5 Cara Berlapang Dada Menerima Keinginan Pasangan untuk Putus

Kalau sudah gak bisa dipertahankan, lebih baik ikhlaskan

Boleh dibilang kalau patah hati akibat putus cinta adalah yang paling menyakitkan sekaligus gak terlupakan. Apalagi kalau hubungan yang kamu jalani memiliki kesan tersendiri di hatimu, entah karena lamanya hubungan atau hubungan kalian yang hampir mendekati tahap serius.

Biar gak terlalu galau dan sedih, yuk simak lima cara berlapang dada menerima keinginan pasangan buat putus hubungan.

1. Coba renungkan lagi, pasti ada alasan kuat kenapa pasangan ingin putus hubungan

5 Cara Berlapang Dada Menerima Keinginan Pasangan untuk Putuspexels.com/Thegiansepillo

Mungkin memang kamu gak akan langsung bisa menerima dan setuju keputusan pasangan mengakhiri hubungan. Tetapi cobalah untuk merenungkan kembali apa saja yang sudah kamu dan pasangan lakukan untuk hubungan. Pasti ada alasan mengapa pasangan sampai ingin putus denganmu dan hal itu bisa diakibatkan oleh dirimu sendiri.

Misalnya saja, selama ini dia sudah cukup sabar mengahadapi sikapmu yang cenderung kasar dan pemarah. Dia sudah menegur dan berharap kamu berubah namun gak ada perubahan yang nyata dalam dirimu. Sehingga pasangan mengambil langkah untuk memutuskan hubungan kalian saja karena dirasa dirimu sudah terlanjur toksik.

2. Anggap saja jika kalian belum berjodoh

5 Cara Berlapang Dada Menerima Keinginan Pasangan untuk Putusunsplash.com/Seth Doyle

Mungin takdir kalian bertemu bukanlah untuk bersatu melainkan hanya singgah sementara waktu. Meski sesak dirasakan, namun kamu harus percaya kalau jodoh tak akan ke mana. Apalagi selama ini kamu sudah berjuang semampumu untuk mempertahankan hubungan.

Namun pasangan tetap ingin putus denganmu, itu tandanya kamu dan dia belum berjodoh. Dan mungkin saja jodoh sejatimu ada di luar sana dan sedang menanti dirimu juga.

3. Tenangkan diri jangan sampai tersulut emosi, awalnya memang sulit tapi seterusnya kamu akan terbiasa

5 Cara Berlapang Dada Menerima Keinginan Pasangan untuk Putuspexels.com/Sarah Dietz
dm-player

Sesedih apa pun kamu itu bukanlah hal yang salah, karena sulit pasti rasanya berpisah dengan orang yang kamu sayangi. Tetapi jangan lupa untuk tetap menenangkan diri dan mengendalikan emosimu sebaik-baiknya. Jangan biarkan kesedihan jadi mengendalikanmu sepenuhnya sampai kamu berbuat hal yang gak benar dan merugikan.

Meski awalnya sangat sulit bahkan kamu merasa gak sanggup, namun proses patah hati memang begitu adanya. Butuh keberanian dan keikhlasan untuk menjalaninya, agar semakin hari perasaanmu kian membaik dan rasa sakitnya bisa mereda.

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Mengatasi Suasana Hati yang Buruk Setelah Putus Cinta

4. Maksimalkan waktu yang ada dengan mengembangkan dirimu

5 Cara Berlapang Dada Menerima Keinginan Pasangan untuk Putuspexels.com/fauxels

Ketika pasangan meminta putus dan hubungan kalian memang gak bisa dipertahankan lagi. Maka biarkan saja hal itu terjadi, karena dengan status jomlomu akan lebih mudah dalam mengerjakan sesuatu. Sebab waktu dan prioritasmu gak akan terbagi begitu banyak, sehingga kamu bisa fokus mengembangkan dirimu. Baik dalam dunia karier dan perkerjaan ataupun studimu.

5. Jangan sampai menyalahkan orang lain, keadaan apalagi dirimu sendiri

5 Cara Berlapang Dada Menerima Keinginan Pasangan untuk Putuspexels.com/Andrea Piacquadio

Menyalahkan orang lain, keadaan apalagi diri sendiri bisa membuatmu makin sulit mengikhlaskan yang terjadi. Kalaupun pasangan ingin putus dan menurutmu hubungan memang gak bisa lagi berjalan. Maka lihatlah sisi positifnya, karena lebih baik kamu berpisah segera, daripada bertahan dengan seseorang yang kamu sendiri saja gak begitu bahagia ketika bersamanya.

Sehingga kamu akan bisa lebih berlapang dada menerima kenyataan kalau hubunganmu memang harus kandas.

Tiap orang yang kamu sayangi pasti datang dan pergi dalam hidup, tapi ingatlah satu hal jika dia yang terbaik pasti akan jadi milikmu seutuhnya.

Baca Juga: 5 Hal Ini Bisa Makin Memperparah Trauma Putus Cinta yang Kamu Rasakan

its gracie Photo Verified Writer its gracie

Writing my healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya