Arti Nama Anak Kedua Felicya dan Hito Caesar, Lahir di Tanggal Cantik

Felicya dan Hito tambah satu putri

Jelang perayaan Natal dan hari jadi pernikahan yang kedua, pasangan artis Felicya Angelista dan Hito Caesar berbahagia menyambut kelahiran anak kedua. Pasangan ini kembali dikaruniai anak perempuan.

Felicya dan Hito langsung membagikan kabar bahagia ini lewat akun Instagram pribadi masing-masing. Si kecil punya nama yang indah, lho. Yuk, simak makna di balik namanya!

1. Baru genap setahun, Bible resmi jadi kakak

Pada awal November lalu, Felicya dan Hito baru saja merayakan ulang tahun pertama putri sulung mereka, Graziella Bible Emmanuela. Bible resmi jadi kakak di usianya yang baru setahun, bakal jadi teman kembaran outfit saat sudah dewasa nanti, nih!

Felicya melahirkan anak keduanya pada hari Selasa (20/12/2022) pagi. Tanggal persalinan kedua Feli punya susunan angka yang cantik, yaitu 20-12-2022. 

Baca Juga: Arti Nama Anak Pertama Syifa Nuraini, Adik Ayu Ting Ting

2. Dipanggil "Zefanya", ini nama lengkap adik Bible

dm-player

Anak kedua Hito dan Feli memiliki nama lengkap Zefanya Graneth Emmanuela. "Zefanya" memiliki arti sosok yang dilindungi Tuhan.

Nama tengah "Graneth" bermakna keceriaan. Ditutup dengan "Emmanuela", sama seperti nama belakang sang kakak, dalam bahasa Ibrani dan Alkitab memiliki arti Tuhan bersama kami.

3. Anak perempuan kedua adalah sosok yang cinta kedamaian dan pandai bergaul

Meski sama-sama perempuan, anak pertama dan kedua biasanya punya karakter yang berbeda. Anak perempuan kedua cenderung lebih ceria dan mudah bergaul dengan siapa saja.

Anak kedua memang kurang berani dan tegas dibanding anak pertama, namun dia unggul dengan kelembutan hatinya. Dalam keluarga, anak perempuan kedua biasanya jadi pembawa kedamaian.

Selamat atas kelahiran anak keduanya, Felicya dan Hito! Semoga semakin bahagia dengan kehadiran anak kedua.

Baca Juga: Resmi Jadi Ayah, Ini Arti Nama Anak Pertama Adipati Dolken

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya