5 Penyebab Seseorang Mengalami Rasa Takut Saat Baru Meniti Karier

Terpenting tentang bagaimana melawan rasa takut tersebut

Setiap orang tentu memiliki harapan untuk dapat meniti karier yang panjang dan penuh dengan kesuksesan. Meski tentunya semua hal tersebut membutuhkan proses yang tidak sebentar.

Sayangnya terkadang ada saja orang-orang yang justru mengalami rasa takut pada saat baru meniti karier. Hal ini bisa menjadi sesuatu yang wajar, selama masih dapat ditangani dengan baik. Walau begitu, orang-orang tersebut biasanya mengalami rasa takut karena beberapa penyebab yang berikut ini.

1. Pernah mengalami kegagalan

5 Penyebab Seseorang Mengalami Rasa Takut Saat Baru Meniti Karierilustrasi rasa malas (unsplash.com/@maiq)

Berbicara mengenai kegagalan, memang seolah menjadi salah satu hal yang sangat dihindari. Padahal kegagalan bisa saja merupakan suatu keberhasilan yang tertunda.

Sayangnya beberapa orang justru menganggap kegagalan sebagai sesuatu yang menyebabkan trauma. Tidak mengherankan apabila kegagalan tersebut kemudian memberikan rasa takut untuk meniti karier kembali dari awal.

2. Bidang pekerjaan yang tak sesuai passion

5 Penyebab Seseorang Mengalami Rasa Takut Saat Baru Meniti Karierilustrasi kesal saat bekerja (unsplash.com/@jeshoots)

Passion merupakan salah satu hal yang mungkin dikejar pada saat meniti karier. Alasannya karena masih banyak orang yang percaya bahwa seseorang yang bekerja sesuai dengan passion, sudah tentu akan memperoleh kesuksesan yang diharapkan.

Hal ini membuat orang-orang yang mungkin bekerja tidak sesuai passion, justru dilanda kekhawatiran dan rasa takut. Padahal semua orang juga memiliki kesempatan untuk sukses, meskipun tidak bekerja sesuai passionnya masing-masing.

Baca Juga: 5 Cara Memanfaatkan Canva untuk Mengembangkan Karier, Patut Dicoba!

3. Rasa insecurity yang dimiliki

dm-player
5 Penyebab Seseorang Mengalami Rasa Takut Saat Baru Meniti Karierilustrasi merasa stress (unsplash.com/@elisa_ventur)

Setiap orang tentu memiliki rasa insecure tersendiri. Perasaan insecure ini biasanya dapat muncul apabila merasakan keraguan atau pun melihat orang lain yang lebih baik.

Tidak menutup kemungkinan bahwa rasa insecure tersebut kemudian dapat membuat seseorang menjadi takut untuk meniti karier dari awal. Jika terus dibiarkan, maka tentunya karier akan semakin sulit untuk berkembang.

4. Minim pengalaman sebelumnya

5 Penyebab Seseorang Mengalami Rasa Takut Saat Baru Meniti Karierilustrasi pegawai (unsplash.com/@cvelitchkov)

Ada banyak hal yang perlu disiapkan pada saat meniti karier untuk pertama kalinya. Salah satunya mengenai pengalaman, sebab hal tersebut akan sangat membantu untuk proses karier sejak awal.

Sayangnya beberapa orang yang mungkin baru memulai karier pertama kali, justru akan mudah merasa takut karena hal tersebut. Alasannya karena mereka merasa masih minim pengalaman, sehingga khawatir memperoleh stigma negatif ataupun justru terancam gagal.

5. Beban pekerjaan yang terlampau berat

5 Penyebab Seseorang Mengalami Rasa Takut Saat Baru Meniti Karierilustrasi bekerja lembur (unsplash.com/@punttim)

Tidak ada satu pekerjaan pun yang mudah dilakukan, sebab semuanya memiliki risiko dan tanggung jawab tersendiri. Sama halnya apabila berusaha untuk meniti karier dari awal, karena tentu memiliki tantangan tersendiri.

Sayangnya beberapa orang yang mungkin baru meniti karier, justru harus dihadapkan oleh rasa takut karena beban pekerjaan yang terlampau berat. Inilah mengapa kesiapan dan perencanaan sangat dibutuhkan dalam bekerja, sehingga segala urusan pekerjaan dapat terselesaikan dengan baik.

Hal terpenting yang harus diingat adalah jangan mudah merasa takut pada saat baru meniti karier. Apa pun konsekuensinya, terpenting sudah mempersiapkan segala perencanaan kerja dengan jelas. Jangan memikirkan hal yang negatif, ya!

Baca Juga: 5 Tips Menghindari Rasa Insecure saat Baru Merintis Karier, Catat!

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya