10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

"Nggak pernah ada yang bilang kalo jadi beda itu menyengsarakan kok..."

"Sebenarnya, nggak pernah ada yang bilang kalo jadi beda itu menyengsarakan kok..."

Kamu merasa sudah berulang kali mengeksplorasi hidupmu. Coba melakukan ini, coba melakukan itu, tapi hasilnya nihil: kamu nggak merasa hidupmu sedikitpun jadi lebih bahagia. Kamu mungkin punya keluarga dan teman-teman yang luar biasa, namun tetap ada sesuatu yang...kurang. Mungkin...mungkin kamu merasa terlalu berbeda dengan orang-orang pada umunya. Kalau gitu, kenali 10 perbedaan antara dirimu dan mereka yang ternyata justru membuatmu lebih bahagia ketimbang mereka.

1. Kamu punya peraturan sendiri.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Tapi bukan berarti kamu bisa semena-mena. Memang ikut arus kehidupan lebih mudah: beli baju terbaru, gadget terbaru, bangun pagi untuk kerja, dan lain sebagainya. Kamu melakukan semua itu tanpa tujuan yang jelas, sekadar ikut arus. Alhasil, kamu jatuh ke jerat frustasi karena ada yang kurang adalam hidupmu. Mungkin, kini sudah saatnya kamu menentukan aturan hidupmu sendiri! Sebelum melakukan sesuatu, bertanyalah pada dirimu sendiri:

"Apakah aku melakukan hal ini untuk diriku atau semata untuk orang lain?"

"Apakah aku tahu tujuanku untuk melakukan hal ini? Jika tidak, temukan. Jika ya, perjelas."

Namun, kamu perlu mencatat bahwa ini bukan berarti kamu bisa bertindak dengan seenaknya ya.

 

2. Kamu menerima dirimu apa adanya.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Tidak akan ada manusia, termasuk kamu, yang akan menyentuh titik sempurna. Kamu sadar akan hal ini dan memutuskan untuk menerima dirimu dengan segala keanehannya. Tapi ini justru baik! Cara pikirmu yang aneh (dan ternyata mengesankan orang lain) adalah sebuah hal yang membuatmu seutuhnya menjadi dirimu yang unik! Tapi ingat, menerima diri sendiri bukan berarti menolak untuk terus berkembang.

 

3. Kamu berani untuk mengucapkan selamat tinggal kepada para pencuri mimpi.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Pencuri mimpi hadir dalam segala rupa: teman, keluarga, pacar, bahkan masyarakat. Ketika kamu memiliki mimpi yang bertentangan dengan kebiasaan masyarakat, biasanya mereka akan mempengaruhimu agar berubah haluan atau mengurungkan niatmu. Tutup telingamu terhadap komentar-komentar negatif macam ini. Lakukan sekarang atau kamu akan menyesal nantinya. Tapi ingat, selalu pertimbangkan kritik yang membangun ya!

 

4. Kamu bersyukur atas hidupmu.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Ya, hidup tak selalu di atas angin. Kamu juga tahu, ketimbang buang tenaga untuk fokus pada apa yang tidak kamu punya, kamu memilih untuk fokus pada ada yang kamu punya. Kamu sadar bahwa masih ada banyak orang yang hidupnya jauh lebih nggak enak ketimbang hidupmu. Maka dari itu, kamu memilih untuk bersyukur. Sebenarnya, dengan fokus pada apa yang kamu miliki, secara tidak kamu sadari kepemilikanmu akan terus berkembang!

 

5. Kamu bertanggung jawab atas hidupmu.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

dm-player

Hidup hari kemarin, hari ini, maupun besok adalah tanggung jawab pribadimu. Setiap keputusan selalu membawa perubahan dan kamu selalu bisa memutuskan walau kondisinya seburuk apapun. Kamu juga tidak menyalahkan apapun, misalnya cuaca buruk, ataupun siapapun atas keputusan itu. Ingat, bahkan netral dan tidak memilih sebenarnya adalah sebuah keputusan. Tentunya hal itu juga tetap memiliki konsekuensinya sendiri.

 

6. Kamu mengejar mimpimu dan menikmati prosesnya.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Setiap pemimpin yang baik selalu tahu apa mimpi mereka, apa yang mereka percaya, serta apa yang mereka perjuangkan. Kamu adalah pemimpin dirimu sendiri, maka dari itu buatlah perencanaan untuk terus mengejar mimpimu. Hal ini tak hanya membuatmu lebih percaya diri, namun juga lebih bahagia! Kamu juga akan menikmati segala prosesnya sehingga pembelajarannya lebih mengena.

 

7. Kamu mau membaca.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Membaca adalah sumber ilmu serta hiburan. Membaca memberikan peluang tak terbatas untuk membangkitkan imajinasi serta perasaan. Hal ini akan mengasah kreativitasmu. Jangan lupa untuk belajar tentang hal yang menurutmu kamu buruk dalam bidang itu karena akan membuatmu lebih merasa siap dan bahagia karena lebih bisa dalam hal tersebut.

 

8. Kamu menerima orang lain apa adanya.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Kamu merasa temanmu menyebalkan? Aneh? Kini sudah saatnya cara pikirmu diubah. Terimalah mereka dengan segala keanehannya dan kamu akan tersadar bahwa mereka hanya ingin menjadi dirinya sendiri - sama seperti kamu yang menjadi dirimu sendiri. Tak hanya itu, dengan melakukan hal ini sebenarnya kamu telah menaklukkan emosimu.

 

9. Kamu terus (belajar) optimis.

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Sudah bukan rahasia lagi bahwa optimisme sangat berperan besar dalam meraih kesuksesan mengenjar mimpi. Maka dari itu, kamu yang belum bisa akan terus belajar. Efek optimis begitu besar sampai-sampai kamu akan sulit menghiraukannya. Selain itu, dengna tetap optomis kamu belajar lebih efektif karena lebih mudah untuk fokus pada hal positif dari kegagalanmu.

 

10. Kamu tahu bahwa...kebahagiaan itu...PILIHAN! #tsah

10 Perbedaanmu dengan Orang Lain Ini Ternyata Justru Membuatmu Lebih Bahagia

Yup! Kebahagiaan itu sumbernya nggak jauh-jauh: diri kita sendiri. Kitalah yang menentukan apakah kita mau bahagia atau tidak karena kita selalu punya pilihan: menjalani hidup layaknya orang lain atau hidupmu sendiri; menerima dirimu dan memperbaiki atau ingin menjadi orang lain; mensyukuri hidup atau terus mengeluh; mengejar mimpi atau melupakannya; membaca atau bermalas-malasan. Selalu ada pilihan. Lakukan hal yang ingin kamu lakukan dengan caramu dan lihatlah efek positifnya dalam hidupmu!

Masih ingin sama dengan orang lain? Atau, ingin bahagia dengan caramu sendiri: sebuah kebahagian yang lebih nyata?

Apakah artikel ini berguna untukmu? Ayo bagikan ke teman-temanmu dan dapatkan Tablet Android Mito T330 atau Sony LED TV. Keterangan selengkapnya bisa kamu baca di www.idntimes.com/sharingiscaring.

Topik:

Berita Terkini Lainnya