5 Kesalahan saat Menggunakan Facial Wash, Jadi Gak Efektif!

Facial wash menjadi skincare dasar bagi semua orang

Kamu sudah tidak asing lagi dengan facial wash, bukan? Facial wash kerap kali dianggap sebagai produk skincare paling dasar. Apalagi penggunaannya yang sangat penting untuk membersihkan kotoran di wajah.

Walaupun dianggap sebagai produk skincare paling dasar, tetapi hal ini justru membuat orang-orang jadi abai saat cuci muka menggunakan facial wash. Padahal mencuci muka dengan facial wash yang keliru, bisa menyebabkan masalah pada kulit wajah. Oleh sebab itu, kamu perlu menghindari beberapa kesalahan saat menggunakan facial wash berikut ini.

1. Tidak mencuci tangan

5 Kesalahan saat Menggunakan Facial Wash, Jadi Gak Efektif!ilustrasi mencuci muka (unsplash.com/@curology)

Kesalahan pertama yang sangat umum dilakukan oleh orang-orang adalah malas atau lupa mencuci tangan. Tangan sebetulnya menjadi area tubuh yang menyimpan banyak sekali kuman dan bakteri di dalamnya. Bayangkan, jika kamu tak mencuci tangan dengan baik, maka kuman pada tangan akan berpindah pada kulit wajahmu.

Sebaiknya kamu harus mulai membiasakan diri untuk mencuci tangan dengan bersih terlebih dahulu. Barulah setelah itu kamu dapat mencuci muka dengan menggunakan facial wash secara merata. Dengan tangan yang bersih, maka kulit wajah pun dapat terjaga dengan baik.

2. Menggunakan facial wash yang tak sesuai dengan kebutuhan kulit

5 Kesalahan saat Menggunakan Facial Wash, Jadi Gak Efektif!ilustrasi cleanser (pexels.com/@gabby-k)

Serupa dengan produk skincare lain, facial wash juga muncul dengan berbagai varian yang bisa disesuaikan kulit wajah. Hal inilah yang bisa dijadikan bahan pertimbangan pada saat memilih produk facial wash yang tepat.

Jika kamu memiliki kulit berjerawat, maka belilah facial wash yang ditunjukkan untuk kulit berjerawat. Sama halnya dengan masalah kulit lainnya, jangan sampai kamu keliru pada saat menggunakannya, ya.

Baca Juga: 5 Cara Mencuci Muka yang Tepat Menggunakan Facial Wash, Catat!

3. Membiarkan kulit wajah kering sebelum menggunakan facial wash

dm-player
5 Kesalahan saat Menggunakan Facial Wash, Jadi Gak Efektif!ilustrasi mencuci muka (pexels.com/@tima-miroshnichenko)

Banyak orang yang mungkin belum tahu bahwa mencuci muka menggunakan facial wash harus dengan membasahinya terlebih dahulu. Sayangnya tak sedikit orang yang menggunakannya langsung pada wajah dalam kondisi kering.

Menggunakan facial wash dalam kondisi kering juga sebetulnya akan membuat kandungannya sulit meresap. Oleh sebab itu, kamu perlu membasahi kulit wajah terebih dahulu, lalu mengusap facial wash pada telapak tangan hingga berbusa. Jika sudah, barulah kamu dapat mengusap facial wash tersebut pada seluruh wajah secara merata.

4. Menggunakan facial wash secara berlebihan

5 Kesalahan saat Menggunakan Facial Wash, Jadi Gak Efektif!ilustrasi mencuci wajah (pexels.com/@ron-lach)

Menggunakan facial wash untuk kebutuhan sehari-hari memang penting. Idealnya kamu dapat menggunakan facial wash pada pagi dan malam hari. Namun, ada pula yang menggunakannya tiga kali sehari, tetapi dengan kondisi kulit wajah dan iklim yang berbeda-beda.

Jika menggunakan facial wash secara berlebihan atau terlalu sering juga tidak bagus. Hal tersebut justru bisa menyebabkan masalah pada kulit wajah, seperti kering ataupun terlalu sensitif.

5. Menggosok secara berlebihan

5 Kesalahan saat Menggunakan Facial Wash, Jadi Gak Efektif!ilustrasi mencuci wajah (pexels.com/@mas-vathon)

Proses mencuci wajah tidak bisa dilakukan dengan cara yang sembarangan. Tak sedikit orang yang asal-asalan mencuci wajah, bahkan sampai menggosoknya secara berlebihan ataupun terlalu kencang.

Kamu harus mengusap area wajah dengan lembut dan perlahan. Selain itu, kamu juga perlu memijat-mijat kulit wajah secara menyeluruh agar kandungan pada facial wash tersebut dapat terserap secara maksimal. Dengan begitu, hasilnya juga akan lebih efektif untuk menjaga kulit wajah.

Semua kesalahan saat menggunakan facial wash di atas harus dapat dihindari dengan cermat. Jangan sampai kulit wajahmu malah bermasalah gara-gara salah menggunakan facial wash.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Facial Wash untuk Kulit Berjerawat, Lawan Breakout!

Deska Chalis Photo Verified Writer Deska Chalis

Selamat membaca!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya