8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!

Rak berwarna hitam membuat mata fokus melihat ke arah buku

Rak buku bukan hanya sekadar rumah bagi buku-buku yang berharga, tetapi juga merupakan elemen desain interior yang dapat membantu menyesuaikan dekorasi rumah. Jika diletakkan dan disusun dengan benar, rak buku bisa menjadi titik fokus di sebuah ruangan.

Mendekorasi rak buku yang bergaya namun tetap rapi seringkali merupakan tantangan desain. Oleh sebab itu, delapan daftar di bawah ini bisa jadi inspirasimu saat mencoba mendekorasi rak buku. 

1. Mulai dari barang yang lebih besar seperti vas, kotak penyimpanan atau karya seni untuk mendapatkan perkiraan area yang lebih tepat

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (unsplash.com/Avery Evans)

2. Personalisasikan rak buku dengan menampilkan hal-hal yang berkesan bagimu, seperti suvenir, foto, karya seni atau barang koleksimu

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (pexels.com/Marina Akimova)

3. Untuk menambah kedalaman ruang dan membuat titik fokus pada buku, gunakan rak buku berwarna gelap

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (pexels.com/Photo by 祝 鹤槐)

4. Menambahkan tanaman hijau, bunga, kerang, batu hias, dan dekorasi alami lainnya ke rak buku dapat memberikan tampilan yang menyegarkan

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (unsplash.com/Patrick Perkins)

Baca Juga: 11 Inspirasi Bentuk Rak Buku Antibosan untuk Kamu Pencinta Buku

5. Kamu juga bisa melengkapi tampilan modern dengan memasang dinding galeri di samping rak buku berkaki tinggi

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (pexels.com/Huy Phan)

6. Manfaatkan semaksimal mungkin rak buku dengan menumpuk buku secara horizontal dan vertikal. Selaraskan beberapa tumpukan ke kiri, kanan, atau tengah rak

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (instagram.com/hannahmorrisgreenway)

7. Kelompokkan buku sesuai warnanya. Ini akan lebih menenangkan mata daripada banyak warna secara acak

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (instagram.com/livb_reads)

8. Namun, jika ingin warna netral, kamu bisa mengatur agar semua bagian sisi kertas buku menghadap ke arah yang sama

8 Inspirasi Tata Letak Rak Buku, Bikin Makin Estetik!inspirasi tata letak rak buku (pexels.com/pexels.com/George Milton)

Mendekorasi rak buku layaknya menatanya sebuah karya seni. Anggap saja ini sebagai proyek kreatif yang menyenangkan di mana kamu dapat mengekspresikan kepribadianmu dan memamerkan barang favorit dengan cara yang penuh gaya.

Baca Juga: 8 Desain Rak Buku Uniknya Kebangetan, Makin Rajin Baca!

Sharma Khan Photo Verified Writer Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya