5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan jika Ikut Kegiatan Kepanitiaan di Kampus

Jangan sia-siakan waktu luang saat kuliah, ya!

Kegiatan di kampus itu tidak melulu tentnag perkuliahan. Sebenarnya ada banyak hal menarik yang bisa kamu ikuti dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas dirimu. Salah satu kegiatan yang cukup seru untuk diikuti adalah kepanitiaan. Biasanya sebuah kegiatan kepanitiaan itu mengharuskan dirimu untuk menyelesaikan project secara bersama-sama.

Hal tersebut tentunya akan menambah kemampuanmu dalam bekerja sama. Selain itu, ada beberapa hal positif lain yang bisa didapatkan jika kamu mengikuti kegiatan kepanitiaan di kampus. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai hal itu, simak pembahasannya berikut ini.

1. Kamu akan terbiasa meng-handle jobdesk yang ditujukan untukmu

5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan jika Ikut Kegiatan Kepanitiaan di KampusIlustrasi kerja sama (pexels.com/fauxels)

Hal pertama yang akan didapatkan jika mengikuti kepanitiaan di kampus adalah kamu bakal terbiasa memegang tanggung jawab berdasarkan jobdesk. Jobdesk tersebut tentunya nanti akan sejalan dengan hal-hal yang harus dilakukanmu di dalam dunia kerja. Contohnya adalah jika memilih untuk berada di divisi acara, kamu pasti akan terbiasa menyusun strategi agar event tersebut bisa benar-benar berhasil.

2. Kamu akan belajar mengenai cara mendapatkan uang untuk menjalankan sebuah acara

5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan jika Ikut Kegiatan Kepanitiaan di KampusIlustrasi diskusi (pexels.com/fauxels)

Biasanya kegiatan kepanitiaan kampus itu akan didanai oleh pihak universitas namun jumlahnya kurang mencukupi. Hal tersebut membuat para panitia harus memutar otak agar bisa mendapatlan uang sehingga event dapat berjalan. Salah satu cara mendapatkan uang adalah dengan mencari sponsor.

Hal tersebut akan membuatmu paham bagaimana mekanisme mencari sponsor sehingga bisa berhasil. Setelah mengetahui hal tersebut, nantinya di dalam dunia kerja kamu akan dimudahkan untuk menjalankan sebuah event. Kemampuan tersebut pasti akan menjadi poin plus bagimu sehingga banyak perusahaan yang melirik.

3. Kamu akan mendapatkan banyak koneksi dengan orang-orang penting

5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan jika Ikut Kegiatan Kepanitiaan di KampusIlustrasi diskusi (pexels.com/fauxels)
dm-player

Salah satu keseruan dalam mengikuti kepanitiaan di kampus adalah kamu bisa berkenalan dengan orang-orang penting. Contohnya adalah jika acara tersebut berhubungan dengan seminar, pasti ada pembicara-pembicara hebat yang bisa kamu ajak kenalan.

Kamu hanya perlu mendaftarkan diri untuk menjadi panitia di bidang liaison officer. Untuk mendaftar di divisi tersebut, kamu hanya perlu menunjukkan ketertarikan dan kemampuanmu dalam berkomunikasi sehingga bisa diterima di sana. Bukankah hal tersebut sangatlah menarik? Maka dari itu mulai sekarang jangan ragu untuk mengikuti kegiatan kepanitiaan, ya!

Baca Juga: 5 Cara Meyakinkan Orangtua Saat Pilih Kampus Impian

4. Kamu akan melatih kestabilan emosi ketika menghadapi masalah di sebuah kegiatan

5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan jika Ikut Kegiatan Kepanitiaan di KampusIlustrasi bertengkar (pexels.com/mikhail nilov)

Untuk menjalankan sebuah event, kamu pasti akan menemukan rekan-rekan panitia yang memiliki latar belakang berbeda-beda. Namun hal paling menjengkelkan adalah jika kamu menemukan kolega yang tidak bisa bersikap suportif dan hanya membuat makan hati. Dengan adanya hal itu, kamu diberi kesempatan untuk melatih kestabilan emosi yang dapat membuatmy menjadi lebih bijaksana.

5. Kamu bisa mempercantik CV yang berguna untuk masa depanmu

5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan jika Ikut Kegiatan Kepanitiaan di KampusIlustrasi resume (pexels.com/cottonbro)

Hal terakhir yang pasti akan didapatkan jika mengikuti kegiatan kepanitiaan adalah kamu bisa mempercantik curriculum vitae. Sebuah CV yang cantik itu pasti akan memudahkanmu dalam mendapatkan pekerjaan nanti. Pengalaman kepanitiaan juga akan menjadi poin plus bagimu karena kebanyakan para HR itu melihat kandidat dari sisi pengalaman.

Meskipun itu hanya terbatas pada kegiatan kepanitiaan kampus, kamu harus menyantumkan bagaimana seluk beluk jobdesk-mu agar terlihat lebih meyakinkan. Oleh karena itu mulai sekarang coba deh untuk mengikuti kegiatan kepanitiaan kampus secara totalitas!

Setelah membaca pemaparan di atas, apakah kamu masih ragu untuk mengikuti kegiatan kepanitiaan kampus? Manfaatkanlah waktumu sebaik mungkin semasa kuliah karena kesempatan tersebut tidak datang dua kali.

Baca Juga: 5 Organisasi Luar Kampus untuk Meningkatkan Skill dan CV Kamu!

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya