5 Perilaku Sahabat saat Patah Hati, Kadang Bikin Kesal

Semata-mata karena kamu sedang mengkhawatirkannya

Sudah sepatutnya sebagai orang terdekat sahabat, kita akan selalu ada untuknya gak cuma di saat suka tetapi juga duka. Misalnya, saat sahabat sedang bersedih karena baru saja mengalami patah hati. Maka sebagai salah satu support system-nya, kamu akan berusaha menghibur dan memberikan dia kekuatan agar gak lama-lama bersedih.

Namun, pasti ada saja momen di mana perilaku sahabat yang terkadang bisa membuatmu kesal dan gak habis pikir, perilaku yang ia tunjukkan saat sedang berada di fase patah hati. Nah, apa saja perilaku tersebut? Yuk, simak terus! 

1. Gak hentinya menyalahkan diri sendiri

5 Perilaku Sahabat saat Patah Hati, Kadang Bikin Kesalilustrasi menemani sahabat yang bersedih (pexels.com/Liza Summer)

Ketika tahu sahabatmu sedang bersedih karena baru saja mengalami patah hati, pastilah kamu berusaha menguatkan dan memberinya semangat, termasuk berusaha memahami kalau keadaannya masih tak stabil. Sahabatmu pun masih sering meluapkan emosinya, entah dengan menangis ataupun amarah. Pada keadaan tersebut ia juga kerap menyalahkan diri sendiri dan menganggap dirinya tidak pantas untuk siapa-siapa.

Semua itu dirasakan akibat efek patah hati yang baru saja ia alami, yang membuatnya merasa rendah diri dan patut disalahkan untuk apa yang telah terjadi. Tentu saja kamu sangat kesal, karena kamu tahu bagaimana usaha dan perjuangan sahabatmu selama ini dalam menjalin hubungan. Kamu merasa sahabatmu sudah maksimal memberikan yang terbaik ketika menyayangi seseorang.

2. Terus saja stalking semua akun media sosial mantan

5 Perilaku Sahabat saat Patah Hati, Kadang Bikin Kesalilustrasi persahabatan (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Kamu menyadari kalau seseorang yang baru mengalami patah hati biasanya akan melakukan tindakan impulsif. Tindakan tersebut kebanyakan akan membuat seseorang semakin terjebak dalam kesedihan yang makin mendalam.

Misalnya saja ketika sahabatmu ternyata masih sering stalking akun media sosial mantannya. Hal itulah yang membuatmu cukup kesal. Mengingat tindakan tersebut hanya akan membuat dia semakin tidak tenang dan terus dilingkupi kesedihan.

3. Murung dalam waktu yang lama

5 Perilaku Sahabat saat Patah Hati, Kadang Bikin Kesalilustrasi persahabatan (pexels.com/Ron Lach)
dm-player

Sebenarnya hal yang sangat wajar ketika seseorang yang mengalami patah hati akan memilih menyendiri dan terlihat murung. Namun, keadaan sahabatmu cukup mengkhawatirkan karena kamu merasa dia terlalu lama berlarut-larut dalam kesedihannya.

Dia masih saja terlihat murung dan enggan bersemangat melakukan banyak hal, sehingga cukup membuatmu sedikit kesal. Meski merasa kesal, namun di satu sisi kamu ikut berempati dengan apa yang sahabatmu alami. Tentu tidaklah mudah melewati fase patah hati.

Baca Juga: 5 Perubahan yang Wajar Kamu Rasakan usai Patah Hati, Pernah Mengalami?

4. Tidak memerhatikan kesehatannya dengan baik

5 Perilaku Sahabat saat Patah Hati, Kadang Bikin Kesalilustrasi menenangkan sahabat (pexels.com/Kamaji Ogino)

Karena sedang di fase patah hati, sahabatmu jadi kurang memerhatikan kesehatannya dengan baik. Misalnya, dia sanggup tidak makan berhari-hari atau mengalami gangguan tidur yang cukup parah.

Sahabatmu bahkan mencoba mencari pelarian ke hal-hal yang negatif dan merugikan tubuhnya. Hal itulah yang membuatmu kesal lantaran sebagai orang terdekat pasti merasa khawatir dan resah. Kamu juga takut sahabatmu mengalami hal-hal yang makin parah tanpa sepengetahuannmu.

5. Masih berharap bisa kembali bersama seseorang yang toksik

5 Perilaku Sahabat saat Patah Hati, Kadang Bikin Kesalilustrasi persahabatan (pexels.com/Liza Summer)

Kamu sangat mengetahui apa yang terjadi dengan sahabatmu, sehingga ia bisa mengalami patah hati. Karena sejak awal menjalin hubungan dengan seseorang, kamu pun ikut serta diceritakan mengenai sifat dan hal apa saja yang sudah sahabatmu lalui. Oleh karena itu, kamu tahu dan memahami perasaan sahabatmu pastilah sangat hancur dan terluka.

Kamu juga tahu jika mantan pacar sahabatmu bukanlah sosok yang membawa pengaruh baik. Karena itu, kamu sempat kesal ketika tahu sahabatmu masih berharap kembali bersama dia yang jelas hanya membawa racun dalam hidupnya. Kamu merasa tidak bisa membiarkan itu, karena kamu gak ingin sahabatmu kembali tersakiti untuk alasan yang sama.

Sekesal apa pun kamu dengan sahabatmu, gak bisa dipungkiri kalau kamu tetap sangat menyayanginya. Rasa kesalmu semata-mata bentuk respons kekhawatiranmu padanya dan gak ingin sahabatmu terluka kembali.

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Masih Mencintai Mantan Pacar, Tak Sadar Lakukan Ini!

its gracie Photo Verified Writer its gracie

Writing my healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya