7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!

Tetap hangat meski gak dekat

Menjalani long distance relationship (LDR) bisa dibilang gampang-gampang susah. Salah satu kesulitannya tentu karena gak ada kehadiran kekasih secara fisik di dekatmu. Kegiatan yang dilakukan bersama pun cukup terbatas karena adanya jarak lokasi bahkan perbedaan waktu. 

Meski beberapa hubungan LDR mengalami kegagalan, namun ada pula yang langgeng. Salah satu kuncinya adalah merencanakan kegiatan yang membuat hubungan tetap seru. Dilansir Brides dan Hello Giggles, inilah 7 tips untuk membuat LDR-mu tetap asyik!

1. Teknologi yang semakin canggih, menjadikan nonton bareng meski berjauhan, bukan masalah!

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!Nonton bersama (unsplash.com/molliesivaram)

Kamu memang gak bisa nonton bersama di bioskop. Namun, kamu dan pasangan jangan keburu bersedih, ya! Sama seperti pembelajaran daring untuk anak sekolah, kini kamu juga bisa menonton bersama dengan kekasih meski sedang berjarak.

Kamu bisa menggunakan sarana seperti Google Meet atau Zoom, lalu pilih film yang ingin ditonton. Pastikan wifi milikmu dan pasangan dalam keadaan yang oke. 

2. Kenapa gak coba main game bersama?

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!Bermain game (unsplash.com/joaoscferrao)

Meski pacar mungkin mengalah untuk pasangan, gak ada salahnya sesekali berkompetisi. Salah satu caranya adalah bermain game melawan pacarmu. Kini, sudah tersedia banyak game online yang bisa dimainkan oleh dua orang walau berjauhan. 

Pastikan keduanya memiliki jaringan wifi atau paket kuota yang lancar, ya! Supaya makin seru, kamu bisa 'menghukum' pihak yang kalah, seperti menyanyi untuk pacar atau mengirimkan suatu benda.  

3. Lakukan liburan secara virtual

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!jalan-jalan virtual (unsplash.com/photoripey)

Mungkin, kamu merasa agak kerepotan karena harus selalu terkoneksi dengan ponsel selama liburan. Akan tetapi, ini bisa jadi salah satu cara bagi pejuang LDR untuk tetap menghangatkan hubungan. Cobalah memotret atau menelepon pacar ketika kamu sedang berkeliling kota.

Contohnya, ketika kamu berada di kota yang berbeda dengan pacar, coba pergi ke tempat yang unik, lalu lakukan video call dengannya. Orang lain mungkin akan mengira kamu aneh, namun pacarmu tentu akan menikmati kegiatan ini. Jangan dengarkan kata orang lain!

4. Punya menu makanan favorit? Coba untuk saling berbagi resepnya

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!Berbagi resep (unsplash.com/maxdelsid)
dm-player

Jika kamu punya menu makanan favorit, cobalah berbagi resep dengan pacar. Tentu saja hal ini lantaran pacar yang gak bisa mencicipi masakanmu secara langsung, bukan? Kamu bisa menjadwalkan masak atau makan bersama dengan resep yang sudah kamu berikan.

Begitupun ketika pacar memberikan resep makanan kesukaannya padamu. Jangan malas untuk mencoba membuatnya, ya!

Baca Juga: 9 Ide OOTD Kencan ala Yeri Red Velvet,  Bikin Pacar Jatuh Hati

5. Buatlah playlist bersama, berisi lagu favorit atau yang berkesan untuk kalian berdua

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!Playlist (unsplash.com/visualbyfath)

Buatlah playlist yang bisa didengarkan oleh kalian berdua. Kamu bisa memasukkan lagu favoritmu atau lagu yang ingin pacar dengarkan. Bisa juga memasukkan lagu-lagu yang memiliki memori indah bagimu dan pacar, seperti lagu saat pertama makan bersama.

Lagu akan memanggil kembali memori masa lalu, yang tentu akan memunculkan sebuah emosi. Kamu mungkin akan merasa senang, terharu, bahkan sedih kala mendengarnya. Anggaplah itu sebagai diary kalian berdua!

6. Buatlah daftar pertanyaan yang random, lalu coba untuk tanyakan padanya

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!Berbincang (unsplash.com/frame_media)

Jika kamu dan pacar sedang senggang, kamu bisa memainkan game tanya jawab. Sediakan beberapa daftar pertanyaan, kemudian minta pacarmu untuk menjawabnya. Minta pula pacar untuk membuat daftar pertanyaan yang nantinya akan kamu jawab.

Kamu bisa menanyakan berbagai hal, mulai dari kesehariannya, imajinasi, visi misi hidupnya, hingga mengajukan pertanyaan konyol. Sepakatilah jumlah pertanyaannya dengan pacar! Pasti menyenangkan!

7. Selain membuat playlist lagu, kamu juga bisa membuat album digital bersama

7 Ide Menjadikan LDR Tetap Asyik, Jarak Bukan Masalah Berat!digital album (unsplash.com/plann_images)

Kamu mungkin akan melihat fotonya di galeri ketika kangen. Akan tetapi, mungkin hanya kamu saja yang bisa melihatnya atau terdistraksi dengan foto-foto lainnya. Cobalah untuk membuat album digital.

Kamu bisa mengisinya dengan berbagai foto kalian berdua saat bertemu. Boleh juga kamu isi dengan foto selfie-mu saat bangun tidur. Kalau masing-masing merasa kangen, bisa langsung membuka album tersebut.

Itulah 7 tips atau ide supaya LDR tetap seru dan hangat. Semangat untuk pejuang LDR, ya!

Baca Juga: 5 Tips Kencan untuk Cewek setelah Bercerai, Pahami, ya!

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya