Perlu Gak Sih Menggunakan Produk Anti-aging di Usia 20-an?

Siapa nih yang masih bingung dengan hal ini?

Setiap wanita pasti mendambakan kulit wajah yang sehat dan awet muda. Oleh karena itu, mereka akan melakukan perawatan apapun demi mendapatkan hal tersebut. Salah satu perawatan yang sering dilakukan yaitu menggunakan produk anti-aging. Produk anti-aging dipercaya dapat menghilangkan kerutan di wajah, sehingga wajah akan tetap terlihat awet muda. Mayoritas pengguna produk ini adalah wanita yang telah berusia 30 tahu ke atas. Namun, untuk melakukan pencegahan lebih awal, apakah wanita berusia 20an juga perlu menggunakan produk anti-aging?

1. Ada dua faktor yang menyebabkan penuaan

Perlu Gak Sih Menggunakan Produk Anti-aging di Usia 20-an?ohayo.co.id

Di pertengahan hingga akhir usia 20an, wanita biasanya akan melalui masa pra-penuaan. Di masa ini, garis-garis halus di sekitar mata dan mulut mulai terlihat dan biasanya muncul bintik-bintik hitam. Faktor utama terjadinya pra-penuaan ini adalah sinar matahari dan faktor genetik.

2. Jangan sembarangan pilih produk anti-aging di usia 20an!

Perlu Gak Sih Menggunakan Produk Anti-aging di Usia 20-an?bustle.com

Sebenarnya, melakukan pencegahan sedari dini akan berdampak besar bagi kulit kamu di masa mendatang. Jadi gak ada salahnya jika kamu menggunakan produk anti-aging sejak usia 20an. Namun, bukan berarti kamu bisa menggunakan semua produk yang ada. Menurut Dennis Gross, seorang dokter kulit asal Amerika, mengatakan bahwa di usia pertengahan 20an disarankan mulai menggunakan krim mata. Karena di usia ini dua protein penyusun kulit, kolagen dan elastin, mulai berkurang.

dm-player

3. Pemakaian produk anti-aging harus disesuaikan dengan kulit wajahmu

Perlu Gak Sih Menggunakan Produk Anti-aging di Usia 20-an?happilyeverstyle.com

Pemakaian produk-produk anti-aging juga harus disesuaikan dengan kulit kamu dan permasalahannya. Beberapa wanita di usia 20an mungkin belum membutuhkan produk ini, tapi sebagian lainnya bisa saja membutuhkan. Jika kamu termasuk orang yang selalu menghabiskan waktu di luar ruangan dan terpapar sinar matahari, produk anti-aging bisa kamu masukkan dalam rutinitas perawatanmu.

Pencegahan penuaan gak harus dengan produk anti-aging lho

Perlu Gak Sih Menggunakan Produk Anti-aging di Usia 20-an?nmbreakthroughs.org

Penuaan sebenarnya dapat dicegah meskipun tanpa menggunakan produk anti-aging. Kamu bisa melakukan perawatan secara bertahap untuk mendapatkan kulit wajah sehat dan awet muda. Di awal usia 20an, kamu bisa menggunakan produk yang dapat menghidrasi dan melembapkan kulitmu, seperti moisturizer dan sunscreen. Lalu di pertengahan usia 20an, kamu bisa menambahkan produk skincare lain seperti essence. Dan di akhir usia 20an, barulah kamu bisa menambahkan krim anti-aging ke dalam perawatanmu.

Nah, sudah cukup jelas belum? Sekarang kamu gak perlu bingung lagi kan mau pakai produk anti-aging atau gak? Kamu bisa terapkan perawatan tersebut untuk mendapatkan kulit yang sehat dan awet muda.

Topik:

  • Tania

Berita Terkini Lainnya