Jawaban Azan saat Dikumandangkan di Masjid Lengkap, Tambah Pahala!

Marilah kita tunaikan salat

Azan berkumandang menjadi tanda bahwa waktu salat telah tiba. Momen ini dikumandangkan dari masjid atau musala melalui pengeras suara atau secara langsung dengan lantang.

Seseorang yang mengumandangkan azan, yakni muadzin, akan melafalkan azan dalam bahasa Arab. Saat azan berkumandang, ada baiknya kita menjawab azan tersebut untuk menambah pahala.

Dalam kitab Risâlatul Mu‘âwanah wal Mudhâharah wal Muwâzarah (Dar Al-Hawi, 1994, hal. 94), Allamah Sayyid Abdullah bin Alawi al-Haddad menjelaskan petunjuk tentang bacaan yang sebaiknya diucapkan setelah azan dikumandangkan, yakni sebagai berikut. 

1. Jawaban azan saat dikumandangkan di masjid

Jawaban Azan saat Dikumandangkan di Masjid Lengkap, Tambah Pahala!ilustrasi masjid (Pexels.com/Pixabay)

Berdasarkan kitab Risâlatul Mu‘âwanah wal Mudhâharah wal Muwâzarah (Dar Al-Hawi, 1994, hal. 94), Allamah Sayyid Abdullah bin Alawi al-Haddad memberikan petunjuk tentang kalimat yang bisa kita ucapkan saat azan dikumandangkan oleh muadzin, yakni sebagai berikut.

“Dan apabila kamu mendengar suara azan, maka ucapkanlah seperti yang diucapkan muadzin kecuali ketika ia mengucapkan: Hayya 'ala al-shalah (Marilah kita tunaikan salat) dan Hayya 'ala al-falah (Marilah kita menuju kesuksesan).

Ketika ucapan tersebut dikumandangkan, kamu bisa menjawabnya dengan La haula wala quwwata illa billahi. (Tiada daya dan upaya kecuali dengan Allah). Berbeda dengan azan subuh, kamu akan mendengar seruan Ash-shalatu khairun minan naum (salat lebih baik daripada tidur).

Seruan azan subuh tersebut bisa kamu jawab dengan "Shadaqta wa bararta.” (Engkau benar dan engkau telah berbuat kebajikan). Terakhir, bacalah selawat untuk Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam.”

Baca Juga: Resep Kue Garpu Gurih Renyah untuk Camilan Buka Puasa dan Lebaran

2. Langkah-langkah menjawab azan

Jawaban Azan saat Dikumandangkan di Masjid Lengkap, Tambah Pahala!Masjid Terapung, Laut Merah, Jeddah, Arab Saudi (IDN Times/Umi Kalsum)

Nah, untuk kamu yang masih bingung untuk menjawab azan saat berkumandang, simak langkah-langkah berikut ini. Hafalkan untuk menjadi lebih berkah.

  • Pertama, tirukanlah persis sama bacaan-bacaan yang diucapkan muadzin segera setelah ia selesai mengumandangkan  azan mulai dari Allahu akbar, Allahu akbar, Asyhadu allaa illaaha illallaah, dan Asyhadu anna Muhammadar rasuulullah masing-masing diucapkan sebanyak dua kali.  
  • Kedua, ketika muadzin selesai mengumandangkan: Hayya 'alashshalaah dan Hayya 'alalfalaah, jawab dengan La haula wala quwwata illa billahi. (Tiada daya dan upaya kecuali dengan Allah) setelah masing-masing bacaan itu. 
  • Ketiga, saat azan Shubuh, muadzin sering kali menambahkan bacaan: Ash-shalatu khairun minan naum (Salat lebih baik daripada tidur). Untuk menjawabnya, ucapkan "Shadaqta wa bararta. (Engkau benar dan engkau telah berbuat kebajikan)” setelah bacaan tersebut.
  • Keempat, ucapkan secara persis sama bacaan-bacaan yang diucapkan muadzin segera setelah ia selesai mengumandangkan  dari Allaahu Akbar, Allaahu Akbar dan Laa ilaaha illallaah dalam penutup azan.
  • Kelima, setelah azan selesai, kamu bisa mengucapkan selawat Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam, yang berbunyi: Allahumma shalli ‘ala sayyidana Muhammad. (Ya Allah, berikanlah rahmat-Mu kepada junjungan kami Muhammad). 

3. Doa setelah azan

Jawaban Azan saat Dikumandangkan di Masjid Lengkap, Tambah Pahala!Ilustrasi masjid (Pexels.com/Mahmoud Alaydi)

Setelah azan berkumandang, Allamah Sayyid Abdullah bin Alawi al-Haddad menjelaskan bahwa kita bisa membaca selawat. Setelah itu, tutup dengan doa sesudah azan berikut ini:

"Allahumma rabba hadzihid da'watit tammah, washshalatil qa-imah, ati sayyidana muhammadanil washîlata wal fadhîlah, wab'atshu maqamam mahmûdanil ladzi wa'adtah.”

Artinya: “Wahai Tuhanku, yang memiliki seruan sempurna ini serta salat yang segera akan dilaksanakan, berilah kepada Junjungan kami Nabi Muhammad kedudukan sebagai wasilah serta kemuliaan dan bangkitkanlah ia dalam kedudukan yang terpuji sebagaimana telah Engkau janjikan.”

Kini kamu bisa mengetahui jawaban azan yang tepat saat dikumandangkan di masjid. Jangan lupa untuk melengkapinya dengan selawat dan doa setelah azan!

Baca Juga: Mau Tetap Sehat Selama Puasa? Pilih 10 Minuman Segar Buka Puasa Ini!

Topik:

  • Zihan Berliana Ram Ghani
  • Febriyanti Revitasari
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya