5 Tips Melepaskan Keterikatan Masa Lalu yang Menyakitkan

Jika sulit dilupakan, cobalah pelan-pelan melepaskan

Melepaskan masa lalu yang kelam dan menggoreskan luka di hatimu, memang tak bisa dilakukan secara instan. Namun demi kebaikan dan kemajuan di masa kini, perlu untuk pelan-pelan mencobanya. Pengalaman menyakitkan yang tak kamu sembuhkan, dapat menghambat proses pengembangan diri. Maka, tak heran kondisi ini mengganggu kehidupan sekarang.

Yuk, terapkan beberapa tips melepaskan keterikatan masa lalu yang menyakitkanmu agar belenggu tak menguasai diri untuk menggapai masa depan yang pasti.

1. Menyadari bahwa itu bagian ujian hidup 

5 Tips Melepaskan Keterikatan Masa Lalu yang Menyakitkanilustrasi orang menyadari segala hal yang terjadi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Setiap orang punya ujiannya masing-masing, pastinya juga sesuai dengan kemampuannya. Jika sesuatu yang menyedihkan terjadi di masa lalu, anggap saja itu adalah bagian ujian hidupmu yang memang harus dijalani.

Kesadaran akan hal ini bisa membuatmu ikhlas dalam menerima kenyataan. Sehingga, untuk melepaskannya akan lebih mudah dibandingkan dengan sikap menyangkal atas apa yang menimpamu dulu. Tumbuhkan kesadaran demi adanya penerimaan yang akan membantumu melepaskan kesakitan.

2. Terima kenyataan bahwa ada hal-hal yang memang tak bisa kamu ubah 

5 Tips Melepaskan Keterikatan Masa Lalu yang Menyakitkanilustrasi menerima kenyataan (pexels.com/Olha Ruskykh)

Dalam berkehidupan, ada hal-hal yang bisa kamu ubah dan sebaliknya. Masa lalu, entah menyenangkan atau menyakitkan itu adalah sesuatu yang tak bisa lagi diubah. Maka, jika ingin melepaskan keterikatannya, cobalah terima akan hal tersebut.

Memutar kembali waktu tak akan pernah bisa dilakukan. Semakin menghindarinya pun, justru membuatmu semakin melekatkan kenangan tersebut. Untuk itu, menerima sesuatu yang tak bisa diubah, menjadi solusi jitu dalam proses melepaskan masa lalu.

Baca Juga: 5 Tips Balikin Semangat Hidup yang Redup, Masih Ada Harapan! 

3. Sempatkan untuk mengisi ruang pribadi 

dm-player
5 Tips Melepaskan Keterikatan Masa Lalu yang Menyakitkanilustrasi merenung (pexels.com/Dids)

Ruang pribadi adalah tempat dan kondisi di mana kamu bisa terhubung dengan diri sendiri. Di tengah kesibukan kerja yang padat, saat kamu sedang beristirahat, cobalah isi ruang pribadimu dengan menjalankan aktivitas positif seperti bermeditasi.

Selain dapat menenangkan diri, segala luka yang masih terpendam pun bisa terlepas secara perlahan. Pulihkan diri dengan cara yang sehat, bukan dengan mencari pelampiasan yang justru membuat luka semakin dalam.

4. Menulis secara detail tentang apa yang membuatmu terluka 

5 Tips Melepaskan Keterikatan Masa Lalu yang Menyakitkanilustrasi menulis (pexels.com/Michael Burrows)

Menulis selain sebagai hobi, juga kerap dijadikan terapi menyembuhkan luka di masa lalu. Tuliskan secara detail tanpa ada yang dibatasi tentang isi hatimu. Ekspresikan dirimu, entah itu terkait kemarahan, kekecewaan, kesedihan, dan sebagainya.

Setelah menulis, kelegaan akan terasa di hatimu. Memaafkan atas segala kesalahan diri maupun orang lain menjadi lebih mudah. Sesuatu yang menyakitkan di masa lalu, terkadang membebanimu karena tak ada waktu untuk mengekspresikannya.

5. Saat emosi sudah tenang, kembalilah ke lingkungan sosial 

5 Tips Melepaskan Keterikatan Masa Lalu yang Menyakitkanilustrasi sebuah hubungan sosial (pexels.com/cottonbro)

Setelah menikmati kesendirian selama beberapa waktu di ruang pribadimu, sekarang saatnya untuk kembali ke lingkungan sosial. Terlalu lama mengurung diri menyebabkanmu semakin merasa sepi dan terlarut dalam kesedihan.

Memiliki kesakitan memang bisa membuat seseorang mengalami kesulitan untuk kembali mempercayai orang lain. Inilah yang biasanya menjadi batas ketika akan memulai sebuah interaksi sosial. Tak ada yang salah, semua memang butuh waktu. Maka, jika sudah siap membina hubungan sosial, beranikan dirimu untuk beraksi nyata.

Keterikatan memang tak nyaman jika berlebihan, apalagi terhadap masa lalu yang menyakitkan. Jika sulit untuk melupakan, setidaknya cobalah berusaha pelan-pelan melepaskan. Tentu saja dengen menerimanya terlebih dulu, perlahan tapi pasti semua luka di hati akan berganti dengan keikhlasan dan menjadikanmu mampu mengambil pelajaran baiknya.

Baca Juga: 5 Nasihat yang Membuat Kamu Tetap Semangat dalam Menemukan Arti Hidup

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya