5 Tips Mengubah Hidup yang Biasa Jadi Luar Biasa, Semuanya Istimewa

Kurangi melihat dan membandingkan kehidupan orang lain

Hidup yang biasa-biasa saja dapat dibayangkan sebagai kehidupan rata-rata orang. Karena mayoritas kita menjalani hidup yang demikian, kehidupan kita menjadi tidak tersorot. Kita tidak terlalu kaya, juga tak menonjol sekali di suatu bidang pekerjaan.

Walaupun kelihatannya kehidupan kita tidak istimewa, sesungguhnya juga gak kalah luar biasanya dari kehidupan orang lain yang menjadi pusat perhatian, lho. Luar biasa bagi siapa? Pastinya paling tidak buat kita sendiri sebagai yang menjalaninya. Dengan catatan, kita mampu melakukan lima hal ini.

1. Memiliki semangat berbagi, apa pun bentuknya

5 Tips Mengubah Hidup yang Biasa Jadi Luar Biasa, Semuanya Istimewailustrasi berbagi (pexels.com/Gustavo Fring)

Hidup akan terasa luar biasa apabila dari sesuatu yang sedikit pun, kita masih mau berbagi dengan orang lain. Sebab jika kita punya banyak baik uang maupun ilmu, telah sepantasnya kita berbagi. Lebih mudah untuk menyisihkan sebagian buat orang lain.

Sementara itu, kepemilikan yang sedikit dapat dijadikan dalih buat menggunakannya untuk diri sendiri. Akan tetapi ketika yang sedikit itu masih kita atur agar ada porsi buat orang lain, kita akan lebih bahagia.

2. Fokus pada kehidupan saat ini, bukan angan-angan maupun masa lalu

5 Tips Mengubah Hidup yang Biasa Jadi Luar Biasa, Semuanya Istimewailustrasi pedagang (pexels.com/Yaprak Atansay Dinç)

Setinggi-tingginya angan, kembalilah ke masa kini. Demikian pula sebesar apa pun penyesalan maupun kebanggaan akan masa lalu, terpenting hanyalah masa kini. Jadi, curahkan energi kita untuk mengurus segala yang ada di masa kini, bukan masa lalu.

Bukankah masa kini merupakan pembentuk masa depan? Hindari tenggelam dalam angan-angan dan mengabaikan masa kini. Seakan-akan kita mampu membentuk masa depan cuma dengan imajinasi, bukan kerja nyata di saat ini.

Baca Juga: 5 Aturan Pagi Hari Ini Dapat Mengubah Banyak Aspek dalam Hidupmu

3. Tidak menggunakan ukuran orang lain untuk menegaskan eksistensi diri

dm-player
5 Tips Mengubah Hidup yang Biasa Jadi Luar Biasa, Semuanya Istimewailustrasi perempuan muda (pexels.com/Blue Bird)

Kita akan tetap ada dengan atau tanpa mengikuti cara orang lain dalam menegaskan eksistensi mereka. Ada orang yang baru merasa eksis jika sering singgah ke tempat-tempat bagus dan berbiaya mahal baik untuk perjalanan maupun akomodasi dan konsumsinya.

Apabila kita tak mampu mengikuti jejak mereka, apakah ini artinya kita tidak ada? Kita tetap eksis di dunia ini sekalipun sebagian orang barangkali merasa hidupnya lebih hidup ketimbang kehidupan yang kita jalani.

Tidak apa-apa. Cahaya lampu di sebuah rumah memang tak menjangkau rumah lainnya. Hal-hal yang menjadi bukti eksistensi diri sebagian orang bukanlah ukuran yang wajib berlaku juga untuk orang-orang lainnya.

4. Bahagia tanpa banyak syarat

5 Tips Mengubah Hidup yang Biasa Jadi Luar Biasa, Semuanya Istimewailustrasi tertawa (pexels.com/Anastasiya Lobanovskaya)

Orang yang dipandang miskin belum tentu merasa dirinya sengsara. Sebaliknya, orang yang dinilai kaya raya juga tak menjamin kehidupannya bahagia. Jadi, apa yang membuat orang bahagia?

Barangkali sesederhana tak menetapkan banyak syarat buat sekadar merasa bahagia. Ada keluwesan yang tinggi dalam cara seseorang menghadapi hidup. Ketika hal-hal yang sebetulnya diinginkan tidak diperoleh, ia membatin, "Ya sudah, tidak apa-apa. Begini pun sudah cukup."

5. Kurangi melihat kehidupan orang lain

5 Tips Mengubah Hidup yang Biasa Jadi Luar Biasa, Semuanya Istimewailustrasi dua keluarga (pexels.com/Konstantin Khrustov)

Kehidupan orang lain mustahil sama sekali tak terlihat oleh kita. Akan tetapi guna menghindari munculnya rasa iri serta kurangnya rasa syukur, tidak perlu kita secara sengaja melongok ke kehidupan orang lain. Fokus pada kehidupan sendiri akan lebih baik.

Ibarat kita dan tetangga hanya terpisah satu dinding, untuk apa repot-repot membuat lubang buat mengintip keseharian mereka? Kerugian dari sering melihat kehidupan orang lain ialah kita cuma fokus pada apa yang mereka miliki dan tidak ada dalam kehidupan sendiri.



Kalau kelima tips di atas diterapkan, seharusya semua orang merasa lebih puas dengan kehidupannya. Hidup yang biasa pun akan terasa luar biasa. Setiap hari merupakan anugerah dan tak ada rasa insecure karena hidup kita berbeda dari kehidupan sejumlah orang.

Baca Juga: 5 Alasan Mengubah Hidup Mulai Sekarang, Tak Ada Perkembangan

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya