5 Tips Hidup Hemat yang Bisa Diterapkan Milenial, Antiboros deh!

Yuk, coba lakukan mulai sekarang

Dibandingkan zaman dahulu, hidup di era yang serba modern seperti sekarang ini sering kali punya pengeluaran yang membengkak. Milenial adalah generasi yang dinilai punya gaya hidup yang boros. 

Jika terus boros, tabungan yang dimiliki pun tidak dapat berkembang. Oleh karena itu, kamu perlu hidup berhemat. Bagi kamu para milenial yang tidak tahu cara mengelola keuangan, simak beberapa tips hemat di bawah ini, deh.

1. Terapkan sistem 50, 30, 20

5 Tips Hidup Hemat yang Bisa Diterapkan Milenial, Antiboros deh!ilustrasi pengelolaan (pexels.com/Karolina Grabowska)

Sudah tahukah kamu tentang sistem 50, 30, 20? Sistem tersebut adalah pengelolaan keuangan atau penghasilan yang kamu miliki. 

Sebanyak 50 persen dari penghasilan harus kamu gunakan untuk keperluan tempat tinggalmu dan cicilan yang kamu miliki. Sementara 30 persen untuk keperluan pribadi, yaitu makan dan jajan. Sedangkan 20 persen untuk investasi dan tabungan.

2. Ketahui kebutuhan dan keinginan

5 Tips Hidup Hemat yang Bisa Diterapkan Milenial, Antiboros deh!ilustrasi belanja (pexels.com/Michael Burrows)

Menerapkan hidup hemat berarti mengharuskanmu paham tentang kebutuhan dan keinginan. Kebutuhan harus kamu penuhi dengan baik. Sedangkan keinginan bisa kamu tunda terlebih dahulu. 

Menerapkan prinsip ini akan membuatmu berpikir lebih jauh untuk membeli sesuatu. Jika memang tidak begitu dibutuhkan, maka kamu bisa menunda atau bahkan tidak membelinya.

3. Beli barang-barang berkualitas

5 Tips Hidup Hemat yang Bisa Diterapkan Milenial, Antiboros deh!ilustrasi beli barang (pexels.com/Liza Summer)
dm-player

Dibandingkan membeli barang dengan harga murah, namun kualitasnya tidak dapat bertahan lama, akan lebih baik membeli yang berkualitas. Barang berkualitas kadang punya harga yang mahal, tapi barang tersebut jauh lebih awet untuk jangka panjang. 

Jika memang kamu ingin lebih hemat, belilah barang yang berkualitas. Gak masalah jika mahal, karena kamu hanya mengeluarkan uang di awal saja. Seterusnya, barang tersebut bisa kamu gunakan bertahun-tahun. 

Baca Juga: 5 Tips Hemat buat Kamu yang Sering Pakai Ojek Online

4. Hindari menggunakan kartu kredit

5 Tips Hidup Hemat yang Bisa Diterapkan Milenial, Antiboros deh!ilustrasi belanja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Anak milenial pasti sudah gak asing lagi dengan kartu kredit. Meski menawarkan segudang kemudahan, namun menggunakannya adalah hal yang cukup terlarang. Terlebih jika kamu belum punya pendapatan tetap.

Ketika menggunakan kartu kredit, kamu akan lebih mudah membeli barang-barang yang akhirnya pengeluaran jauh lebih membengkak, bahkan minus. Lebih baik menabung terlebih dahulu atau bayar dengan uang tunai, ya!

5. Selalu bawa uang secukupnya

5 Tips Hidup Hemat yang Bisa Diterapkan Milenial, Antiboros deh!ilustrasi mengelola keuangan (pexels.com/Karolina Grabowska)

Membawa uang banyak memang membuatmu nyaman karena gak akan kurang saat membeli barang atau makanan. Namun, berlebihan membawa uang pun akan selalu membuatmu merasa kurang. Kamu akan membeli semua yang diinginkan.

Lebih baik, bawalah uang secukupnya saja. Kamu juga akan berpikir dua kali saat kembali apa pun dan memperhatikan keuangan yang kamu miliki, sehingga kamu jauh lebih hemat. 

Cukup mudah bukan lima cara di atas? Mulai sekarang, beralih ke hidup yang hemat biar masa depanmu bisa lebih baik lagi, yuk.

Baca Juga: 5 Cara Mengendalikan Sifat Konsumtif, Ingat Hari Esok!

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya