6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Mana

Bikin target menulis sesuai kemampuan

Banyak orang yang katanya mengaku suka menulis tapi jarang bahkan hampir gak pernah mencoba menulis. Alasannya bisa karena kesibukan pekerjaan, gak pede dengan tulisannya sendiri, atau sebab lainnya.

Kalau kamu menganggap dirimu gemar menulis, namun masih bingung gimana memulainya, mungkin artikel ini bisa memberimu solusi. Yang pasti, kamu harus paham bahwa menulis adalah cara terbaik mengukirkan jejakmu yang bisa berguna bagi orang lain meski nanti kamu sudah tiada.

1. Kenali topik apa yang paling kamu sukai untuk ditulis

6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Manaunsplash.com/The Creative Exchange

Seperti halnya fotografi, menulis juga memiliki genre. Sebelum mulai menulis, kamu harus cari tahu dulu topik apa yang paling kamu suka dan nyaman untuk kamu tulis. Bukankah melakukan sesuatu yang kamu senangi bakal terasa lebih mudah? Pun begitu dengan menulis.

Mulailah menulis dengan topik yang kamu suka. Namun, tentunya masih dalam koridor yang benar dan positif. Gak masalah jika awalnya tulisan kamu terkesan sederhana karena hanya berupa curhatan pribadi. Siapa tahu dari langkah awal tersebut, kumpulan curhatan kamu bisa disusun menjadi novel yang menginspirasi.

2. Tanamkan mindset bahwa menulis bukan untuk orang lain, tapi untuk dirimu sendiri

6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Manaunsplash.com/Trent Szmolnik

Mindset di atas cukup penting karena ketika kamu percaya menulis adalah untuk diri kamu sendiri, maka entah bakal ada yang membaca atau gak, kamu akan tetap berkarya. Kamu harus membentuk sebuah pemikiran bahwa tulisanmu adalah untuk personal notes kamu, bukan untuk orang lain.

Semakin banyak tulisan yang kamu ciptakan, semakin banyak pula catatan untuk diri sendiri yang bisa kamu lahirkan. Sadar atau gak, catatan tersebut nantinya pasti bakal bermanfaat untuk reminder kamu atau bahkan untuk orang lain.

3. Pilih platform terbaik untuk menuangkan tulisan kamu

6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Manaunsplash.com/Chris Spiegl

Di zaman serba modern seperti sekarang, teknologi menyediakan banyak banget pilihan platform sebagai wadah menuangkan ide-ide menulis kamu. Mulai dari blog, akun media sosial, dan media online lainnya. Tinggal kamunya saja, mau atau gak memanfaatkan kemudahan teknologi canggih tersebut untuk menyalurkan hobimu.

Jika kamu masih lebih nyaman menulis tanpa dibaca orang lain, kamu bisa menggoreskan buah pikiranmu di laptop atau smartphone-mu tanpa dibagikan ke mana pun. Selama kamu masih produktif menulis, platform apa pun yang kamu pakai gak akan jadi masalah.

dm-player

Baca Juga: 10 Tips Menulis Cerdas ala "Writing Without Bullshit" Josh Bernoff

4. Bikin target menulis sesuai kemampuan

6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Manaunsplash.com/Kristin Wilson

Target menulis juga perlu jadi perhatianmu agar kamu benar-benar memiliki kebiasaan menulis hingga akhirnya hidupmu bakal terasa kurang tanpa menulis. Buatlah target menulis sesuai kemampuanmu asalkan konsisten. Seperti kata pepatah, sedikit demi sedikit namun rutin itu jauh lebih baik daripada langsung banyak tapi gak konsisten.

5. Share tulisan kamu ke publik

6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Manaunsplash.com/Mimi Thian

Buat kamu yang awalnya merasa lebih nyaman menulis secara private tanpa ingin dibaca orang lain, cobalah sesekali membagikannya ke muka publik. Sharing tulisanmu ke banyak orang bisa memberi manfaat untukmu dan orang lain, lho.

Kamu bakal punya kesempatan mendapat feedback dari orang yang membacanya. Selain itu, kamu sadari atau gak, tulisanmu juga berpeluang memberi inspirasi bagi mereka. Bukankah menyenangkan ketika karya kamu bisa bermanfaat bagi orang lain?

6. Kirimkan karya tulismu biar dapat income

6 Tips buat Kamu yang Ngaku Suka Menulis Tapi Bingung Mulai dari Manapexels.com/Vlada Karpovich

Terakhir, kalau kamu merasa tulisanmu punya kualitas dan nilai jual, jangan ragu untuk mengirimkannya ke media online, penerbit, atau sejenisnya agar kamu bisa dapat penghasilan dari karya tulismu.

Tips saat ingin mengirimkan tulisan adalah pastikan format dan genre tulisanmu sesuai dengan media yang kamu incar. Jika di kesempatan pertama karyamu ditolak, jangan patah semangat untuk mengirimkannya lagi. Yakinlah kalau proses tersebut lambat laun bakal mengasah kreatifitas kamu dalam menulis.

Buat kamu yang ngaku suka menulis tapi bingung memulainya dari mana, sekarang udah tahu kan triknya. Semoga bisa menyulut semangatmu untuk segera menuangkan ide-ide yang selama ini masih terpendam, ya.

Baca Juga: 12 Tips Menulis ala Fiersa Besari Biar Naskahmu Segera Terbit

Intan Deviana Photo Verified Writer Intan Deviana

Suka jalan-jalan, suka foto-foto, suka nulis :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya