TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Alasan Percaya Diri PDKT Duluan, Bentuk Sikap Gentle dalam Cinta

Lebih baik berani PDKT daripada nyesal kalau cuma memendam

ilustrasi pasangan (pexels.com/Evellyn Cardoso)

Setiap orang punya cara sendiri dalam menyikapi ketika dirinya jatuh cinta. Ada yang memilih memendamnya sampai bertahun-tahun, tapi ada juga yang berani untuk mendekati dan menunjukkan rasa cintanya pada orang yang disukai. Tapi apa sebenarnya yang menjadi alasan seseorang bisa berani PDKT duluan pada orang yang disukainya? 

Alasannya cukup beragam, tergantung dari tujuan dan prinsip yang dipegang seseorang dalam cinta. Mungkin alasan yang paling mendasari ialah, supaya tidak menyesal kalau cuma memendam dan akhirnya orang yang disukai malah direbut orang. Tapi kalau mau tahu lebih lengkapnya tentang alasan-alasan untuk berani PDKT duluan, bisa simak pembahasannya di bawah ini. 

Baca Juga: 5 Tips PDKT dengan Seorang ISTJ, Hindari Drama!

1. Bentuk sikap gentle ketika jatuh cinta

ilustrasi pasangan (pexels.com/Vjapratama)

Alasan paling dasar kenapa berani PDKT duluan ialah karena hal itu merupakan bentuk sikap gentle dalam cinta. Bahwa ketika menyukai dan jatuh cinta pada seseorang maka berani untuk menunjukkannya. Sikap yang sebenarnya sangat baik dan patut diacungi jempol kalau gentle dalam mengakui cinta. 

Memang untuk melakukan ini membutuhkan keberanian, akan tetapi ada sisi positifnya juga untuk dirimu dan perjalanan asmaramu. Yang mana karena berani untuk gentle, orang yang disukai jadi tahu ketika berusaha mendekatinya. Sehingga kisah cintamu memiliki alur, gak hanya diam di tempat saja karena gak pernah berani mendekati duluan. 

2. Effort awal untuk meraih cinta dan mendapatkan pasangan

ilustrasi pasangan kencan (pexels.com/Budgeron Bach)

Cinta bisa datang kapan pun dan pada siapa pun, akan tetapi kamu gak bakal pernah bisa punya pasangan kalau gak berani pendekatan. Jadi bisa dibilang kalau PDKT duluan itu merupakan effort awal untuk punya pasangan. Sesederhana, kalau ingin memiliki sesuatu maka harus berusaha untuk mendapatkannya. 

Jadi sebenarnya tergantung dari tujuan dan seberapa besar dirimu ingin memiliki pasangan. Kalau rasa sukamu sangat besar dan sangat ingin menjadikan seseorang sebagai pasanganmu, maka mau tak mau harus berani PDKT duluan. Kalau gak seperti itu sampai tua pun juga gak bakalan punya pasangan dan jomblo terus. 

Baca Juga: 5 Alasan Perlu Tetap Santai Saat Jalani PDKT ke Gebetan

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya