Berani Keluar Zona Nyaman, Hingga Berhasil Jadi Top Community Writer

Millennial of the Month Juli 2023, Ridha Tiara Motik

Jangan takut untuk melangkah ke luar dari zona nyaman untuk belajar hal-hal baru merupakan nasihat hidup yang selalu dipegang dan disebarkan ke lingkungan sekitar oleh Ridha Tiara Motik atau Tiara, seorang community writer asal Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Dan nasihat hidup itulah yang kemudian mengilhaminya untuk "mendua" dari pekerjaan sebelumnya yakni admin divisi operasional dan compliance, lalu menjadi seorang freelance writer. Dari pekerjaan sebelumnya yang berurusan dengan angka dan dokumen, Ridha terjun ke dunia tulis-menulis hingga mengenalkannya pada copy writing, konten SEO friendly, dan dunia AI (Artifical Intelligence).

Lantas, bagaimana permulaan Tiara berkenalan dengan IDN Times Community hingga mengantarkannya terpilih menjadi Millennial of The Month di bulan Juli 2023 ini? Berikut ulasannya.

1. Iseng-iseng berhadiah awal mula Tiara terjun ke IDN Times Community

Berani Keluar Zona Nyaman, Hingga Berhasil Jadi Top Community WriterRidha Tiara Motik (dok.pribadi/Ridha Tiara Motik)

Tampaknya, ketidaksengajaan menjadi latar belakang yang umum dialami oleh community writer di IDN Times Community. Dari yang awalnya iseng hingga kemudian jadi serius, merupakan langkah yang sering community writer lakukan, termasuk oleh Tiara.

"Waktu itu aku lagi cari informasi tentang pekerjaan freelance di Google. Salah satunya jadi penulis atau kontributor di media online. Nah, setelah itu aku cari lagi informasi tentang media online yang ngasih peluang dan bayaran buat nulis di websitenya. Nah, di sinilah aku kenal IDN Times (Community)," ungkapnya.

Kemudahan untuk dimanfaatkan, termasuk oleh seorang newbie sekalipun, jadi alasan Tiara menggunakan platform menulis ini.

2. Sempat tak percaya diri, Tiara tak kunjung submit tulisan

Berani Keluar Zona Nyaman, Hingga Berhasil Jadi Top Community WriterRidha Tiara Motik (dok.pribadi/Ridha Tiara Motik)

Meski sudah bergabung di IDN Times Community tahun 2019, namun Tiara baru benar-benar berani mengunggah tulisannya di bulan Oktober tahun 2020. Selain karena kesibukan bekerja, kepercayaan diri yang belum tumbuh dan kurangnya pengalaman menulis jadi alasan terkuat Tiara tidak kunjung terjun di dunia tulis-menulis. Hingga akhirnya, momen itu datang. Momen kematian gitaris legendaris Amerika bernama Eddie Van Halen karena kanker lidah jadi ide tulisannya.

Tiara tertarik menulis artikel bertopik kesehatan kaena menurutnya artikel ini punya informasi dan data yang jelas sehingga bisa dipertanggungjawabkan.

Setelah memakan waktu beberapa hari untuk menulis artikel tersebut, Tiara memberanikan diri untuk mengunggahnya di IDN Times Community. Masa pengumpulan hingga publikasi yang memakan waktu seminggu, sempat membuatnya ragu dan berpikir bahwa mungkin artikelnya belum pantas untuk dipublikasikan. Namun karena tulisan Tiara memang informatif dan menarik, maka tidak ada alasan bagi editor untuk tidak menerbitkannya.

Baca Juga: From Zero to Hero: Seluk Beluk Perjalanan Menulis Zidan Patrio

3. Artikel berhasil terbit, bikin Tiara makin percaya diri

Berani Keluar Zona Nyaman, Hingga Berhasil Jadi Top Community WriterRidha Tiara Motik (dok.pribadi/Ridha Tiara Motik)
dm-player

Artikel perdana yang berhasil terbit, menambah baterai kepercayaan diri Tiara untuk terus menulis. Setelah menulis beberapa artikel bertema kesehatan, Tiara kembali menantang dirinya untuk menulis beberapa topik lain seperti food, travel, dan life.

Tak disangka keberaniannya untuk mengeksplorasi tulisan lain membuatnya mendulang banyak pembaca. Ia pun jadi makin bersemangat untuk mengembangkan berbagai kata kunci yang sedang tren menjadi ide tulisan.

"Proses ini memakan waktu lama hingga akhirnya bisa sampai di posisi top community writer. Untuk mencapai posisi ini juga tidak lepas dari peran dan bantuan Community Manager dan Community Editor IDN Times Community yang memberikan berbagai pelatihan menulis yang bermanfaat untuk karier saya," terangnya.

4. Adanya Artificial Intelligence (AI) bukan ancaman untuk masa depan dunia tulis-menulis

Berani Keluar Zona Nyaman, Hingga Berhasil Jadi Top Community WriterRidha Tiara Motik (dok.pribadi/Ridha Tiara Motik)

Saat ditanya bagaimana pendapatnya akan masa depan dunia tulisan terutama dengan hadirnya AI, Tiara pun memberikan pendapatnya.

Menurutnya, keberadaan AI hanyalah sebuah alat yang memudahkan proses menulis. Namun tetap saja kreativitas, originalitas, dan kemampuan problem solving alami adalah milik manusia.

"Menurutku, dengan memanfaatkan teknologi secara bijak dan mempertahankan keunikan, seorang penulis bisa terus mengembangkan karir dan menciptakan dampak yang luar biasa melalui tulisannya."

Hal itulah yang membuatnya yakin bahwa dunia tulis-menulis bisa punya umur yang panjang di tengah kemajuan zaman digital saat ini.

"Dari dunia menulis, saya mulai belajar banyak hal baru. Tak hanya sekadar membuat tulisan, sekarang saya juga mulai belajar tentang SEO, membuat konten di media sosial, dan bahkan soal teknikal dan implementasi AI untuk menghasilkan tulisan yang menarik namun tetap humanable yang pada akhirnya juga mendatangkan pemasukan buat saya."

5. Punya harapan besar untuk IDN Times Community

Berani Keluar Zona Nyaman, Hingga Berhasil Jadi Top Community WriterRidha Tiara Motik (dok.pribadi/Ridha Tiara Motik)

Meski Tiara seorang lulusan Manajemen Dakwah dan pekerjaan utamanya tidak di dunia tulisan, namun Tiara punya harapan besar agar ia bisa berkarier di dunia ini seterusnya.

"Aku percaya setiap tulisan punya potensi untuk menginspirasi, memberikan wawasan, atau membantu orang lain buat menemukan solusi bagi tantangan yang mereka hadapi," pungkasnya.

Dan untuk IDN Times Community, ia pun punya harapan khusus yakni ia berharap agar platform ini bisa terus membuka peluang untuk mempublikasikan tulisan para community writers sehingga mereka bisa mengembangkan karier dan menciptakan dampak yang luar biasa melalui tulisannya.

Selain itu Tiara juga merasa bahwa IDN Times Community membantunya untuk memperluas jaringan profesional dan memberinya pelajaran berharga berupa umpan balik yang konstruktif dari pada editor yang nantinya berguna untuk meningkatkan kualitas tulisan-tulisannya.

Baca Juga: Menulis dengan Determinasi: Kisah Nur Safira Aulia yang Inspiratif

IDN Times Community Photo Verified Writer IDN Times Community

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya