8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anak

"Tidak pernah mengapresiasi apa yang anak lakukan"

Ada banyak orangtua yang tidak sadar bahwa bagaimanapun sikapnya terhadap anak itu berpengaruh sangat banyak pada anak itu. Sifat yang dimiliki anak, adalah hasil didikan orangtua. Hal itu tidak bisa dipungkiri.

Semua perlakuan di bawah ini sering dianggap sepele, padahal sebenarnya racun buat anak. Anak yang terbiasa dapat perlakuan ini dari orangtuanya, kemungkinan besar tumbuh jadi anak yang tidak baik-baik saja.

1. Membanggakan satu anak tapi tidak dengan anak yang lain

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anaksensacine.com

Yang rentan terjadi dari keluarga yang memiliki anak lebih dari satu adalah perbandingan. Pasti akan ada anak emas dan anak perak. Anak yang dibanggakan, menjadi kebanggaan keluarga dan anak yang dianggap nakal. Inilah yang perlu orangtua hindari. Kalau tidak bisa menjadi orangtua yang adil, lebih baik jangan punya anak lebih dari satu. Itu akan menciptakan luka yang sangat besar bagi anak yang merasa terasingkan di keluarganya sendiri.

2. Mengeluh tentang anak yang sedang sakit

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anakimdb.com

Tidak ada yang bisa tahu kapan penyakit datang. Dan walaupun orangtua lelah seharian bekerja dan harus mengurus anak, mengeluh di depan anak akan membuat anak itu kecewa dan menyalahkan dirinya. Anak itu akan merasa buruk tentang dirinya yang sedang sakit dan bertekad tidak akan memberi tahu orangtuanya lagi kalau dia sakit di kemudian hari.

3. Langsung menghakimi saat anak berbuat salah

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anakvogue.es

Apalagi dengan berkata kasar dan menghina kesalahan anak tersebut. Ada cara yang bisa dilakukan selain memojokkan anak yang bersalah. Anak yang terlalu banyak dihakimi orangtuanya sendiri, akan tumbuh menjadi anak yang suka menghakimi orang lain juga.

4. Tidak pernah memuji atau mengapresiasi apa yang dilakukan anak

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anaksensacine.com

Anak butuh diakui. Dan orangtualah yang anak harapkan untuk mengatakan apresiasi tersebut. Bukan orang lain. Tidak pernah memuji anak akan membuatnya jadi anak yang minder. Anak itu akan tumbuh dengan perasaan bahwa apa yang dia lakukan selalu kurang. Selalu tidak cukup baik.

dm-player

Baca juga: Tanyakan 8 Hal Ini Pada Diri Sendiri Saat Kamu Merasa Terpuruk

5. Bersikap kelewat keras dengan tujuan ingin mendidik

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anaksensacine.com

Anak akan tumbuh menjadi keras kepala saat dia terlalu banyak mendapat perlakuan keras dari orangtuanya. Menjadi keraspun ada batasnya. Mereka adalah anak, bukan mesin. Mendidiknya dengan memperlakukannya terlalu keras akan menghancurkan hati si anak dan akhirnya anak itu jadi tidak punya belas kasihan.

6. Bersikap kelewat lunak karena kasihan

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anakibtimes.com

Sepele sih. Orangtua yang melakukan ini juga pasti memiliki alasan. Tapi sekali lagi, ada dampak dari setiap tindakan. Kalau orangtua terlalu lunak, anak itu akan tumbuh manja dan menjadi semena-mena saat dia besar. Bisa jadi, dia akan jadi anak yang tidak tahu tanggung jawab dan suka membebankan tugasnya pada orang lain.

7. Tidak pernah memuji anak di depan orang lain

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anakcollider.com

Anak kecil merasa ragu dan tidak yakin dengan segala hal. Makanya dia butuh mendengar sendiri kalau orangtuanya bangga dengannya supaya dia bisa tumbuh percaya diri. Orangtua yang tidak pernah membanggakan anak di depan orang lain, akan membuat anak menjadi minder dan suka menyalahkan dirinya sendiri.

8. Memukul anak di tempat yang salah

8 Perlakuan Orangtua yang Dianggap Sepele Padahal Racun Buat Anakvariety.com

Jika anak nakal, memukul memang jadi senjata orangtua untuk membuat anak belajar. Tapi, kebanyakan orangtua tidak tahu dimana dia harus memukul anak. Seharusnya orangtua memukul di area bokong, bukan kepala apalagi wajah. Asal orangtua tahu saja, pemukulan kasar di tempat yang tidak seharusnya akan tinggal di memori anak sampai anak itu tumbuh dewasa.

Seharusnya para orangtua bisa sadar bahwa apapun perkataan dan perlakuan yang dilakukan itu membawa dampak yang besar untuk masa depan anak. Bagaimana anak memandang dirinya sendiri dan dunia di sekitarnya, itu semua tergantung dari cara orangtua mendidiknya.

Baca juga: Kamu Memang Pantas Dijadikan Panutan Kalau Punya 7 Kualitas Ini

Topik:

Berita Terkini Lainnya