5 Kualitas yang Bikin Gebetan Segera Menyatakan Cinta, Kamu Dewasa!

#IDNTimesLife Sejatuh cinta itu, dia padamu!

Ada banyak hal yang bisa membuat seseorang jatuh cinta kepadamu. Penampilan, kecocokan ketika sedang berbicara, kecerdasan saat saling bertukar pendapat, dan karakter-karakter lainnya.

Beberapa kualitas berikut ini, ternyata bisa meningkatkan daya pikatmu terhadap gebetan, lho. Bikin dia gak sabaran untuk menyatakan cinta. Yuk, kita cek sama-sama kualitas seperti apa sih yang bisa bikin gebetan jatuh hati!

1. Memiliki sikap dewasa

5 Kualitas yang Bikin Gebetan Segera Menyatakan Cinta, Kamu Dewasa!ilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Daniel Xavier)

Kualitas pertama yang selalu berhasil memikat siapa pun, adalah kedewasaan yang kamu tunjukkan lewat perangai sehari-hari. Gak gampang ngambek dan terpancing emosi.

Lewat pembawaanmu yang tenang, gak gampang panik ketika menghadapi konflik, membuatmu jadi pribadi jempolan. Tipe pasangan idaman yang dicari banyak orang.

2. Mampu memahami perasaan gebetan

5 Kualitas yang Bikin Gebetan Segera Menyatakan Cinta, Kamu Dewasa!ilustrasi melihat HP (pexels.com/cottonbro)

Sia-sia sepertinya punya pasangan, kalau tak bisa memahami atau berempati terhadap apa yang dirasakan. Karena umumnya, pasangan justru bisa jadi tempat curhat persoalan yang tak bisa diutarakan pada keluarga sendiri.

Karena itulah kualitas ini yang sering dicari gebetan. Dengan sikapmu yang selalu mampu jadi pendengar yang baik, tahu kapan harus bicara, kapan harus menahan diri, serta pengertian terhadap berbagai sikap atau tindakan yang dilakukan oleh gebetan, membuat dia merasa harus segera menjadikanmu pasangan, biar gak sampai direbut orang.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Boleh Terburu-buru Menerima Cinta Gebetan

3. Memberikan rasa nyaman

5 Kualitas yang Bikin Gebetan Segera Menyatakan Cinta, Kamu Dewasa!ilustrasi pasangan ngobrol (unsplash.com/Jonathan J. Castellon)
dm-player

Hal lain yang bikin gebetan terpukau, adalah kelihaianmu untuk memberi rasa nyaman pada orang-orang di sekitar. Hal itu disebabkan sifatmu yang tidak egois, serta selalu menebar kebaikan. Meski begitu, kamu tetap tahu batasan. Batasan bagi dirimu sendiri, maupun orang lain.

Dan sadar gak, sih, kalau kualitas ini yang bikin banyak orang jadi betah interaksi denganmu. Semua orang merasa beruntung bisa jadi teman atau pasanganmu. Kamu, senyaman itu!

4. Bisa menerima kekurangan diri

5 Kualitas yang Bikin Gebetan Segera Menyatakan Cinta, Kamu Dewasa!ilustrasi pria tersenyum (unsplash.com/Klara Kulikova)

Ada banyak orang yang merasa dirinya tak cukup atraktif disebabkan kurangnya rasa percaya diri. Karena tak mau menerima kekurangan, membuat dirinya perfeksionis, sehingga segala kelebihan yang dimiliki seolah tak tampak.

Sebaliknya, kamu meyakini bahwa namanya manusia gak ada yang luput dari kekurangan. Bukan malah jadi bahan caci maki dan benci pada diri sendiri, kamu menerima dengan lapang dada kekuranganmu itu. Yang bisa diperbaiki, ya tinggal dibenahi. Tapi yang sudah tak bisa diutak-atik lagi, ya sudah terima saja.

Kualitas ini, yang bikin kamu bukan tipe orang yang hobi mengeluh. Dan gebetan, suka itu!

5. Rendah hati

5 Kualitas yang Bikin Gebetan Segera Menyatakan Cinta, Kamu Dewasa!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Tim Mossholder)

Good looking, prestasi segudang, tapi manner-nya nol, orang-orang gak bakal suka. Kalaupun ada yang mendekati, umumnya karena setipe juga, atau hanya ingin memanfaatkan saja.

Meski punya berbagai kelebihan, gak membuatmu jemawa. Rendah hati tetap kamu nomor satukan. Kamu memperlakukan setiap orang setara, tanpa pandang status atau pun aksesoris duniawi, yang bagimu gak penting. Ini, yang bikin gebetanmu sangat suka dan menaikkan level atraktifmu jadi berkali-kali lipat.

Dengan berbagai kualitas yang telah dijelaskan tadi, gak heran gebetan udah gak sabaran ingin mengajakmu jadian. Takut keduluan orang lain!

Baca Juga: 5 Tipe Gebetan Online yang Harus Kamu Swipe Left atau Blok, Catat!

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya