Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Ide Keramik Aesthetic untuk Ruangan Konsep Skandinavian

ilustrasi ruangan gaya scandinavian
ilustrasi ruangan gaya scandinavian (pexels.com/Curtis adams)
Intinya sih...
  • Keramik motif kayu dengan tone natural yang lembut
  • Keramik matte putih atau cream untuk kesan clean & bright
  • Keramik teraso dengan warna lembut untuk aksen modern
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Gaya skandinavian dikenal dengan estetika yang bersih, rapi, dan menenangkan. Konsepnya menggabungkan fungsionalitas dengan keindahan sederhana. Gaya dekorasi ini juga mengedepankan cahaya alami, palet warna lembut, dan material organik.

Untuk memperkuat kesan tersebut, pemilihan keramik memegang peran besar. Keramik yang tepat bukan hanya mempercantik tampilan ruangan, tapi juga membantu menciptakan suasana hangat dan harmonis khas rumah-rumah nordik. Berikut lima ide keramik aesthetic yang bisa kamu terapkan di berbagai ruang bergaya skandinavian.

1. Keramik motif kayu dengan tone natural yang lembut

ilustrasi ruangan gaya scandinavian
ilustrasi ruangan gaya scandinavian (pexels.com/Curtis adams)

Keramik dengan motif kayu adalah pilihan paling populer dalam desain Skandinavian. Karena langsung memberikan sentuhan hangat yang menjadi ciri khas konsep ini. Untuk menciptakan nuansa yang authentic, pilih motif kayu dengan serat halus dan tone warna soft seperti oak, pine, atau ash.

Kenapa cocok untuk konsep skandinavian? tentu saja karena warnanya netral dan menenangkan. Motif kayu mampu mengimbangi dominasi warna putih sehingga ruangan tidak terasa dingin. Selain itu, juga mudah dipadukan dengan furnitur bermaterial kayu asli sehingga terlihat konsisten.

2. Keramik matte putih atau cream untuk kesan clean & bright

ilustrasi ruang tamu
ilustrasi ruang tamu (pexels.com/The Ghazi)

Skandinavian identik dengan ruangan yang cerah dan bersih. Karena itu, keramik matte berwarna putih, cream, atau ivory menjadi pilihan yang tak pernah gagal. Permukaan matte memberikan tampilan lembut dan natural, berbeda dengan finishing glossy yang cenderung memberikan kesan terlalu mengkilap.

Keramik matte terang juga membantu memantulkan cahaya alami sehingga ruangan terlihat lebih luas. Selain itu memperkuat kesan minimalis karena tidak menampilkan pantulan berlebihan. Ruangan tetap terlihat elegan meski desainnya sederhana.

3. Keramik teraso dengan warna lembut untuk aksen modern

ilustrasi dapur klasik
ilustrasi dapur klasik (pexels.com/Curtis Adams)

Teraso kembali populer sebagai elemen dekorasi dan sangat cocok untuk ruangan skandinavian modern. Pilih teraso dengan potongan agregat kecil dan palet warna soft seperti abu muda, putih, atau pastel beige. Hindari teraso dengan warna-warna mencolok atau motif besar agar tidak merusak kesan minimalis.

Teraso memberikan tekstur visual yang menarik tanpa berlebihan. Selain itu dapat menambah karakter ruangan sambil tetap mempertahankan harmoni warna. Teraso bisa digunakan sebagai lantai ruang makan, backsplash dapur, atau aksen dinding tertentu.

4. Subway tile berwarna netral untuk dapur atau kamar mandi

ilustrasi dapur
ilustrasi dapur (pexels.com/Max Vakhtbovych)

Subway tile adalah ubin berbentuk persegi panjang yang sering digunakan di dapur atau kamar mandi. Untuk gaya skandinavian, pilih subway tile dengan warna netral. Seperti putih, abu muda, atau beige. Kita bisa memasangnya secara horizontal, vertikal, atau pola herringbone untuk memberikan variasi estetika.

Jenis keramik ini memberikan tampilan bersih namun tetap dinamis. Subway tile juga memperkuat nuansa minimalis dan rapi. Cocok dipadukan dengan countertop kayu atau perlengkapan berwarna hitam putih khas skandinavian.

5. Keramik stone-look untuk kesan natural yang menenangkan

ilustrasi dapur aesthetic
ilustrasi dapur aesthetic (unsplash.com/Lotus Design N Print)

Keramik dengan tampilan batu alam (stone-look) sangat sesuai dengan filosofi skandinavian yang dekat dengan alam. Motif batu memberikan kesan natural. Sekaligus menghadirkan tekstur visual yang terlihat menenangkan.

Kelebihan stone-look dalam desain skandinavian memberikan tone earthy yang hangat. Teksturnya lembut dan tidak berlebihan, cocok untuk ruangan minimalis. Warna abu dan beige khas stone-look juga bisa menyatu dengan dekorasi lain. Keramik jenis ini mampu memperkuat atmosfer tenang pada kamar mandi, atau area laundry.

Keramik akan mempengaruhi nuansa ruangan secara keseluruhan. Dengan memilih keramik yang tepat, konsep skandinavian di rumah bisa tampil lebih kuat, harmonis, dan nyaman. Semoga lima ide di atas membantu menemukan inspirasi untuk menciptakan ruangan yang aesthetic namun tetap fungsional!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Agsa Tian
EditorAgsa Tian
Follow Us

Latest in Life

See More

Prediksi Keuangan Shio Kambing di Tahun 2026, Ada Peluang Tambahan

26 Nov 2025, 19:00 WIBLife