Alyasyahputri Photo Verified Writer Sindi Alyasyahputri

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya