Ilustrasi berbuka puasa (Pexels.com/Sami Abdullah)
Larangan berpuasa pada hari tasyrik tercantum dalam hadis riwayat Bukhari no. 1859 sebagai berikut,
"Dari Ibnu 'Umar radhiyallahu anhuma, keduanya berkata: "Tidak diperkenankan untuk berpuasa pada Hari Tasyrik kecuali bagi siapa yang tidak mendapatkan hewan kurban ketika menunaikan haji."
Hadis riwayat An-Nasa'i no. 2954 juga menyebutkan keistimewaan hari tasyrik sebagai berikut,
"Dari Uqbah bin Amir, bahwa Rasulullah ﷺ bersabda: "Hari Arafah, hari Idul Adha, dan hari Tasyrik adalah hari raya kita pemeluk agama Islam, serta merupakan hari-hari untuk makan dan minum."
Itu tadi penjelasan tentang kapan hari tasyrik Idul Adha 2025. Selamat Idul Adha 1446 H!