5 Tips Bangkit dari Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Jangan Sedih!

Jangan menyerah, kamu akan melewati ini semua

Proses memasuki perguruan tinggi yang diimpikan memang tidak selalu mudah. Banyak yang merasa bingung dan khawatir ketika perjuangan yang dilakukan tak kunjung menemukan hasil. Berbagai usaha telah dilakukan, namun kecewa selalu dirasakan.

Padahal, tidak semua penolakan adalah kesalahan besar. Justru dari beragam kegagalan itulah kamu bisa bangkit dan menjadikannya motivasi. Kalau kamu sedang berada di fase lelah dan berusaha bangkit, tidak ada salahnya mencoba membaca kelima tips berikut. Jangan lupa untuk memahaminya, ya!

1. Mengingat bahwa proses mewujudkan impian tidak selalu mulus

5 Tips Bangkit dari Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Jangan Sedih!ilustrasi belajar (unsplash.com/Kyle Gregory Devaras)

Ketika kamu merasa sedih karena perguruan tinggi impian tak kunjung menerimamu, mungkin ada berbagai hal yang menjadikanmu harus lebih berusaha giat lagi. Kamu harus berusaha mengingat bahwa proses dalam mewujudkan impian tidak selamanya berjalan dengan lancar. Terkadang, kamu harus ikhlas dalam menerima setiap kegagalan tersebut. 

Mencoba untuk berusaha menerima dengan lapang dada, adalah salah satu usaha yang terbaik. Karena setelahnya kamu masih bisa mencoba lagi dan memperbaiki apa saja yang sekiranya perlu dibenahi. Jadilah tangguh, karena semua keinginan harus diiringi perjuangan dan juga pengorbanan. Jangan khawatir, masih banyak cara lain. 

2. Selalu fokus dengan tujuan utama

5 Tips Bangkit dari Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Jangan Sedih!ilustrasi membaca (unsplash.com/Josh Applegate)

Tidak ada salahnya untuk menerima setiap kegagalan yang ada. Karena dengan begitu kamu bisa menjadi jauh lebih semangat dan menjadikannya sebagai pembelajaran. Berusaha untuk fokus dengan tujuan utama harus kamu lakukan. Dengan begitu, maka akan ada alternatif pilihan perguruan tinggi lain.

Mungkin saja cara itu bisa membuatmu kembali semangat dalam memperjuangkannya. Ada banyak perguruan tinggi yang siap menerimamu. Hanya saja, kamu juga perlu untuk menggali banyak informasi dan strategi untuk bisa meraihnya. Fokuslah pada tujuan utamamu, namun sediakan berbagai alternatif pilihan lain juga, ya!

3. Tetap konsisten dalam proses belajar

5 Tips Bangkit dari Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Jangan Sedih!ilustrasi belajar (unsplash.com/Andrik Langfield)
dm-player

Mencoba bangkit dari kegagalan memang butuh waktu yang tidak sebentar. Namun, jangan sampai penolakan tersebut membuatmu ingin menyerah dan pasrah. Jadikan saja setiap kesalahan yang kamu alami menjadi motivasi. Kemudian, mulailah kembali menyusun rencana baru dan belajar secara konsisten.

Sebuah proses yang ingin kamu wujudkan hasilnya memang butuh waktu. Jangan lupa juga untuk memberi apresiasi setiap hasil yang berhasil kamu raih. Bersyukurlah mulai dari pencapaian sederhana yang kamu dapat. Setidaknya dengan cara tersebut kamu bisa menghargai apa yang telah menjadi milikmu saat ini.

Baca Juga: 5 Cara Sukses Masuk Perguruan Tinggi Negeri Impian Tahun Ini

4. Berdiskusi dengan orangtua, guru, dan teman yang kamu percaya

5 Tips Bangkit dari Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Jangan Sedih!ilustrasi mengobrol (unsplash.com/Anna Vander Stel)

Rasa semangat dalam berjuang tidak selamanya bertahan lama. Ada saatnya sesekali lelah ataupun butuh waktu untuk istirahat. Cobalah untuk berdiskusi dengan orang di sekitarmu. Tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan orangtua, guru, dan teman yang kamu miliki.

Kesuksesan itu harus kamu tempuh, namun jangan sampai mengusahakan segalanya sendirian. Kamu juga butuh saran dan masukan dari orang lain. Termasuk dalam memperjuangkan perguruan tinggi yang kamu impikan. Kamu juga bisa meminta doa dan restu dari mereka.

5. Tetap yakin bahwa semua punya saatnya masing-masing

5 Tips Bangkit dari Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Jangan Sedih!ilustrasi menulis (pexels.com/Julia M Cameron)

Saat banyak dari temanmu yang mungkin sudah berhasil diterima di perguruan tinggi Incarannya, mungkin kamu merasa ingin segera menyusulnya. Namun, kamu tidak boleh menjadikan hal itu sebagai panduan kesuksesan. Karena setiap orang pasti punya saatnya masing-masing untuk berhasil.

Tetaplah berusaha untuk yakin dengan dirimu sendiri, dan teruslah fokus. Hargai proses yang saat ini telah kamu lalui. Karena, proses setiap orang tidaklah sama. Jadikan saja keberhasilan teman kamu yang lebih dahulu berhasil itu sebagai motivasi. Karena dengan begitu, kamu akan berusaha lebih semangat dan percaya dengan usaha yang kamu lakukan. 

Mempersiapkan diri untuk memasuki perguruan tinggi yang tak kunjung usai, memang selalu ada kesedihan. Tidak selamanya rasa sedih itu menjadikanmu semakin terpuruk. Cobalah untuk menjadikannya motivasi, dan teruslah yakin bahwa kamu juga akan menemukan perguruan tinggi yang cocok untukmu. Jadi, jangan merasa sangat sedih, karena kamu tidak sendiri.

Baca Juga: 5 Motivasi Untukmu yang Lelah Menjalani Hidup, Tetap Semangat!

Moch Abdul Aziz Photo Verified Writer Moch Abdul Aziz

Moch Abdul Aziz, kelahiran 18 September di Bojonegoro, Jawa Timur. Founder Komunitas Ufuk Literasi, dan Owner Galeri Event yang juga aktif sebagai mahasiswa Matematika Semester Empat di Universitas Negeri Semarang. Pemilik akun instagram @catatanbungsu ini telah menulis lebih dari 20 antologi dan 4 karya solo yang sedang dalam proses penerbitan. Karya lainnya bisa dicek di wattpad, Channel Youtube, dan TikTok dengan username yang sama yaitu : @catatanbungsu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya